6 Rekomendasi Film Arjun Kapoor, Terbaru The Lady Killer

Film kedua Arjun Kapoor tahun ini, nih

Setelah tampil dalam film laga berjudul Kuttey pada Januari lalu, Arjun Kapoor kembali bermain dalam film produksi T-Series Films yang berjudul The Lady Killer. Mengusung genre thriller kriminal, The Lady Killer menandai kolaborasi perdana Arjun Kapoor dengan Bhumi Pednekar. 

Dalam film The Lady Killer, Arjun Kapoor berperan sebagai investigator yang sedang menyelidiki kasus. Saat bertugas, ia bertemu dengan Bhumi Pednekar yang berperan sebagai penjaga rumah. Mereka lalu menjalin hubungan yang berujung jadi toksik. Gak kalah menarik dari The Lady Killer, film-film Arjun Kapoor berikut layak masuk daftar tontonan kamu.

1. Tevar (2015)

6 Rekomendasi Film Arjun Kapoor, Terbaru The Lady KillerTevar (dok. Eros International/Tevar)

Tevar adalah film laga yang  merupakan remake dari film Telugu berjudul Okkadu (2003). Arjun Kapoor berperan sebagai pemain kabaddi bernama Pintoo. Kabaddi adalah olahraga khas India yang melibatkan dua tim dengan masing-masing tujuh anggota. Untuk mendapatkan poin, kedua tim harus menyerbu area lawan hingga mengenai anggota tim musuh, lalu kembali ke markas.

Ia menyelamatkan Radhika (Sonakshi Sinha) dari Gajendra Singh (Manoj Bajpayee) yang membunuh kakaknya. Untuk menyelamatkan Radhika dari Gajendra, Pintoo membawa gadis itu bersembunyi di rumahnya. Setelah orangtua Pintoo tahu soal Radhika, mereka kembali berlari untuk mencari tempat persembunyian. 

2. Mubarakan (2017)

6 Rekomendasi Film Arjun Kapoor, Terbaru The Lady KillerMubarakan (dok. Sony Pictures Network India/Mubarakan)

Arjun Kapoor memerankan karakter ganda dalam film rom com garapan Anees Bazmee yang berjudul Mubarakan. Karakter yang Arjun perankan adalah saudara kembar bernama Karan dan Charan. Karan yang tinggal di London berniat menikahi kekasihnya, Sweety (Ileana D'Cruz). Sementara itu, Charan yang menetap di Punjab menjalin hubungan dengan perempuan muslim bernama Nafisa (Neha Sharma). Masalah bermula ketika Baldev (Pawan Malhotra) yang membesarkan Charan ingin menjodohkannya dengan Binkle (Athiya Shetty).

3. Namaste England (2018)

6 Rekomendasi Film Arjun Kapoor, Terbaru The Lady KillerNamaste England (dok. Reliance Entertainment/Namaste England)

Namaste England merupakan sekuel dari film Namastey London (2007) yang dibintangi Akshay Kumar dan Katrina Kaif. Film ini mengisahkan hubungan antara Param (Arjun Kapoor) dan Jasmeet (Parineeti Chopra) yang tak direstui. Param adalah pria biasa yang dibesarkan di Punjab. Sementara itu, Jasmeet berasal dari keluarga berada yang selalu melarangnya bekerja.

Namun, Jasmeet ingin hidup bebas tanpa bergantung pada keluarganya. Seiring berjalannya waktu, Jasmeet dan Param semakin dekat, lalu menjalin hubungan. Param lantas membantu Jasmeet mendapatkan pekerjaan paruh waktu di toko perhiasan. Kakek Jasmeet yang mengetahui hal itu mencarikan pria lain untuk cucunya. 

Baca Juga: 5 Fakta The Lady Killer, Film Thriller Terbaru Arjun Kapoor

4. Sardar Ka Grandson (2021)

6 Rekomendasi Film Arjun Kapoor, Terbaru The Lady KillerSardar Ka Grandson (dok. Netflix/Sardar Ka Grandson)

Amreek (Arjun Kapoor) tinggal di Los Angeles bersama pacarnya, Radha (Rakul Preet Singh). Hubungan mereka merenggang karena Radha merasa bosan menghadapi sikap Amreek yang gak pernah mengakui kesalahan. Setelah putus dari Radha, Amreek diminta ayahnya untuk kembali ke Amritsar karena neneknya, Sardar (Neena Gupta), sakit keras. 

Sardar yang menderita tumor ganas tak bisa diobati. Itu karena melakukan operasi pada usianya yang ke-90 sangat berisiko. Amreek lalu diminta menemani Sardar yang ingin mengunjungi rumah lamanya di Lahore. Hubungan antara nenek dan cucu yang lama terpisah dalam film ini akan membuatmu terharu. Jangan lupa siapkan tisu saat menonton!

5. Ek Villain Returns (2022)

6 Rekomendasi Film Arjun Kapoor, Terbaru The Lady KillerEk Villain Returns (dok. Balaji Telefilms/Ek Villain Returns)

Menampilkan pemeran yang berbeda dari film pertamanya, Ek Villain Returns masih mengangkat tema pembunuh berantai. Dalam film ini, Arjun Kapoor berperan sebagai musisi bernama Gautam yang menjalin hubungan dengan Aarvi (Tara Sutaria). Gautam yang tak tahu apa pun tiba-tiba dituduh sebagai pembunuh berantai oleh polisi.

Lewat kilas balik, penonton akan diperlihatkan kisah sopir taksi bernama Bhairav (John Abraham) yang ternyata adalah sang pembunuh berantai. Sering patah hati, Bhairav akhirnya menemukan perempuan pujaannya, yaitu Rasika (Disha Patani). Namun, suatu kejadian membuat Bhairav berubah hingga menjadi pembunuh berantai. 

 

6. The Lady Killer (2023)

6 Rekomendasi Film Arjun Kapoor, Terbaru The Lady KillerThe Lady Killer (dok. T-Series Films/The Lady Killer)

Pada Oktober 2021, T-Series mengumumkan film thriller kriminal berjudul The Lady Killer dengan Arjun Kapoor sebagai pemeran utama. Film ini menggandeng Ajay Bahl sebagai sutradara sekaligus penulis naskah. Filmnya mengisahkan tentang karakter Arjun Kapoor yang menjalin hubungan toksik dengan Bhumi Pednekar. Hubungan mereka kian memburuk karena Bhumi Pednekar menyembunyikan rahasia besar. Filmnya tayang di bioskop 3 November lalu.

Arjun Kapoor yang berasal dari keluarga artis ingin membuktikan jika kepopulerannya di Bollywood bukan karena koneksi keluarga. Oleh karena itu, Arjun selalu berusaha keras untuk menampilkan akting terbaik dalam setiap film yang ia bintangi. Deretan film di atas cocok ditonton buat kamu yang penasaran dengan akting Arjun Kapoor. Semuanya seru!

Baca Juga: 7 Aktor India Lawan Main Bhumi Pednekar, Terbaru Arjun Kapoor

Alwiyah Nabilah Photo Verified Writer Alwiyah Nabilah

I love to read, write, and watch spongebob

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya