10 Gaya Remaja Nabila Bintang, Pemeran Indri di 'Tamu Tak Diundang'

Dunia hiburan di Indonesia semakin hari semakin berwarna. Tak hanya kisah yang digambarkan dalam berbagai judul sinetron maupun film layar lebar. Namun para bintang yang memerankan juga semakin beragam. Tak hanya mereka yang sudah senior di dunia akting saja, tapi kini sinetron dan juga film Indonesia juga dimainkan oleh para bintang muda.
Salah satunya yaitu Nabila Bintang, gadis muda yang tahun ini baru akan menginjak usia 16 tahun. Salah satu bintang sinetron terbaru yaitu "Tamu Tak Diundang" ini banyak mencuri perhatian. Pasalnya bukan hanya bakat aktingnya saja yang patut dibanggakan. Namun penampilannya juga menjadi inspirasi bagi para remaja kekinian. Berikut ini beberapa ciri khas penampilan dari Nabila Bintang.
1. Sesuai dengan usia, Nabila Bintang tak menggunakan make up berlebihan. Hanya lipstik warna orange yang membuatnya nampak segar

2. Berperan sebagai gadis sekolah, Nabila cocok banget pakai seragam & sepatu sport

3. Gayanya juga sporty saat sedang santai. Pakai hoodie, celana jeans dan juga sepatu sport

4. Dress yang dipilih oleh Nabila sangat berwarna, sesuai dengan pembawaannya yang ceria

5. Long coat jadi busana yang sangat nyaman digunakan saat sedang berada di luar negeri. Kece abis!

6. Ia sering membiarkan rambutnya tergerai. Menunjukkan kecantikan alami gadis remaja

7. Mencintai diri sendiri, Nabila bangga menunjukkan perut ratanya

8. Berperan sebagai Mentari dalam film Si Doel The Movie, Nabila berpenampilan layaknya gadis remaja pada umumnya. Manis banget!

9. Dengan mini dress warna cerah, make up minimalis, cocok jadi outfit untuk ke pesta nih

10. Penutup kepala berbahan rajut ini digunakan Nabila untuk melindunginya saat udara dingin. Cute banget kan?

Menjadi cantik memang kodrat seorang wanita. Bagaimanapun penampilannya yang terpenting adalah rasa percaya diri kita. Tentu saja dipadukan dengan penampilan yang sesuai dengan usia pun semakin membuat kita memesona. Menurut kalian, bagaimana nih penampilan Nabila Bintang, cantik banget kan?