5 Karakter Anime yang Mendapatkan Kekuatan setelah Memakan Orang Lain

Caranya mendapatkan kekuatan sangat tidak biasa!

Dalam dunia anime, setiap karakter memiliki caranya tersendiri untuk mendapatkan kekuatannya. Sebagian karakter sudah mendapatkan kekuatannya sejak dilahirkan, sementara sebagian karakter lainnya harus menjalani latihan tertentu untuk mendapatkan kekuatan.

Lantas, apa jadinya jika ada karakter anime yang mendapatkan kekuatannya dengan memakan orang lain. Meskipun terdengar mengerikan, namun hal tersebut bukanlah hal yang mustahil untuk terjadi dalam dunia anime. Berikut ini adalah lima karakter anime yang mendapatkan kekuatan setelah memakan orang lain. Simak ulasan berikut.

1. Rimuru Tempest (That Time I Got Reincarnated as a Slime)

5 Karakter Anime yang Mendapatkan Kekuatan setelah Memakan Orang LainRimuru Tempest (dok. Studio 8bit/That Time I Got Reincarnated as a Slime)

Di kehidupan sebelumnya, Rimuru hanyalah seorang pekerja kantoran biasa yang menjalani kehidupan yang monoton. Namun, semuanya berubah ketika dirinya direinkarnasi ke dunia lain sebagai sebuah lendir, setelah dirinya ditusuk oleh seorang penjahat.

Meskipun dilahirkan kembali hanya sebatas sebagai sebuah lendir, namun Rimuru adalah lendir yang tidak terkalahkan. Bagaimana tidak, Rimuru memiliki kemampuan untuk menyerap kekuatan dan kemampuan makhluk hidup apa saja dengan melahapnya.

2. Sadao Makihara (Yu Yu Hakusho)

5 Karakter Anime yang Mendapatkan Kekuatan setelah Memakan Orang LainSadao Makihara (dok. Pierrot/Yu Yu Hakusho)

Tidak berbeda jauh dengan kemampuan Rimuru Tempest, Sadao Makihara juga memiliki kemampuan untuk mendapatkan kekuatan dan kemampuan seseorang dengan memakan orang tersebut. Hanya saja, Makihara memiliki batasan, di mana dirinya tidak dapat menyerap kekuatan dari orang yang lebih kuat darinya.

Hal tersebut dibuktikan saat dirinya memakan Elder Toguro. Alih-alih mendapatkan kekuatan Elder Toguro, Makihara malah kehilangan kendali atas tubuhnya sendiri. Kekuatan Elder Toguro terlalu kuat untuk ia kendalikan, sehingga Elder Toguro berhasil membunuh Makihara dan mengambil alih tubuhnya.

3. Big Mom (One Piece)

5 Karakter Anime yang Mendapatkan Kekuatan setelah Memakan Orang LainBig Mom saat kecil. (dok. Crunchyroll/One Piece)

Sementara kebanyakan bajak laut mendapatkan kekuatannya setelah memakan buah iblis, Big Mom mendapatkan kekuatannya setelah memakan pengasuhnya sendiri. Saat dirinya masih kecil, Big Mom tumbuh di Rumah Domba, sebuah panti asuhan yang menjual anak-anak yatim piatu ke Pemerintah Dunia untuk dilatih menjadi Marinir.

Di pesta ulang tahunnya yang ke-6, Big Mom sangat bahagia karena dirinya mendapatkan banyak kue untuk dimakan. Terlalu bahagia, Big Mom secara tidak sadar memakan teman-temannya di panti asuhan dan pengasuhnya, Carmel. Karena Carmel adalah pengguna soru soru no mi, kekuatan buah iblis tersebut kemudian beralih ke Big Mom.

Baca Juga: 5 Karakter Pangeran Terbaik yang Pernah Ada dalam Anime

4. Pride (Fullmetal Alchemist: Brotherhood)

5 Karakter Anime yang Mendapatkan Kekuatan setelah Memakan Orang LainPride memakan Gluttony. (dok. Netflix/Fullmetal Alchemist: Brotherhood)

Pride, juga dikenal sebagai Selim Bradley, merupakan salah satu Homunculus buatan Father yang menyamar sebagai anak dari King Bradley. Seperti namanya, Pride sangat sombong dengan kekuatan yang ia miliki. Untuk mempertahankan kesombongannya, Pride akan melakukan apa saja untuk menghindari kekalahan, termasuk memakan rekannya sendiri.

Dalam pertarungannya melawan Greed, Pride memakan Gluttony untuk memanfaatkan indra penciumannya yang tajam, karena dirinya harus bertarung di medan yang gelap. Tak sekali, Pride kembali memakan salah satu rekannya, Kimblee, untuk memanfaatkan kemampuan alkimianya saat bertarung melawan Ed.

5. Titan (Attack on Titan)

5 Karakter Anime yang Mendapatkan Kekuatan setelah Memakan Orang LainSmiling Titan memakan Carla. (dok. Netflix/Attack on Titan)

Pada awal seri, kita mengetahui bahwa Titan suka memakan orang tanpa tahu apa alasannya. Namun, seiring seri berjalan, terungkap bahwa Titan suka memakan orang karena mereka berusaha untuk kembali menjadi manusia.

Dalam dunia Attack on Titan, ada sembilan pengguna kekuatan Titan yang dapat mengendalikan kekuatan Titan dan manusianya. Mereka disebut sebagai Titan Shifter. Ketika Titan murni memakan Titan Shifter, maka kekuatan Titan Shifter akan beralih kepada mereka. Maka dari itu, para Titan memakan manusia dengan harapan bahwa orang yang mereka makan adalah seorang Titan Shifter.

Itulah lima karakter anime yang mendapatkan kekuatan setelah memakan orang lain. Bagaimana pendapatmu tentang kelima karakter di atas? Cukup mengerikan, bukan?

Baca Juga: Tarzan Versi Anime, Ini 5 Karakter Anime yang Dibesarkan oleh Hewan

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya