5 Anime Shounen dan Seinen Terbaik Winter 2023, Ada Tokyo Revengers!

Anime apa yang paling kamu tunggu?

Tahun 2022 telah menjadi tahun yang baik bagi para penggemar anime, terutama penggemar anime shounen dan seinen. Ada banyak anime shounen dan seinen seru yang dirilis sepanjang 2022, seperti SPY x FAMILY, Kaguya-sama: Love is War - Ultra Romantic, hingga Chainsaw Man. Kini, 2022 telah berakhir dan kita memasuki awal 2023.

Tak mau kalah, 2023 juga tampaknya akan menjadi tahun yang hebat bagi penggemar anime shounen dan seinen. Pasalnya, baru kita memasuki 2023, sudah ada banyak anime yang akan rilis. Mau tahu apa saja rekomendasi anime shounen dan seinen terbaik winter 2023? Simak ulasan berikut.

1. Bungou Stray Dogs Season 4

5 Anime Shounen dan Seinen Terbaik Winter 2023, Ada Tokyo Revengers!Bungou Stray Dogs Season 4 (dok. Bones/Bungou Stray Dogs)

Setelah menghilang selama 3 tahun lebih sejak perilisan musim ketiganya, studio Bones akhirnya menggarap musim keempat dari seri karya Kafka Asagiri ini. Anime ini sudah dirilis pada 4 Januari 2023 lalu dan rencananya akan memiliki 13 episode.

Pada musim sebelumnya, kita melihat bagaimana Osamu Dazai diangkat menjadi tangan kanan Ogai Mori dan bagaimana Chuuya Nakahara bergabung dengan Port Mafia. Cerita kemudian berlanjut pada konflik antara Armed Detective dan Port Mafia, setelah bos dari kedua organisasi tersebut terkena virus mematikan.

Nah, pada musim keempat ini, Armed Detective akan kembali berhadapan dengan organisasi berbahaya lainnya, yaitu Decay of the Angel. Dipimpin oleh Kamui, Decay of the Angel adalah sebuah organisasi teroris yang bertujuan untuk menghancurkan Jepang.

2. Trigun Stampede

5 Anime Shounen dan Seinen Terbaik Winter 2023, Ada Tokyo Revengers!Vash the Stampede (dok. Orange/Trigun Stampede)

Diadaptasi dari manga karya Yasuhiro Nightow, Trigun Stampede adalah versi remake dari anime Trigun yang dirilis pada 1998 lalu. Jika sebelumnya anime diproduksi oleh studio MADHOUSE, untuk versi remake ini akan ditangani oleh studio Orange. Rencananya, anime ini akan dirilis pada 7 Januari 2023.

Ceritanya masih berfokus pada Vash the Stampede yang dikenal sebagai penjahat bengis yang menghancurkan setiap kota yang ia kunjungi. Namun, pada faktanya, Vash sebenarnya hanyalah orang konyol yang terobsesi dengan donut. Meski begitu, reputasinya tetap membuat Vash menjadi buruan bounty hunter karena dirinya memiliki bounty yang sangat besar untuk kepalanya.

Baca Juga: 10 Anime Aksi dan Fantasi Tayang Januari 2023, Ada Tokyo Revengers!

3. Vinland Saga Season 2

5 Anime Shounen dan Seinen Terbaik Winter 2023, Ada Tokyo Revengers!Thorfinn (dok. MAPPA/Vinland Saga)

Setelah musim pertamanya menjadi salah satu anime terbaik 2019, Vinland Saga akhirnya kembali membawa cerita yang lebih epik. Hanya saja, animasi di musim kedua ini mungkin akan mengalami perubahan karena tanggung jawab penggarapan Vinland Saga dipindahtangankan dari WIT STUDIO ke MAPPA. Rencananya, anime ini akan dirilis pada 10 Januari 2023.

Musim kedua ini bercerita tentang kehidupan Thorfinn selanjutnya setelah berhasil membalas dendam kepada Askeladd. Kini, Thorfinn dibeli sebagai budak oleh pemilik tanah Ketil. Di sana, dirinya bertemu dengan Einar yang juga merupakan seorang budak. Bersama Einar, Thorfinn mulai mencari makna hidup baru.

4. In/Spectre Season 2

5 Anime Shounen dan Seinen Terbaik Winter 2023, Ada Tokyo Revengers!In/Spectre Season 2 (dok. Brain's Base/In/Spectre)

In/Spectre Season 2 merupakan anime yang sudah lama sangat ditunggu perilisannya. Setelah trailer keduanya yang dirilis pada Maret 2022, dikonfirmasi bahwa anime ini akan rilis pada Oktober 2022. Sayangnya, karena satu dan dua hal, perilisan anime ini ditunda hingga awal 2023. Rencananya, anime ini akan rilis pada 8 Januari 2023.

In/Spectre sendiri berfokus pada seorang Dewi Kebijaksanaan, Kotoko Iwanaga. Sebagai Dewi Kebijaksanaan, Kotoko bertugas untuk menjadi penengah bagi manusia dan yokai. Namun, kehadiran sosok yokai jahat mulai mengancam perdamaian antara manusia dengan yokai.

5. Tokyo Revengers: Christmas Showdown

5 Anime Shounen dan Seinen Terbaik Winter 2023, Ada Tokyo Revengers!Tokyo Revengers: Christmas Showdown (dok. LIDENFILMS/Tokyo Revengers)

Terakhir, ada anime yang diadaptasi dari manga karya Ken Wakui, yaitu Tokyo Revengers:  Christmas Showdown. Anime ini merupakan musim kedua dari seri Tokyo Revengers yang mengadaptasi Christmas Showdown arc atau Black Dragon arc. Anime ini rilis 8 Januari 2023.

Tokyo Revengers: Christmas Showdown akan berfokus pada pertarungan antara Tokyo Manji Gang dan Black Dragon. Semuanya dimulai ketika Takemichi Hanagaki harus menyelamatkan Yuzuha Shiba dengan mencegah pembunuhan Taiju Shiba oleh adiknya sendiri, Hakkai Shiba.

Tampaknya, 2023 juga tidak akan kalah seru dari 2022, terutama bagi penggemar anime shounen dan seinen. Pasalnya, akan ada banyak anime shounen dan seinen seru yang rilis tahun ini. Jadi, dari kelima anime di atas, anime apa yang paling kamu tunggu perilisannya?

 

Baca Juga: 5 Hal yang Akan Terjadi di Tokyo Revengers Season 2

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya