5 Lagu Reggae Indonesia Cocok Diputar saat Kerja, Balikin Semangat!

Bantu waktu berlalu tanpa terasa

Musik adalah suatu komponen atau bagian yang bisa membuat waktu bekerja menjadi gampang dinikmati dan tidak terasa membosankan. Selain itu, alunan musik yang diputar pada saat jam kerja bisa bikin semangat balik lagi bagi siapa pun yang mendengarnya.

Nah, musik reggae adalah salah satu genre yang bisa kamu pertimbangkan untuk diputar saat bekerja. Salah satu genre musik yang bisa diterima oleh semua orang karena lantunan musik yang easy listening bikin reggae jadi salah satu opsi terbaik untuk menenangkan suasana.

Lokal punya andalan, intip beberapa rekomendasi lagu reggae Indonesia yang siap menemani waktu kerja kamu berikut, yuk!

1. Monkey Boots - "Indah pada Waktunya"

https://www.youtube.com/embed/MA-FotBqpKo

Band asal Jakarta yang dibentuk pada 2004 ini memiliki genre ska, rocksteady, dan reggae. Mereka mulai rekaman lagu untuk mereka sendiri pada tahun 2007 setelah sebelumnya banyak membawakan lagu dari Bob Marley di atas panggung.

Album pertama mereka terbit pada 2010 diberi nama Big Monkey berisi 10 lagu hits mereka, salah satunya yang berjudul "Indah Pada Waktunya". Lagu yang sangat kental dengan nuansa nasihat dan semangat ini, selain memiliki musik yang sangat enak untuk pogo, juga punya lirik yang layak kamu dengarkan saat bekerja.

2. Amtenar - "Kau dan Warnamu"

https://www.youtube.com/embed/oSetspxbi7I

Lagu dari Amtenar yang berjudul "Kau dan Warnamu" ini jelas membuat waktu bekerja kamu akan jadi fresh lagi. Lagu ini ampuh membuat kamu lebih lepas dalam mengekspresikan segala hal; melakukan sesuatu dengan lebih leluasa tanpa ragu atas gaya atau style yang kamu sukai. 

Kamu pun bisa menikmati hidup sesuai dengan apa yang kamu tahu, menghadapi dunia dengan senyuman.. Jelas lagu ini sangat cocok untuk menemani waktu kerjamu. Ampuh juga untuk mengembalikan semangat kamu yang sempat hilang.

Baca Juga: 9 Fakta Menarik Jamaika, Negara Tempat Kelahiran Musik Reggae

3. Dhyo Haw - "Ada Aku di Sini"

https://www.youtube.com/embed/Yikl044w8d0

Buat kamu yang sedang bekerja, tetapi masih terpikir tentang hubungan dengan pasangan yang mentok di situ-situ saja, coba dengarkan lagu dari Dhyo Haw satu ini. Jelas kamu akan lebih memaknai lagi tentang hidup dan kariermu ketimbang memikirkan hubunganmu yang gak jelas arahnya.

Masih ada, kok, teman dan sahabat serta keluargamu yang bisa menyunggingkan senyum di bibirmu dan menghadirkan bahagia di hidupmu. Mungkin dia sudah lama menjalin kasih denganmu. Namun, tanpa kebahagiaan, lebih baik gak perlu dilanjutkan lagi. 

4. Tony Q Rastafara - "Don't Worry"

https://www.youtube.com/embed/Q9Mv0NVZR08

Salah satu lagu yang bisa dibilang "reggae banget" milik Tony Q Rastafara ini berjudul "Don't Worry" atau jangan khawatir. Lagu yang berkolaborasi dengan mendiang Steven Kaligis ini membuat pagi hari terasa berbeda dari pagi-pagi sebelumnya.

Membuka pagi dengan lagu ini sangat pas dan cocok sambil menikmati kopi atau teh hangat sebelum memulai semua pekerjaan hari ini. Awal yang baik juga akan membuat proses berjalan sesuai rencana dan hasil yang kamu raih pun akan sebanding dengan yang dilakukan.

5. Ousyah band - "Rumpun di Sini"

https://www.youtube.com/embed/6tstWu6ciik

Nama group band reggae Ousyah memang belum terlalu populer secara nasional. Namun, kalau kamu pecinta musik reggae sejati mungkin sudah tidak asing dengan salah satu karya dari band asal Makassar ini. Salah satu single mereka yang cocok untuk menemani waktu kerja adalah lagu yang berjudul "Rumpun di Sini".

Lagu tersebut menggambarkan kondisi pada saat bekerja, apalagi untuk kamu yang bekerja di kantor. Meski terkadang semua orang berbeda pendapat dan memaksa kamu untuk jadi berbeda dengan yang lain, tetapi jangan sampai memecah belah hubungan.

Lagu reggae yang sangat easy listening memang cocok untuk menemani kamu dalam bekerja. Cara ini dijamin ampuh menambah semangat kerja serta melupakan sedikit problem yang sedang dihadapi.

Baca Juga: Tidak Hanya Musik Reggae, 5 Kuliner Jamaika ini Wajib Kamu Ketahui!

Abdan Sahank Photo Verified Writer Abdan Sahank

Fakta unik ada berbagai macam didunia, mari membaca untuk mengetahui nya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya