TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Bercanda Ini Fatal, Bisa Bikin Gangguan Kesehatan Sampai Cacat

Hentikan, jangan lakukan lagi!

ndtv.com

Candaan memang semestinya membuat orang yang menyaksikan tertawa, kalau perlu sampai terbahak-bahak. Namun, bercanda tetap perlu ada batasnya, termasuk yang melibatkan fisik secara langsung. Di zaman sekarang, candaan yang berbentuk mengerjai orang lain dikenal dengan istilah prank.

Demi mendapatkan respons yang viral, prank dijadikan konten unggahan media sosial tanpa mempertimbangkan risikonya. Harus dihentikan, berikut ini beberapa bentuk prank yang berisiko menyebabkan gangguan kesehatan sampai cacat pada korbannya!

1. Meneriaki seseorang dengan keras dekat dengan telinganya

dreamstop.com

Ketika meneriaki seseorang tiba-tiba di telinganya untuk bercandaan, pastinya si pelaku berharap agar korbannya merasakan kaget sekaget-kagetnya. Dengan itu, besar potensi pelaku tidak bisa mengontrol seberapa keras volumenya saat berteriak.

Dilansir cdc.org, karenanya volume yang tak terkontrol itu berpotensi merusak pendengaran si korban. Itu karena sensitivitas organ pendengaran seseorang berbeda-beda.

Jika tidak sampai merusak kondisi pendengarannya, reaksi fisik minimal yang akan dirasakan si korban ialah telinga berdenging hingga terganggu keseimbangannya. Jika ini dilakukan di tempat yang berisiko, si korban bisa terjatuh dan celaka.

Kondisi tersebut makin diperparah ketika si korban memiliki riwayat vertigo. Jangan main-main dengan organ pendengaran seseorang, ya.

Baca Juga: Waspada, Ini 8 Ciri-ciri Buah yang Mengandung Zat Berbahaya!

2. Menyingkirkan kursi atau tempat duduk dengan tiba-tiba

funnyjunk.com

Ini adalah cara bercandaan yang paling sering dilakukan sejak dulu sebelum era digital, tapi masih saja banyak orang yang tak mengindahkan risikonya.

Cara bercandaan ini bertujuan mengecoh si korban hingga terjatuh ketika berpikir bahwa tempat duduknya masih berada di tempat seharusnya, padahal sudah disingkirkan. Alhasil, si korban akan jatuh dalam kondisi duduk atau terjungkal ke belakang.

Nah, gestur siap duduk yang "pasrah" dari si korban menyebabkan pusat beban tubuhnya berubah dari berdiri dan menjadi terpusat di tulang ekor. Dilansir webmd.com, ketika seseorang jatuh keras dalam kondisi duduk, tulang ekornya berisiko mengalami benturan sangat keras juga.

Tulang ekor merupakan bagian dari tulang belakang yang memiliki banyak jalur saraf untuk seluruh tubuh. Ketika benturan itu menyebabkan saraf terganggu, si korban berisiko cacat sesuai dengan saraf yang terdampak. Kamu tega itu terjadi pada orang yang kamu kerjai?

3. Memasukkan bahan tertentu pada makanan atau minuman seseorang

buzzfeed.com

Pernah dengar soal alergi? Dilansir healthline.com, alergi bisa berakibat sangat fatal, mulai dari susah bernapas, kejang, sampai kematian jika terlambat ditangani. Bisa jadi, kamu tidak tahu betul apakah seseorang alergi terhadap sesuatu atau tidak dan bisa jadi orangnya sendiri pun tidak tahu bahwa dia memiliki alergi tersebut.

Memasukkan suatu bahan (yang biasanya berasa aneh; terlalu asam,kecut,pedas, atau jelas tidak banyak orang yang suka) ke dalam makanan dan minuman seseorang akan memiliki risiko besar tersebut. Kamu bersedia menanggung efeknya? Kalaupun kamu bersedia menanggungnya, bisa jadi semua sudah terlambat.

4. Memberikan kejutan pada seseorang dengan tiba-tiba

cbc.ca

Yang namanya kejutan pasti dilakukan dengan niat tiba-tiba atau spontan, sih. Dilansir webmd.com, reaksi terkejut berlebihan bukan hanya bisa berdampak pada jantung, tapi juga pada otak.

Kondisi syok seseorang bisa mempengaruhi sarafnya. Di zaman sekarang, kita sudah tahu dari berbagai kasus tercatat, bahwa serangan jantung bisa menyerang usia berapa pun.

Kita tidak bisa menjamin seseorang dalam kondisi prima ataukah tidak. Kalaupun kita menjamin, kamu mau bertanggung jawab sejauh apa jika risiko di atas terjadi? Selain itu, akan makin berisiko saat tempat sekitarnya juga membahayakan si korban ketika dia terjatuh atau terpeleset.

Baca Juga: Jangan Sampai Kecolongan, Ini 10 Makanan yang Berbahaya bagi Kucingmu!

Verified Writer

Bayu Dwityo Wicaksono

A Disney dude who wants to fulfill the purpose of life like Desmond Doss. The story teller in an uncertain gaea. Freelance writer, editor, journo, and creator. Nakama. 🎗🧩

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya