Ada banyak jenis diet untuk dipilih. Salah satu yang mungkin menarik perhatian adalah diet berdasarkan golongan darah. Ya, golongan darah diyakini dapat menentukan dengan tepat makanan apa yang harus dimakan dan dihindari berdasarkan kimia tubuh yang unik.
Diet ini pertama kali diciptakan oleh seorang dokter naturopati Peter J. D’Adamo pada tahun 1996. Ide di baliknya adalah bahwa golongan darah menentukan makanan terbaik untuk dimakan, berdasarkan apa yang dimakan oleh leluhur dengan golongan darah yang sama. Pertanyaannya, apakah diet ini benar-benar efektif dan terbukti secara ilmiah? Di sini kamu akan mengeksplorasinya secara lebih mendalam.
