TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cara Kontestan SUCI X Cari Materi Stand Up, Berawal dari Keresahan

Gautama dan Ilham SUCI X mencari materi dari keresahan

kontestan SUCI X (instagram.com/sucikompastv)

Bagi para komika, mencari materi untuk stand up comedy mungkin tidaklah sulit. Meskipun begitu, terkadang mereka kerap kehabisan materi untuk open mic-nya. 

Beberapa kontestan SUCI X membagikan pengalaman proses kreatifnya dalam mencari materi stand up comedy.  Yuk, simak di bawah. 

1. Berawal dari ketidaksukaan

Gautama SUCI X (IDN Times/Rafifa Shabira)

Gautama SUCI X mengatakan dirinya pernah kehabisan materi untuk stand up comedy. Bila hal tersebut sedang terjadi, ia mengaku kembali mencari ketidaksukaan dalam dirinya. 

"Kalau dari yang saya tahu, trigger bikin materi gak harus dari luar. Dari diri sendiri kalau memang lagi butuh, harus mencari ketidaksukaan kita sendiri. Aku sendiri misalkan ada apa itu ya, dicari aja negatifnya. Jadi rasa ketidakcocokan sama diri sendiri bisa jadi materi," kata Gautama SUCI X. 

2. Keresahan diri sendiri

Ilham SUCI X (IDN Times/Mayang Ulfah)

Ilham SUCI X mengaku juga kerap kehabisan materi stand up comedy. Biasanya, materi untuk stand up comedy berasal dari keresahan yang dirasakan Ilham SUCI X sendiri. 

"Kehabisan materi sering banget karena basicnya dari keresahan. Soalnya kalau hidupnya baik-baik terus, gaji lancar, makanan beli enak terus, kayaknya keresahan itu gak dapet. Jadi harus hidup susah dulu gitu," ujar Ilham SUCI X. 

Baca Juga: Stand Up Comedy Indonesia X Siap Tayang, Pesertanya Ada yang Bule!

3. Dari berita yang sedang diperbincangkan masyarakat

Ilham SUCI X (IDN Times/Mayang Ulfah)

Para komika biasanya mendapatkan bahan stand up comedy melalui berita yang sedang hangat terjadi. Tak hanya itu, keresahan masyarakat pun juga dapat dijadikan materi oleh para komika. 

"Saya sedikit nulis naskah gitu untuk cari ide biasanya nonton series atau anime. Bisa juga hujatan kayaknya random nih, contohnya Citayam kemarin. Terus juga bisa cari berita yang semua orang mempertanyakan, kayak kenaikan BBM dan banyak lagi. Kalau gak dapet dari keresahan diri sendiri, cari keresahan masyarakat," ujar Ilham SUCI X.

Baca Juga: Kronologi Ernest dan Komunitas Stand Up Comedy Tuntut Ramon Papana

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya