5 Teori Penggemar tentang Karakter dan Quirk My Hero Academia

Benarkah Deku sebenarnya memiliki quirk?

Artikel ini berisi spoiler manga My Hero Academia

Mengingat My Hero Academia adalah seri yang cukup digemari oleh para penggemar anime, tak mengherankan jika seri ini memiliki banyak teori yang beredar di internet. Hingga kini, sudah ada banyak teori penggemar mengenai seri ini, dimulai dari teori bagaimana kelanjutan dari seri ini hingga teori mengenai bagaimana akhir dari seri ini.

Tak hanya itu saja, tak sedikit juga penggemar yang memiliki teori mengenai karakter dan quirk dalam seri My Hero Academia. Kali ini, penulis sudah merangkum lima teori penggemar tentang karakter dan quirk My Hero Academia. Simak ulasan berikut. 

1. All For One adalah Nomu

5 Teori Penggemar tentang Karakter dan Quirk My Hero Academiacrunchyroll.com/my-hero-academia

Beberapa penggemar percaya bahwa sebenarnya All For One adalah Nomu. Pada insiden di Kamino, All For One tidak berhasil selamat di pertarungannya melawan All Might. Kemudian, All For One berubah menjadi Nomu untuk menyelesaikan misinya.

Hal ini menjelaskan bagaimana Shigaraki dapat menerima kekuatan yang banyak dari All For One. Meskipun begitu, hal ini masih sekadar teori penggemar dan hanya masalah waktu untuk membuktikan seberapa akuratnya teori ini.

2. Shirakumo masih hidup

5 Teori Penggemar tentang Karakter dan Quirk My Hero AcademiaDok. Studio Bones/My Hero Academia

Dalam manga, baru-baru ini terungkap bahwa Kurogiri sebenarnya adalah Nomu yang terbuat dari tubuh Oboro Shirakumo, teman dekat Shota Aizawa yang sudah meninggal. Terungkapnya identitas Kurogiri membuat penggemar berteori bahwa mungkin saja Shirakumo masih hidup dalam tubuh Kurogiri.

Sementara itu, sebagian penggemar lainnya berpendapat bahwa Shirakumo tidak mungkin dapat bertahan hidup dalam tubuh Kurogiri. Bagaimana menurutmu?

Baca Juga: My Hero Academia: 5 Karakter Anime yang Dapat Dikalahkan Kirishima

3. Deku sebenarnya memiliki quirk

5 Teori Penggemar tentang Karakter dan Quirk My Hero Academiafunimation.com/My Hero Academia

Teori My Hero Academia yang sangat populer lainnya: semua orang di dunia My Hero Academia memiliki quirk. Hanya saja, dibutuhkan situasi tertentu untuk menemukan quirk seseorang.

Sebagai contoh, katakanlah seseorang memiliki quirk yang memungkinkannya untuk bertahan hidup di luar angkasa. Namun, bagaimana orang tersebut mengetahui bahwa ia memiliki kemampuan untuk bertahan hidup di luar angkasa jika ia sendiri tidak pernah pergi ke luar angkasa?

Tak menutup kemungkinan jika sebenarnya Deku memiliki quirk. Hanya saja, ia tidak mengetahui quirk apa yang ia miliki dan bagaimana cara untuk menggunakan quirk-nya.

4. Dr. Tsubasa mencuri quirk Deku

5 Teori Penggemar tentang Karakter dan Quirk My Hero Academiafunimation.com/My Hero Academia

Poin terbesar dalam plot My Hero Academia adalah bahwa Deku tidak memiliki quirk. Namun, benarkah demikian? Penggemar manga sudah mengetahui bahwa Dr. Tsubasa adalah rekan All For One sekaligus orang yang membantu All For One dalam menciptakan Nomu.

Orang yang membantu All For One ditampilkan sama persis dengan dokter yang memberi tahu Deku bahwa dirinya tidak memiliki quirk. Hal ini membuat sebagian penggemar percaya bahwa quirk Deku dicuri oleh Dr. Tsubasa dan kemudian diberikan kepada All For One atau digunakan oleh Nomu.

5. Aizawa adalah ayah Shinso

5 Teori Penggemar tentang Karakter dan Quirk My Hero Academiafunimation.com/My Hero Academia

Dalam manga, diceritakan bahwa Hitoshi Shinso adalah orang yang telah menarik perhatian Aizawa. Maka dari itu, Aizawa melakukan segala cara untuk membantu Shinso menjadi murid Yuei. Beberapa penggemar berpendapat bahwa hal tersebut terlihat sangat mencurigakan.

Sebagian penggemar percaya bahwa Aizawa tidak membantu Shinso karena ia tertarik pada Shinso, namun karena Shinso memang memiliki hubungan darah dengan Aizawa. Karena seri ini belum menceritakan tentang keluarga Shinso, hingga kini belum ada bukti yang dapat menyangkal teori ini.

Itulah lima teori penggemar tentang karakter dan quirk My Hero Academia. Bagaimana pendapatmu? Apakah kamu percaya dengan teori-teori di atas?

Baca Juga: My Hero Academia: 5 Teori Penggemar yang Dipercaya Benar Adanya!

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya