Mindblown, 5 Video Musik dengan Konsep Ilusi Optik yang Keren Abis

Serasa menuju pameran ilusi optik
Reality is merely an illusion, albeit a very persistent one ~~ Albert Einstein

Pada dasarnya manusia hidup di dalam ilusinya masing-masing. Dia dikendalikan oleh perspekstif personal yang membentuk tiap fakta yang ada. Namun faktanya sendiri, tidak ada seorang pun yang benar-benar bisa menerima atau membuat fakta yang sebenar-benarnya. Contoh saja kamu tidak pernah sekalipun bisa berpendapat atau berpikir sama dengan temanmu untuk sebuah objek yang sama kan? What you see is not always what you think.

Konsep demikianlah yang diaplikasikan kepada ilusi optik di mana apa yang kamu lihat itu belum tentu sesuai dengan bayanganmu. Pertama, kamu akan berpikir seperti ini karena melihat seperti ini, lalu semuanya berubah ketika kamu tahu di baliknya. Antara rasa kagum dan penyangkalan bercampur menjadi satu.

Di sini ada lima lagu yang sudah dibuatkan videonya. Konsep video yang mereka gunakan adalah ilusi optik di mana kamu akan selalu bertanya-tanya apakah yang kamu lihat benar-benar yang kamu lihat. Intinya, video ini cukup bisa membuat kamu mindblowing.

1.Bonobo feat. Nick Murphy – No Reason

https://www.youtube.com/embed/ebzEEEdjHj0

Ini adalah video musik yang menggunakan one take shot yang keren banget. Terlihat seperti looping tapi sebenarnya gak karena di situ orangnya semakin lama semakin membesar. Akhirnya kamu akan bertanya: apakah orangnya benar membesar, ruangnya mengecil, atau kameranya yang mengecil? Yang mengesankan adalah tidak ada penggunaan CGI sama sekali lho dalam pembuatan video klip ini. 

2.OK Go – The Writing’s on the Wall

https://www.youtube.com/embed/m86ae_e_ptU

OK Go sudah menjadi band paling master untuk masalah video musik yang out of the box. Semuanya videonya selalu mencengangkan dan bikin orang-orang penasaran. Untuk video The Writing’s on the Wall, OK Go menggunakan konsep ilusi optik untuk dasar konsepnya. Persiapannya sendiri membutuhkan waktu dua bulan, dipersiapkan lebih dari 50 orang, dan total waktu kurang lebih sembilan jam untuk pengambilan gambar.

3.Squeeze – Hour Glass

https://www.youtube.com/embed/7sa1TgAeZlQ

Sebelum digunakan OK Go dan Bonobo, konsep ilusi optik sebenarnya sudah diperkenalkan lewat videonya Squeeze satu ini. Dibuat pada 1987, video musik ini disutradarai Ade Edmondson. Beberapa konsep ilusi optik digunakan di situ. Salah satunya adalah ames room yang menunjukkan sebuah ruangan terasa normal, padahal berbentuk trapesium. By the way musiknya ternyata enak juga ya.

4.Washington Irving – Palomides

https://www.youtube.com/embed/Ys7z_7riW-w

Di lagu Washington Irving satu ini, konsep beristilah autostereogram digunakan untuk ilusi optik video ini. Seperti yang sudah dijelaskan di awal video, agar bisa mendapatkan efek ilusi optiknya kamu harus menontonnya di “luar” layar. Gampangannya adalah kamu harus menonton video ini sambil melamun, tidak fokus kepada video. Nanti hasilnya adalah gambar di video itu bakalan terasa seperti efek 3D. Susah-susah gampang melakukan ini soalnya mesti akhirnya terfokus pada salah satu objek di video.

5. Jamiroquai – Virtual Reality

https://www.youtube.com/embed/4JkIs37a2JE

Single klasik Jamiroquai yang rilis di pertengahan 90. Kamu akan melihat sebuah video pintar yang membuatmu menerka-menerka manakah objek yang bergerak saat itu? Furnitur, ruangan, kamera ataukah si Jamiroquai? Kalau sudah seperti itu, pertanyaannya berlanjut: yang manakah yang furnitur? Sudah lebih dari 20 tahun umur video ini, tetapi masih tetap modern sekalipun disimak sekarang.

Topik:

  • Erina Wardoyo

Berita Terkini Lainnya