6 Film Keluarga ini Bantu Anak Pahami Konsep Kematian dan Kesedihan

Bingung menjelaskan kematian ke anak? Ajak nonton film ini!

Bagi beberapa orangtua, menjelaskan konsep kehidupan dan kematian pada anak kadang menjadi hal yang rumit. Bagaimana merangkai kata yang tepat, sejauh mana informasi yang harus kita bagi ke mereka, hingga dampak psikologi yang akan dihadapi si kecil dengan pengetahuan barunya.

Padahal, membuat anak-anak paham tentang kehilangan sejak awal adalah hal yang penting, lho. Mereka tidak akan terkejut jika hewan peliharaan ataupun orang yang mereka kenal, tiba-tiba meninggal. Selain mengurangi efek shock, tentu anak akan lebih cepat menerima kenyataan.

Meski begitu, demi sisi psikologisnya, mengenalkan kematian tentu tidak bisa sembarangan. Sebagai orangtua atau keluarga, kamu harus melakukan pendekatan yang tepat dan juga seimbang. Salah satunya adalah dengan melalui film.

Jika kamu butuh referensi, berikut 6 film keluarga bertemakan kematian, yang bisa ditonton oleh anak-anak.

1. My Girl (1991)

https://www.youtube.com/embed/GreDP22A-0k

Film ini dibintangi oleh Macauley Culkin muda, yang berperan sebagai Thomas. Thomas menghabiskan musim panasnya dengan bertualang dan juga jatuh cinta dengan sahabatnya, Vada. Vada yang saat itu diperankan oleh Anna Chlumsky merupakan anak yang  dewasa sebelum waktunya karena memiliki hubungan rumit dengan kematian. Ia kehilangan ibunya di usia muda dan tumbuh besar dalam kerasnya pekerjaan sang ayah.

Film ini memang berisikan tragedi, jadi hindarkan jika anak memiliki alergi yang bisa mengancam jiwa.

2. Coco (2017)

https://www.youtube.com/embed/Rvr68u6k5sI

Animasi Disney yang satu ini bukan lagi menampilkan anak yang kehilangan orang terdekat, melainkan kisah seorang anak yang masuk ke dunia kematian. Akan tetapi, bukannya menakutkan, anak akan dibuat terpesona dengan petualangan, gambar indah, serta detail akhirat yang diproduksi Pixar ini.

Mengambil tempat di Mexico Día de Muertos (Hari Orang Mati), anak akan belajar bahwa orang-orang yang meninggal tersebut akan tetap berada di samping kita selama kita mengingat mereka.

Hindari film ini jika anak-anak takut dengan tengkorak atau kerangka manusia.

3. Lemony Snicket’s a Series of Unfortunate Events (2004, 2017-2018)

https://www.youtube.com/embed/Tup-5yOcJuM

Film fantasi yang satu bercerita tentang tiga anak berbakat yang orang tuanya meninggal dalam kebakaran. Informasi soal kematian disampaikan di awal dan selanjutnya, sebagian besar film berkisar pada Count Olav jahat yang mencoba membunuh anak-anak tersebut demi mendapatkan kekayaan mereka. Kematian orang tua mereka lalu muncul secara berkala ketika mereka berjuang untuk bertahan hidup dan tumbuh dewasa.

Film ini pertama kali ditayangkan pada tahun 2004 dan dibuat ulang oleh Netflix sebagai serial TV pada 2017, dengan musim kedua pada 2018.

Baca Juga: 5 Resep Makanan Jepang di Film-film Ghibli, Bisa Bikin Sendiri!

4. The Lion King (2019)

https://www.youtube.com/embed/7TavVZMewpY

The Lion King merupakan film animasi tahun 1994 dan dibuat ulang pada tahun 2019 dengan efek visual yang menakjubkan. Kisah film ini bercerita seputar Simba, sang pewaris tahta singa di Afrika.

Ketika ayahnya, Mufasa meninggal secara tak terduga, Simba disalahkan dan diasingkan dari kerajaannya. Dua orang teman baru, meerkat bernama Timon dan seekor babi hutan bernama Pumbaa,  meyakinkan dia untuk kembali ke rumah dan merebut kembali mahkotanya.

film ini mungkin tidak cocok jika anak bukan pecinta bintang. Akan tetapi, petualangan dalam film ini membuatnya tetap patut dicoba.

5. Harry Potter and the Sorcerer's Stone (2001)

https://www.youtube.com/embed/fcPYNxGM7BA

Film pertama dalam seri Harry Potter ini memperkenalkan Harry dan teman-temannya ketika mereka dengan penuh semangat, memulai belajar di Hogwarts.

Di episode ini juga dikenalkan tentang Harry yang yatim piatu, tinggal di rumah bibinya, dan mengalami kesusahan karena ditindas oleh keluarga sang bibi. Di film ini, anak akan memahami bagaimana rasanya kehilangan plus kesedihan tokoh utama karena tidak punya orangtua.

Sebenarnya, hal ini tidak hanya ada di film pertama, bahkan hampir keseluruhan seri mengandung kesedihan, terutama saat Harry melihat bayangan orangtuanya di cermin Tarsah.

6. Frozen (2013)

https://www.youtube.com/embed/TbQm5doF_Uc

Sudah tidak diragukan lagi kalau film best seller Disney yang satu ini juga bakal mengenalkan arti kehilangan dan kesedihan akibat kematian orangtua lewat tokoh Anna dan Elsa. Meski kesedihan mereka tidak diekspos dengan berlebihan karena premis flm mereka bukanlah tentang itu, tetapi film ini mampu membuat anak-anak paham bahwa kematian itu bisa datang kapan saja.

Memberikan tontonan bertemakan kematian memang agak mengkhawatirkan untuk anak-anak, terutama bagi anak di bawah 13 tahun. Untuk itu, pahamilah rated masing-masing film dan pilihlah tontonan khusus dengan rated PG.

Pada akhirnya, semua kematian itu ada karena suatu alasan, dan dengan bimbingan dari orang tua, mengetahui sejak awal bisa menjadi hal yang positif untuk anak-anak.

Baca Juga: 5 Film Romantis dengan Alur Ringan Ini Cocok Ditonton Pas Santai

Suarcani Photo Verified Writer Suarcani

Penulis yang seringkali baper dengan kisah karangannya sendiri.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya