10 Film Terbaik Ashley Greene, Twilight hingga The Retirement Plan

Greene bermain dalam film berbagai genre

Ashley Greene merupakan aktris Hollywood yang namanya melambung lewat peran ikoniknya sebagai Alice Cullen di film Twilight Saga (2008—2012). Berkat peran itu, aktris kelahiran 21 Februari 1987 ini banyak bermain di film-film besar Hollywood lainnya, lho.

Istri Paul Khoury tersebut tercatat telah membintangi lebih dari 30 judul film layar lebar dan 10 judul serial televisi. Kalau pengin melihat aksinya di film, berikut rekomendasi film Ashley Greene yang wajib kamu tonton.

Baca Juga: 10 Aktris Hollywood yang Dirumorkan Perankan Sue Storm di MCU

1. Twilight Saga (2008—2012)

10 Film Terbaik Ashley Greene, Twilight hingga The Retirement PlanCuplikan film Twilight Breaking Dawn Part 2 (dok. Lionsgate/The Twilight Saga)

Twilight menjadi film romance-mystery paling populer pada masanya. Ashley Greene memerankan tokoh si vampir baik hati bernama Alice Cullen. Perannya itu jadi favorit fans. Twilight yang membuat nama Greene melambung di industri film Hollywood.

Film yang juga dibintangi juga Robert Pattinson dan Kristen Stewart ini terdiri dari Twilight (2008), The Twilight Saga: New Moon (2009), The Twilight Saga: Eclipse (2010), dan The Twilight Saga: Breaking Dawn – Part 1 (2011), serta The Twilight Saga: Breaking Dawn – Part 2 (2012). Semuanya sukses di pasaran berkat kisah yang kompleks!

2. Inside Man (2023)

10 Film Terbaik Ashley Greene, Twilight hingga The Retirement PlanCuplikan film Inside Man (dok. Wild7 Films/Inside Man)

Inside Man tayang pada 11 Agustus 2023 lalu. Film independen bergenre thriller-criminal ini disutradarai Danny A. Abeckaser dan ditulis oleh Kosta Kondilopoulos. 

Inside Man diangkat dari peristiwa nyata seorang detektif polisi yang dipermalukan mencari penebusan dengan menyamar untuk mengungkap sindikat kejahatan kekerasan. Selain Ashley Greene, film ini diperankan pula oleh Emile Hirsch, Jake Cannavale, dan Lucy Hale. Inside Man bisa disaksikan di aplikasi Prime Video, Vudu, Redbox, dan Apple TV.

3. Antiquities (2018)

10 Film Terbaik Ashley Greene, Twilight hingga The Retirement PlanCuplikan film Antiquities (dok. Mortuus Pater Pictures/Antiquities)

Berikutnya, Ashley Greene juga berperan di Antiquities yang bergenre drama komedi. Beradu akting dengan Andrew J. West, film ini bercerita tentang pemuda bernama Walt (Andrew J. West) yang mencari tahu siapa sebenarnya sosok sang ayah setelah meninggal.

Walt mencari informasi ke seluruh anggota keluarga ayahnya, hingga akhirnya mendapat pekerjaan di salah satu toko barang antik. Di sini, ia bertemu perempuan bernama Ellie (Ashley Greene) dan akhirnya jatuh cinta. 

4. The Immaculate Room (2022)

10 Film Terbaik Ashley Greene, Twilight hingga The Retirement PlanCuplikan film The Immaculate Room (dok. Screen Media Film/The Immaculate Room)

Greene beradu akting kembali dengan Emile Hirsch dalam The Immaculate Room. Film horor-fiksi ilmiah ini mengangkat kisah pasangan muda yang mengikuti uji eksperimen dalam ruangan tertutup selama 50 hari. 

Apabila mereka dapat bertahan 50 hari penuh, maka mereka akan dapat 50 juta dolar AS. Jika hanya satu hari, mereka juga cuma mendapatkan 1 juta dolar AS. Film yang juga dibintangi Kate Bosworth ini menguak sisi gelap seseorang saat berada di situasi sempit. 

5. Accident Man (2018)

10 Film Terbaik Ashley Greene, Twilight hingga The Retirement PlanCuplikan film Accident Man (dok. Sony Pictures/Accident Man)

Accident Man menceritakan pembunuh bayaran bernama Mike Fallon (Scott Adkins) yang selalu sukses dalam menjalankan aksinya. Mike selalu membuat tugas membunuhnya terlihat seperti sebuah kecelakaan atau bunuh diri.

Oleh karena itu, banyak orang besar yang menyewa jasa Mike. Adapun Greene berperan sebagai teman dari pacar Mike yang tewas dibunuh. 

Baca Juga: Tak Hanya Twilight, 5 Film Romantis Dakota Fanning Ini Bikin Baper!

6. Aftermath (2021)

10 Film Terbaik Ashley Greene, Twilight hingga The Retirement PlanCuplikan film Aftermath (dok. Netflix/Aftermath)

Ashley Greene juga berpartispiasi dalam Aftermath, film horror-thriller Netflix pada 2021. Greene berperan sebagai Natalie Dadich, istri Kevin Dadich (Shawn Ashmore), yang memtuskan menempati rumah baru demi mempertahankan pernikahannya.

Namun, setelah menempati rumah tersebut, banyak kejadian janggal yang mengacaukan urusan rumah tangga mereka. Film diangkat dari kisah nyata ini diakhiri dengan plot twist yang mencengangkan.  

7. Bombshell (2019)

10 Film Terbaik Ashley Greene, Twilight hingga The Retirement PlanCuplikan film Bombshell (dok. Sony Pictures/Bombshell)

Bombshell diangkat dari kisah nyata tentang skandal besar yang terjadi di Fox News dan Fox Television Stations. Skandal itu dilakukan mantan chairman dan CEO, Roger Ailes. Film ini sempat booming pada 2019 dan menjadi salah satu rekomendasi film terbaik.

Bombshell dibintangi oleh aktor papan atas, seperti Charlize Theron, Nicole Kidman, dan Margot Robbie. Ashley Greene di sini berperan sebagai jurnalis wanita Amerika bernama Abby Huntsman.

8. One Shot (2021)

10 Film Terbaik Ashley Greene, Twilight hingga The Retirement PlanCuplikan film One Shot (dok. Screen Media/One Shot)

Aktor laga asal Inggris, Scott Adkins, membintangi film aksi berjudul One Shot. Film yang juga diperankan oleh Ahsley Greene ini mengisahkan pasukan elit Navy SEAL dalam misi perjalanan rahasia mengirim seorang tahanan kelas kakap dari pulau penjara CIA. 

Rintangan dimulai ketika mereka terjebak dalam perlawanan menghadapi pemberontak yang ingin menyelematkan tahanan yang sama. Greene berperan sebagai Zoe Anderson, seorang analis CIA. 

9. Wrong Place (2022)

10 Film Terbaik Ashley Greene, Twilight hingga The Retirement PlanCuplikan film Wrong Place (dok. Hummingway Productions/Wrong Place)

Wrong Place menjadikan Ashley Greene memerankan karakter anak perempuan dari Bruce Willis. Di film thriller ini, Bruce Willis menjadi mantan kepala polisi di sebuah kota kecil bernama Frank Richards. 

Dalam kisahnya, Frank Richards diburu oleh juru masak dengan tujuan membungkamnya. Sebab, Frank pernah menjadi saksi suatu kejahatan yang melibatkan juru masak tersebut. Namun, kejadian ini malah meneror anak Frank, Chloe Richards (Ashley Greene).

10. The Retirement Plan (2023)

10 Film Terbaik Ashley Greene, Twilight hingga The Retirement PlanCuplikan film The Retirement Plan (dok. Productivity Media/The Retirement Plan)

Film terbaru Ashley Greene tayang pada 25 Agustus 2023 lalu. Film ini ia bintangi bersama Nicolas Cage dan disutradarai Tim Brown. Bermain menjadi karakter seorang anak perempuan lagi, kali ini Greene berperan sebagai anak Matt (Nicolas Cage) bernama Ashley. 

Matt merupakan pembunuh bayaran yang sedang menikmati masa pensiunnya di sebuah pulau kecil. Namun, masa pensiunnya ini terganggu oleh sang putri, Ashley, yang meminta bantuan menyelesaikan masalahnya karena terlibat dengan kelompok kriminal. Cage dan Greene siap menunjukkan aksi kocak mereka dalam film ini. 

Ashley Greene membintangi film dengan genre beragam. Mulai dari romantis, horor, action, misteri, drama, thriller, fiksi ilmiah, hingga komedi aksi. Film mana saja yang sudah pernah kamu tonton?

Baca Juga: 9 Fakta Menarik Ashley Greene, Sosok Natalie di Film Aftermath 

Aliya Photo Verified Writer Aliya

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya