6 Aktor Tanah Air Perankan Pria Selingkuh di Series Film, Bikin Emosi!

Ada Fedi Nuril hingga Oka Antara

Dalam berakting, totalitas seorang aktor atau aktris sangat diperlukan. Meski berat dan tak sesuai kenyataan, nyatanya para artis harus siap dengan karakter yang dimainkan. Salah satunya menjadi sosok yang berselingkuh dan mengkhianati pasangan.

Hal ini dilakukan oleh beberapa aktor Tanah Air yang secara profesional memainkan karakter itu. Bahkan akting dari sang aktor sangat luar biasa dan membuat para penonton emosi. Lalu, siapa saja daftar aktor yang dimaksud? Yuk, disimak ulasannya!

1. Refal Hady

https://www.youtube.com/embed/f46vjiZ9sKs

Sosok aktor Refal Hady menjadi perbincangan publik. Usai membintangi series Wedding Agreement, namanya semakin melejit berkat akting yang luar biasa. Tak hanya akting, karakter yang dimainkan dalam series itu pun mencuri perhatian.

Seperti diketahui, Refal berperan sebagai Bian, seorang pria yang sudah beristri namun memiliki idaman lain. Hal tersebut dikarenakan ia menyetujui perjodohan dan menikahi wanita yang tak dicintainya. Meski demikian, Bian pun dibuat luluh lantaran kebaikan dan ketulusan istrinya sehingga ia pun mulai menumbuhkan rasa cinta itu.

2. Reza Rahadian

https://www.youtube.com/embed/TxW2bZXfKU0

Siapa sih, yang tak kenal dengan sosok Reza Rahadian. Ia menjadi salah satu aktor papan atas Tanah Air berkat aktingnya yang mumpuni. Berbagai karakter pun sudah ia mainkan termasuk karakter suami tukang selingkuh.

Melalui series populer Layangan Putus, Reza yang berperan sebagai Aris sukses membuat para penonton khususnya kaum hawa geram. Meski memiliki istri yang baik, Aris nyatanya masih berpaling dan karakternya yang egois membuat hati penonton terkoyak. Maka tak heran ya, kalau series satu ini menuai respon positif dari publik. Akting Reza memang luar biasa!

3. Oka Antara

https://www.youtube.com/embed/dAyEzzBVOqU

Sama halnya dengan Reza, Oka Antara pun jadi aktor yang menerima tawaran akting sebagai pria yang berselingkuh. Melalui film terbarunya, Noktah Merah Perkawinan, Oka berperan sebagai Gilang, sosok suami yang family man. Namun, lambat laun berubah karena keretakan rumah tangganya. Ia pun berselingkuh dan memiliki wanita idaman lain.

Akting Oka yang tak perlu diragukan lagi, sukses membuat siapa pun kesal. Dengan mulus, ia berperan dengan karakter yang baru ia coba itu. Meski 'dibenci' oleh penonton, aktingnya memang luar biasa.

Baca Juga: 9 Penyebutan yang Benar Nama Figur Publik Tanah Air 

4. Maxime Bouttier

https://www.youtube.com/embed/j6wXCl3UzJo

Dalam film Remember When yang tayang 2014 silam, aktor blasteran, Maxime Bouttier mengejutkan publik dengan aktingnya. Berperan sebagai pria yang bernama Adrian, Maxime sukse membuat geram penonton.

Bagaimana tidak, ia berkarakter sebagai sosok yang tukang gonta-ganti pasangan. Meski tidak dalam lingkup rumah tangga, nyatanya karakter tersebut membuat penonton emosi. Wah, berakti akting Maxime bagus ya!

5. Fedi Nuril

https://www.youtube.com/embed/XTBlnxEiDpE

Menjadi spesialis aktor film romansa yang dibalut religi, aktor Fedi Nuril memang mencuri perhatian terutama di film fenomenal Ayat Ayat Cinta. Namun, siapa sangka nih, ayah dua orang anak ini juga berperan sebagai sosok yang menyebalkan.

Dalam film Surga yang Tak Dirindukan pada tahun 2015 silam, Fedi memerankan tokoh Prasetya. Dikenal setia dan pria baik, nyatanya Prasetya diam-diam menikahi seorang wanita yang hendak bunuh diri lantaran putus dan tengah mengandung. Niat ingin menolong, nyatanya Prasetya tetap dibenci penonton karena telah mengkhianati istri yang baik dan soleha.

6. Gading Marten

https://www.youtube.com/embed/YvYEPJT83Tk

Berperan sebagai aktor yang berselingkuh, nyatanya pernah dimainkan oleh Gading Marten. Tahun 2021 lalu, Gading bermain film yang berjudul Selesai. Ia memainkan tokoh Broto yang sudah memiliki seorang istri.

Namun, Broto ternyata mengkhianati sang istri dan berselingkuh dengan wanita lain. Hal inilah yang membuat rumah tangganya hancur. Tak hanya itu, sosok Broto pun seketika menjadi sasaran kemarah penonton karena menyakiti hati istrinya. Duh, buat emosi nih!

Para aktor yang disebutkan di atas sangat profesional dalam memainkan karakternya. Meski harus dibenci oleh penonton, nyatanya para aktor itu sukses membuat kesal dan gregetan. Tapi perlu diingat ya, itu hanya akting dan tak sesuai dengan kehidupan nyata para aktornya!

Baca Juga: 5 Aktor Indonesia yang Bintangi Film dan Serial Hollywood Terbaru

Dian Ardianingsih Photo Verified Writer Dian Ardianingsih

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya