TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Soundtrack Anime Terbaik yang Dijamin Bikin Harimu Bersemangat

Soundtrack anime yang dijamin bikin bersemangat

tokyobuzzclips.com

Jika kamu adalah penggemar anime, maka mungkin kamu sudah tidak asing dengan beberapa lagu soundtrack anime. Namun deretan soundtrack anime berikut ini dijamin akan membuat harimu lebih bersemangat. Alunan musik yang sedikit lebih keras, akan membuat kamu bergairah untuk menjalani hari dengan senyuman. Penasaran apa saja lagunya? Simak ulasan berikut.

1. KANA-BOON - Silhouette

Lagu ini merupakan soundtrack dari anime Naruto Shippuden. Gaya musik rock dari lagu ini akan membuat kamu lebih bersemangat saat menjalani hidup.

2. Funkist - Snow Fairy

Jika kamu adalah penggemar anime Fairy Tail dan sudah menonton Fairy Tale sejak episode pertama, maka kamu sudah tidak asing lagi dengan lagu ini. Lagu ini adalah soundtack opening Fairy Tail yang pertama.

Baca Juga: 5 Lagu Tema Terbaik Anime Era 90an, Membekas di Hati dan Telinga!

3. BiSH - PAiNT it BLACK

Kali ini ada lagu dari salah satu idol Jepang bernama BiSH. Soundtrack anime Black Clover ini memberi kamu pelajaran untuk tidak mudah menyerah.

4. Yui - Rolling Star

Jika kamu adalah penggemar musik J-Pop, maka kamu sudah tidak akan asing lagi dengan penyanyi bersuara merdu yang satu ini. Yui mulai dikenal sebagai penyanyi lewat lagunya yang berjudul Tokyo yang menceritakan kesedihannya saat tsunami di Tokyo pada 2004 lalu. Dan lagunya yang berjudul Rolling Star merupakan soundtrack dari anime Bleach

5. TK From - Unravel

Lagu ini merupakan soundtrack anime terbaik yang pernah ada. Lagu yang berjudul Unravel ini adalah soundtrack dari anime yang berjudul Tokyo Ghoul.

6. Nightmare - The World

Jika kamu adalah tipe orang yang malas untuk bangun pagi, maka sebaiknya kamu menggunakan lagu ini sebagai nada alarm di handphone-mu. Alunan musik yang sedikit lebih keras membuat kamu akan bersemangat untuk memulai hari. Lagu ini adalah soundtrack dari anime Death Note.

Baca Juga: 5 Serial Anime Terbaik dengan Jalan Cerita Unik, Layak Tonton!

Verified Writer

Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya