Andhara Early Umumkan Perceraian Usai 14 Tahun Menikah

Presenter Andhara Early membuka tahun 2026 dengan kabar tentang pernikahannya. Melalui unggahan di Instagram, ia mengumumkan perceraiannya dari sang suami, Bugi Ramadhana, usai 14 tahun menikah.
Pengumuman perceraian ini diunggah Andhara pada Jumat (2/1/2026). Ia juga mengungkapkan status hak asuh anak usai perpisahan dengan suaminya tersebut.
1. Andhara Early akhiri pernikahan dengan suami secara baik-baik

Andhara Early membagikan video kompilasi potret kenangannya dengan suami, mulai dari awal nikah hingga hingga sekarang. Namun, video tersebut bukan diunggah untuk merayakan anniversary, melainkan untuk mengumumkan perceraiannya dari Bugi Ramadhana.
Keputusan untuk mengakhiri pernikahan bukan hal yang mudah diambil Andhara dan suami. Namun, keputusan ini tetap harus diambil demi kebaikan bersama.
"Keputusan ini tidak datang dengan mudah, tapi kami yakin ini yang terbaik untuk kami berdua. Kami memutuskan untuk melepas gelar 'suami istri' dengan damai, untuk mempertahankan gelar 'orangtua' dengan lebih baik," tulisnya.
2. Putuskan untuk co-parenting

Dari pernikahannya dengan Bugi pada 2011 lalu, Andhara Early memiliki satu orang anak. Meski memutuskan untuk sudah tidak sama-sama lagi, namun Andhara dan Bugi mengaku siap menjadi co-parent alias orangtua bersama. Lewat tulisan tersebut, peraih gelar Pembawa Acara Paling Ngetop SCTV Awards 2008 ini menjanjikan kepada anak bahwa tidak akan ada yang berubah dan berusaha selalu menunjukkan kekompakan bersama.
"Untuk anak-anak, cinta kami tidak akan pernah berubah, dan akan terus menyatu dalam setiap langkah kalian. Kedamaian dan kebahagiaan anak-anak adalah prioritas utama kami. Doakan kami agar bisa menjadi co-parent yang baik dengan selalu menjaga silturahim selamanya," lanjut Andhara Early.
3. Perjalanan cinta Andhara Early

Ini adalah perceraian ketiga Andhara Early. Ia pertama kali menikah dengan Ferry Iskandar dan bercerai setelah memiliki seorang anak. Pada 2007, presenter sekaligus aktris ini kembali menikah dengan editor film, Cesa David Luckmansyah. Namun, pernikahan tersebut hanya bertahan selama satu tahun.
Andhara kemudian menikah lagi dengan Bugi Ramadhana pada 2011. Lewat pernikahan ini, keduanya dikaruniai seorang anak. Namun, setelah 14 tahun menikah, lagi-lagi rumah tangganya kandas.
Lewat pengumuman tersebut, Andhara Early mengucapkan terima kasih untuk semua kenangan dan pelajaran yang dilalui dalam rumah tangganya dengan Bugi.


















