8 Pasangan Duet yang Dikira Pacaran Saking Mesranya di Panggung

Dalam industri hiburan tanah air, "perjodohan" oleh fans sudah bukan rahasia lagi. Bahkan banyak fans garis keras yang akan marah jika idolanya pacaran bukan dengan sosok idola mereka juga. Namun, bapernya netizen ini juga terbentuk karena para artis tersebut pintar membangun chemistry dengan pasangan di panggung.
Tak sedikit pasangan-pasangan duet yang dikira pacaran beneran karena saking mesranya! Terbaru ada Ariel NOAH dan BCL, yuk kita lihat siapa saja!
1. Ariel NOAH dan BCL baru saja tampilkan duet 'panas' pada Minggu (4/6/2023) malam di BNI Java Jazz 2023. Keduanya menunjukkan gestur super mesra di panggung
2. Baru saja disorot, pasangan Nabila dan Paul Indonesian Idol 2023 dijodohkan karena gaya mesra mereka bawakan Stuck With You di Spektakuler show ke-11
3. Sebelum pacaran dengan Rizky, Mahalini menghasilkan karya duet dengan Nuca yang juga membuat fans baper
4. Rizky pun pernah berduet dengan sahabat Mahalini, Ziva dan chemistry mereka sangat cocok
Editor’s picks
Baca Juga: 10 Momen Pecah Kolaborasi Ariel Noah dan BCL di Java Jazz 2023
5. Bikin baper sekaligus oenasaran, Afgan dan Rossa tak segan tunjukkan kemesraan ketika duet di atas panggung
6. Brisia Jodie dan Arsy Widianto dua kaki merilis single bersama hingga didoakan berjkdoh di dunia nyata
7. Dari dunia dangdut ada Lesti dan Faul LIDA yang dulu didukung fans untuk pacaran saking kuatnya chemistry mereka saat duet
8. Fenomenal pada masanya, duet Anang- Syahrini memiliki banyak penggemar karena keduanya tak jarang skinship berani saat manggung
Siapa couple favoritmu dari deretan pasangan duet yang sempat dikira pacaran ini? Sakin mesranya sampai didoakan jadian beneran!
Baca Juga: Ariel Noah Perdana Manggung di Java Jazz, Sempat Kagok tapi Memukau