TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Film Animasi Underrated Disney yang Wajib Kamu Tonton, Menghibur!

Cocok ditonton bersama keluarga saat weekend

Atlantis: The Lost Empire (dok. Walt Disney/Atlantis: The Lost Empire)

The Walt Disney Company, atau lebih dikenal dengan nama Disney, adalah salah satu perusahaan hiburan dan media terbesar di dunia. Mereka memproduksi berbagai film dan animasi dengan kualitas yang tak perlu diragukan lagi.

Disney selalu berhasil membuat para penikmat karyanya untuk berimajinasi dan berfantasi melalui film fiksinya. Karakter unik dan ikonik yang mereka ciptakan selalu berhasil melekat di hati. Beberapa film Disney seperti Up (2009), Frozen (2013), dan Toy Story 4 (2020) bahkan berhasil memenangkan penghargaan bergengsi, lho.

Film yang diproduksi Disney selalu berhasil mendapat perhatian dan pengakuan besar. Namun, tetap saja ada beberapa film Disney yang tidak booming dan jadi film underrated. Berikut lima film animasi Disney underrated yang sangat disayangkan bila kamu lewatkan.

1. Brother Bear (2003)

Brother Bear (dok.Walt Disney/Brother Bear)

Brother Bear dirilis pada November 2003 oleh Walt Disney Pictures dan Buena Vista Distribution. Tokoh utamanya seorang remaja dari Suku Inuit yang dikutuk menjadi beruang.

Menceritakan Kenai, pemuda dari Suku Inuit yang dikutuk menjadi beruang karena membunuh seekor beruang. Untuk kembali menjadi manusia, Kenai harus pergi ke tempat di mana cahaya menyentuh bumi. Dalam perjalanannya, Kenai ditemani oleh seekor beruang muda bernama Koda.

2. Treasure Planet (2002)

Treasure Planet (dok. Walt Disney/Treasure Planet)

Treasure Planet merupakan film adaptasi dari novel fiksi ilmiah yang berjudul Tresure Island karya Robert Louis Stevenson. Film ini dirilis pada November 2002 oleh Walt Disney Pictures.

Menceritakan pemuda bernama Jim Hawkins yang sejak kecil tertarik dengan cerita perburuan harta karun perompak terkenal, Kapten Flint. Dua belas tahun kemudian, impiannya melakukan perjalanan perburuan harta karun terwujud. Jim melakukan perjalanan fantastis pencarian harta karun di planet bernama Montressor.

Baca Juga: 6 Pemain Film Hollywood yang Terlibat di Film Live Action Disney

3. Atlantis: The Lost Empire (2001)

Atlantis: The Lost Empire (dok. Walt Disney/Atlantis: The Lost Empire)

Atlantis: The Lost Empire adalah film animasi fiksi ilmiah pertama dari Disney yang dirilis pada 2001. Film ini menceritakan Milo Tatch, seorang petualang muda yang ingin mengikuti jejak kakeknya melanjutkan ekspedisi untuk menemukan Atlantis.

Atlantis digambarkan sebagai kota peradaban maju yang telah lama hilang. Berbekal buku sakral untuk pergi ke sana, Milo melakukan perjalanan bersama orang-orang yang tidak sepenuhnya berniat baik.

4. James and the Giant Peach (1996)

James and the Giant Peach (dok. Walt Disney/James ans the Giant Peach)

James and the Giant Peach adalah film musikal fantasi yang diadaptasi dari cerita berjudul sama karangan Roaldl Dahl yang dirilis pada 1996. Film ini menceritakan seorang anak bernama James Henry Trotter bertemu orang asing yang memberi lidah buaya ajaib.

Ketika pulang ke rumah, lidah buaya tersebut jatuh ke akar pohon persik. Tak lama kemudian, buah persik tumbuh berukuran raksasa. James masuk ke dalam buah persik itu dan bertemu dengan enam serangga yang menemani petualangannya.

Baca Juga: 12 Fakta Gugatan Scarlett Johansson ke Disney soal Black Widow

Writer

Diah Ayu Prawesty

Work hard and smart and you will be different in few year. - Jackson Wang

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya