Anora (2024) jadi salah satu film pemenang Oscar yang memolarisasi penonton. Sebagian menganggap film ini secara perlahan mencerabut kemandirian Ani, dari sosok yang asertif jadi seseorang yang tiba-tiba naif. Keputusan Sean Baker mengekspos sisi gelap industri seks dengan segala celah diskriminasi dan eksploitasinya ternyata tak cukup bikin semua orang puas dengan film itu.
Industri seks dan penyertaannya dalam karya sinematik memang masih jadi perdebatan sengit. Harus diakui ada banyak celah objektifikasi di sini. Namun, terlepas dari apakah kamu suka dengan cara Anora menyenggol problem dalam industri seks, film itu membuka ruang diskusi yang soal isu sensitif tersebut.
Menariknya, Anora bukan film pertama yang membahas polemik industri seks. Ada tiga film lain yang dianggap sebagian penonton lebih berimbang dan akurat. Apa saja?