Secara umum mual bisa diartikan sebagai perasaan yang tidak enak di daerah perut, perasaan tersebut mirip seperti diaduk-aduk sehingga menimbulkan sensasi ingin muntah dan bahkan pusing secara intens.
Menurut laman medis Healthline.com, kebanyakan kasus mual sebetulnya bisa dicegah, kecuali mual akibat penyakit-penyakit berbahaya dan kronis. Tentu jika kamu sering mengalami mual dan itu sudah masuk taraf mengganggu, kamu wajib memeriksakan diri ke dokter.
Inilah lima penyebab mual yang harus kamu ketahui, beberapa di antaranya bisa terjadi akibat penyakit kronis dan berbahaya. Disimak, ya!