5 Samurai Terkuat dalam Anime, Apa Saja Bisa Dipotong!

Siapa karakter jagoanmu?

Samurai dan anime merupakan dua hal yang cukup berkaitan. Pasalnya, keduanya sama-sama berasal dari Jepang. Meskipun era samurai mungkin sudah berakhir, masih banyak anime yang mengangkat tema samurai atau sekedar menghadirkan karakter samurai.

Nah, berbicara tentang samurai, kali ini penulis sudah merangkum lima samurai terkuat yang pernah ada di anime. Mau tahu siapa saja karakternya? Simak ulasan berikut.

1. Kozuki Oden (One Piece)

5 Samurai Terkuat dalam Anime, Apa Saja Bisa Dipotong!Kozuki Oden (dok. Crunchyroll/One Piece)

Ada banyak karakter berpedang yang sangat kuat di One Piece, seperti Dracule Mihawk atau Roronoa Zoro. Namun, dalam dunia One Piece, samurai yang sesungguhnya hanya berasal dari Wano. Mereka tidak hanya bertarung menggunakan pedang, tetapi mereka juga benar-benar memegang teguh prinsip samurai.

Pada masa lalu, ada samurai terkuat yang berasal dari Wano. Itu siapa lagi kalau bukan Kozuki Oden. Sebelumnya, Oden adalah seorang daimyo di Kuri, Wano. Hingga suatu hari, Oden meninggalkan Wano untuk berlayar bersama Bajak Laut Whitebeard dan membantu Gol D Roger dalam menemukan One Piece.

Sayangnya, Wano sudah dikuasai oleh Kaido ketika Oden kembali. Untuk mengukur seberapa kuat Oden, Oden adalah orang pertama yang bisa memberikan luka permanen kepada Kaido. Bahkan, Oden cukup kuat untuk mengalahkan Kaido jika pertarungan mereka tidak diinterupsi oleh Kurozumi Higurashi.

2. Atomic Samurai (One Piece)

5 Samurai Terkuat dalam Anime, Apa Saja Bisa Dipotong!Atomic Samurai (dok. Madhouse/One Punch Man)

Memiliki nama asli Namikaze, Atomic Samurai adalah pahlawan Kelas-S peringkat ke-4 dalam Asosiasi Pahlawan. Dipercaya bahwa Atomic Samurai adalah pahlawan terkuat di dunia. Berkat ilmu berpedangnya yang luat biasa, Superalloy Darkshine percaya bahwa Atomic Samurai bisa mengalahkan Garou dalam kondisi setengah monsternya.

Dengan menggunakan pedangnya, Sun Blade, tidak ada yang tidak bisa dipotong oleh Atomic Samurai. Hal ini dibuktikan dengan dirinya yang dapat mengalahkan Homeless Emperor dan Golden Sperm, dua anggota terkuat di Asosiasi Monster.

Baca Juga: 5 Karakter Paling Penakut dalam Anime, Bikin Geregetan!

3. Gintoki Sakata (Gintama)

5 Samurai Terkuat dalam Anime, Apa Saja Bisa Dipotong!Sakata Gintoki (dok. Crunchyroll/Gintama)

Gintoki Sakata mungkin memang tidak terlihat seperti samurai yang keren. Kepribadiannya yang konyol membuat orang sering meremehkannya. Namun, di samping tingkahnya yang kadang tidak masuk akal, Gintoki adalah seorang samurai yang berbahaya.

Pada Perang Joui, Gintoki dijuluki sebagai Shiroyasha (Iblis Putih) karena dirinya mengamuk dan membunuh banyak pasukan musuh. Menariknya lagi, Gintoki hanya membutuhkan pedang kayu untuk menjadi yang terkuat.

Setelah Amanto menguasai Edo, samurai dilarang sehingga orang-orang tidak bisa dengan bebas berkeliaran dengan membawa katana. Oleh karena itu, untuk mempertahankan identitasnya sebagai seorang samurai, Gintoki hanya membawa pedang kayu. Meski hanya bermodalkan pedang kayu, Gintoki cukup kuat untuk mengalahkan orang yang menggunakan katana sungguhan.

4. Kenshin Himura (Rurouni Kenshin)

5 Samurai Terkuat dalam Anime, Apa Saja Bisa Dipotong!Kenshin Himura (dok. LIDENFILMS/Rurouni Kenshin)

Anak 90-an pasti sudah tidak asing lagi dengan karakter yang satu ini. Kenshin Himura adalah protagonis utama dalam seri Rurouni Kenshin atau yang juga dikenal dengan judul Samurai X. Secara penampilan, Kenshin memang terlihat seperti orang yang tenang, kalem, dan tidak berbahaya.

Namun, pria kecil ini sebenarnya adalah mantan pembunuh bayaran yang dikenal sebagai Hitokiri Battousai. Selama bertahun-tahun, Kenshin sudah menggunakan pedangnya untuk membunuh banyak orang. Hingga suatu hari, dirinya memutuskan untuk berhenti dan mulai menggunakan kekuatannya untuk melindungi orang lain.

5. Afro (Afro Samurai)

5 Samurai Terkuat dalam Anime, Apa Saja Bisa Dipotong!Afro (dok. Gonzo/Afro Samurai)

Dalam dunia Afro Samurai, ikat kepala Nomor 1 adalah hal yang menandakan samurai terkuat di dunia. Ayah Afro, pemilik ikat kepala Nomor 1 sebelumnya, meninggal setelah dirinya dibunuh oleh Nomor 2 dan merebut gelarnya sebagai samurai terkuat.

Setelah bertarung dengan banyak musuh, Afro kini berhasil menjadi Nomor 2. Ketika Afro bersiap untuk mengalahkan Nomor 1 dan membalas dendam atas kematian ayahnya, Afro justru menjadi buruan orang-orang. Pasalnya, Nomor 1 hanya bisa ditantang oleh Nomor 2, sementara Nomor 2 bisa ditantang oleh siapa saja.

Tak mengherankan jika kelima karakter di atas disebut sebagai samurai terkuat di anime. Tak hanya mengambil nilai-nilai dari samurai yang sesungguhnya, kemampuan berpedang kelima karakter di atas juga tidak bisa diremehkan. Jadi, dari kelima karakter di atas, siapa karakter favoritmu?

Baca Juga: 5 Anime Slice of Life Terbaik yang Tidak Berlatar di Sekolah Menengah

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya