Dihadapkan 4 Pilihan Ini, Apa yang Dipilih Sophia Latjuba & Eva Celia?

Kira-kira, mereka kompak atau gak ya?

Kalau kita bicara soal Eva Celia, pasti nama sang ibu, Sophia Latjuba, mau gak mau akan ikut dibahas. Bagaimana tidak, keduanya terlihat bak kakak beradik yang kompak sih! Bahkan, di kesehariannya pun keduanya memang begitu dekat dan saling melengkapi. Hubungan ibu dan anak satu ini memang goals banget deh!

Tapi kira-kira, seberapa kompak sih mereka kalau dihadapkan dengan empat pilihan berikut ini? Penasaran? Keep scrolling!

Pertanyaan 1: Pilih nyanyi atau akting?

https://www.youtube.com/embed/iIBDkooJLJk

Berbeda dengan Eva Celia yang sigap menjawab “nyanyi~” dengan suaranya yang merdu saat ditanya lebih pilih nyanyi atau akting, Sophia Latjuba menjawab dengan pilihannya sendiri: modelling.

Sophia Latjuba pun memasang ekspresi dan pose layaknya sedang photoshoot setelah menjawab pertanyaan tersebut. Terlihat ya kalau Sophia Latjuba dan Eva Celia sama-sama gak ragu untuk menunjukkan bakat mereka meskipun punya passion di bidang yang berbeda!

Baca Juga: Ibu-Anak Bak Bestie, Ini 5 Resep Kompak Sophia Latjuba & Eva Celia

Pertanyaan 2: Pilih menabung atau mencicil untuk belanja?

Dihadapkan 4 Pilihan Ini, Apa yang Dipilih Sophia Latjuba & Eva Celia?Eva Celia, selebriti Indonesia (Dok. Jenius)

Pasangan ibu dan anak selebriti ini sepakat lebih memilih menabung sebelum belanja atau membeli sebuah barang. Terlepas dari statusnya yang merupakan seorang selebriti, Eva Celia selalu memastikan bahwa ia menabung terlebih dahulu sebelum membeli barang idamannya.

Setuju dengan pilihan sang anak, Sophia Latjuba ternyata juga lebih memilih membeli barang setelah menabung. Jika belum ada dananya, maka belinya nanti saja ketika sudah ada dananya. Nah, kalau kamu sendiri bagaimana?

Pertanyaan 3: Pilih split bill atau gantian bayar?

https://www.youtube.com/embed/9iobj-VphS8

Pasti suka bertanya-tanya ‘kan, apakah selebriti juga kenal istilah split bill? Ternyata buat Sophia Latjuba, ini masih berlaku lho, tapi tergantung pada situasinya ya.

Kalau sedang bersama orang terdekatnya, Sophia Latjuba menjawab konsep split bill ini mungkin saja berlaku. Tapi kalau bertemu dengan orang yang baru dikenal, dia akan memilih gantian bayar nih.

Sementara itu, Eva Celia mengaku split bill atau enggak itu tergantung pada nominalnya dan menyatakan kalau dia lebih sering gantian bayar.

Kalau kamu sendiri, apakah sering split bill? Kalau iya, ada kabar baik lho! Sekarang kamu gak perlu ribet lagi buat membagi rata bill kamu dengan teman atau keluarga.

Dengan fitur Split Bill di aplikasi Jenius, membagi bill bisa kamu lakukan dari smartphone secara otomatis. Jenius juga akan melacak status penagihan (apakah masih pending, ditolak, atau sudah dibayar). Seru ya?

Pertanyaan 4: Pilih belanja online atau belanja offline?

Dihadapkan 4 Pilihan Ini, Apa yang Dipilih Sophia Latjuba & Eva Celia?Sophia Latjuba, selebriti Indonesia (Dok. Jenius)

Kayaknya ibu dan anak ini memang sama-sama punya jiwa muda ya? Gak heran saat dihadapkan pada dua pilihan pertanyaan ini, mereka kompak banget untuk memilih belanja online.

Sebagai tambahan, Eva Celia juga ungkapkan kebahagiaannya ketika berada di depan komputer, memilih dari sekian banyak pilihan yang ada, dan aktivitas browsing inilah yang paling dia suka.

Wah, kayaknya Eva Celia sudah terbiasa banget mendengar  suara “permisi, paket!” dari abang kurir kayak kita nih ya!

Dihadapkan 4 Pilihan Ini, Apa yang Dipilih Sophia Latjuba & Eva Celia?Sophia Latjuba & Eva Celia, pasangan ibu & anak selebriti Indonesia (Dok. Jenius)

Eits, pertanyaannya tak hanya sampai di situ lho! Masih ada beberapa pertanyaan menarik lainnya dari Jenius untuk pasangan ibu dan anak keren satu ini. Bahkan di sela-sela tanya jawab ini, keduanya sempat beberkan fitur favoritnya selama menggunakan Jenius, yaitu fitur Dream Saver

Sebagai informasi, tabungan autodebit dari Jenius ini sangat mempermudah para digital savvy untuk mewujudkan berbagai mimpi tanpa biaya penalti lho. Berikut adalah beberapa keunggulan dari fitur Dream Saver:

  • Bunga 2,5% p.a. setara deposito
  • Saldo awal sesukamu mulai Rp1,-
  • Bebas tentukan besar/periode setoran autodebit
  • Bebas tarik kapan pun tanpa penalti
  • Bisa tarik seluruh uang tanpa saldo mengendap
  • Bisa membuat hingga lima tabungan

Untuk menambah semangat kamu saat menabung, kamu juga bisa menambahkan foto wishlist-mu sebagai cover-nya lho! Jadi makin konsisten untuk menabung deh!

Cocok banget ya untuk membantumu konsisten menabung demi mencapai wishlist yang kamu punya. IDN Times mau tahu dulu dong, kira-kira apa sih wishlist kamu punya saat ini?  Sepertinya bisa banget nih untuk segera diwujudkan pakai fitur Dream Saver dari Jenius! (WEB)

Baca Juga: 5 Artis Ini Tetap Awet Muda di Usia 50-an, Ada Sophia Latjuba!

Topik:

  • Tisa Ajeng Misudanar Azryatiti

Berita Terkini Lainnya