6 Alasan Harus Nonton Film Jawan, Bikin Emosi Campur Aduk

Jawan disebut sebagai film terbaik tahun ini

Film terbaru Shah Rukh Khan yang berjudul Jawan rilis di bioskop pada 7 September 2023. Film bergenre laga ini disutradarai oleh sineas India Selatan, yaitu Atlee Kumar. Shah Rukh Khan berperan ganda dalam film Jawan, yaitu sebagai Vikram Rathore dan putranya yang bernama Azaad.

Sejak perilisannya, Jawan sukses mencuri perhatian Bollywood mania di seluruh dunia hingga meraup pendapatan fantastis dalam waktu singkat. Dalam film Jawan, penonton akan dibuat baper, sedih, dan tegang pada saat bersamaan. Berikut beberapa alasan kenapa kamu harus nonton film Jawan. Bikin emosi campur aduk!

1. Shah Rukh Khan memerankan dua karakter yang sifatnya bertolak belakang

6 Alasan Harus Nonton Film Jawan, Bikin Emosi Campur AdukJawan (dok. Red Chillies Entertainment/Jawan)

Jawan mengikuti sosok Azaad, sipir yang bekerja di penjara perempuan. Azaad digambarkan sebagai sosok pemberani yang selalu menyusun rencana dengan matang. Azaad bisa berubah jadi sosok hangat saat berhadapan dengan istri dan anak tirinya. 

Selain Azaad, Shah Rukh Khan juga berperan sebagai Vikram Rathore. Vikram adalah ayah Azaad yang pernah bekerja sebagai tentara. Berbeda dengan Azaad, Vikram yang sudah lanjut usia bersifat humoris dan gegabah. Walau begitu, Azaad dan Vikram punya beberapa kesamaan, yaitu berjiwa kepemimpinan tinggi dan tangguh dalam menghadapi masalah.

2. Kisah hidup masing-masing karakter membuat penonton emosional

6 Alasan Harus Nonton Film Jawan, Bikin Emosi Campur AdukJawan (dok. Red Chillies Entertainment/Jawan)

Setiap karakter dalam film Jawan memiliki latar belakang kehidupan yang berbeda-beda. Ada yang berasal dari keluarga petani, tentara, hingga dokter. Kehidupan mereka memiliki banyak konflik pelik yang berujung tragis. Penonton dibuat emosional dengan kehidupan masing-masing karakter yang ditunjukkan lewat sebuah kilas balik.

3. Berani mengkritik pemerintah India secara terang-terangan

6 Alasan Harus Nonton Film Jawan, Bikin Emosi Campur AdukJawan (dok. Red Chillies Entertainment/Jawan)

Jawan adalah film kesekian Shah Rukh Khan yang mengangkat isu politik. Selain menyoroti masalah korupsi, Jawan secara terang-terangan mengkritik kinerja pemerintah India yang kurang memperhatikan kesejahteraan rakyat. Azaad menebar aksi teror di beberapa lokasi dengan tujuan mendapat uang dari pemerintah untuk membantu petani dan merenovasi rumah sakit yang tak layak huni. Aksi Azaad dipuji oleh masyarakat India, tetapi dianggap sebagai aksi teror oleh polisi.

Baca Juga: 7 Fakta Dangal, Film India Terlaris Sepanjang Masa

4. Menyajikan aksi menegangkan yang dibalut komedi ringan

6 Alasan Harus Nonton Film Jawan, Bikin Emosi Campur AdukJawan (dok. Red Chillies Entertainment/Jawan)

Selama menjalankan aksinya, Azaad dibantu oleh beberapa narapidana perempuan yang memiliki keahlian berbeda-beda. Aksi kejar-kejaran antara geng Azaad dan polisi diiringi adegan baku tembak yang mencekam. Pertumpahan darah tak terelakkan saat Azaad berhadapan dengan musuh bebuyutannya, yaitu Kalee (Vijay Sethupathi).

Walau begitu, Jawan tetap menambahkan unsur komedi ringan untuk menghibur penonton. Saat adegan mencekam sedang berlangsung, terjadi beberapa momen kocak yang membuat penonton tertawa. Ada juga adegan lucu antara Azaad dan putri tirinya yang bakal membuatmu gemas.

 

5. Kisah cinta Shah Rukh Khan dan Nayanthara membuat film Jawan makin menarik

6 Alasan Harus Nonton Film Jawan, Bikin Emosi Campur AdukJawan (dok. Red Chillies Entertainment/Jawan)

Jawan menjadi film Bollywood perdana yang dibintangi Nayanthara. Dalam film debutnya, Nayanthara langsung berpasangan dengan Shah Rukh Khan sebagai suami istri. Meski baru pertama kali beradu peran dengan Nayanthara, Shah Rukh Khan berhasil membangun chemistry kuat dengan sang aktris. Kisah cinta Shah Rukh Khan dan Nayanthara yang penuh rahasia membuat jalan cerita film Jawan kian menarik. Penonton juga dibuat penasaran dengan kelanjutan hubungan mereka karena adanya masalah pengkhianatan dan kebohongan yang menerpa.

6. Jawan menggaet sejumlah aktor ternama sebagai kameo

6 Alasan Harus Nonton Film Jawan, Bikin Emosi Campur AdukJawan (dok. Red Chillies Entertainment/Jawan)

Hadirnya kameo dalam sebuah film menjadi daya tarik tersendiri di mata penonton. Hal itu juga berlaku dalam film Jawan yang menggaet Sanjay Dutt dan Deepika Padukone sebagai kameo. Sanjay berperan sebagai negosiator yang selalu berbuat seenaknya, sementara Deepika memerankan karakter ibu Azaad. Gak cuma Sanjay dan Deepika, sutradara film Jawan, yaitu Atlee Kumar, juga hadir sebagai kameo dalam lagu "Zinda Banda".

Banyak orang menyebut Jawan sebagai film India terbaik 2023. Kritikus juga memberi nilai tinggi untuk film Jawan, yaitu 89 persen di Rotten Tomatoes. Pastikan kamu gak ketinggalan nonton aksi menegangkan Shah Rukh Khan dalam film Jawan, ya!

Baca Juga: 7 Fakta Jaane Jaan, Film India Adaptasi Novel Jepang di Netflix

Alwiyah Nabilah Photo Verified Writer Alwiyah Nabilah

I love to read, write, and watch spongebob

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya