Masalah gigi sensitif dan gigi berlubang sering kali datang berbarengan, seperti dua tamu tak diundang yang bikin makan dan minum rasanya serba salah. Data menunjukkan betapa umum dan saling terkaitnya kedua masalah ini di Indonesia.
"Parahnya, keduanya bisa terjadi secara bersamaan. Kita menemukan data bahwa 67,6 persen individu yang mengalami gigi berlubang juga mengalami permasalahan gigi sensitif," ujar Dr. drg. Eko Fibryanto, Sp.KG, Subsp.KE(K), Ketua Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Cabang Jakarta Barat dalam acara "Peluncuran Produk Inovatif Baru Sensodyne Bersama Prilly Latuconsina" di Jakarta, pada Kamis (24/07/2025).
Fakta inilah yang kemudian mendorong lahirnya inovasi baru Sensodyne, menghadirkan solusi ganda untuk melindungi kesehatan gigi banyak orang.