8 Rekomendasi Serial Netflix Amerika Latin yang Seru & Menghibur

Cerita dan genre seru dengan bahasa yang berbeda!

Netflix merupakan streaming service paling populer di seluruh dunia dengan menghadirkan tayangan dengan kualitas terbaik, serta hadir dalam berbagai genre. Walaupun berasal dari AS, tapi serial Netflix tidak hanya berasal dari Amerika Serikat saja yang dominan Bahasa Inggris dengan aksen khas Amerika. Namun juga terdapat berbagai tayangan yang berasal dari negara lain, seperti Mexico, Brazil, Jerman, India, Korea, dan bahkan Indonesia. 

Tayangan Netflix yang tak kalah menarik berasal dari Amerika Latin, yang umumnya menggunakan Bahasa Spanyol atau Portugis, dengan cerita khas dari negara-negara latin tersebut. Bagi kalian yang suka dengan tayangan telenovela zaman dulu, ada baiknya tonton tayangan series asal Amerika Latin di Netflix berikut ini. 

1. Diablero

https://www.youtube.com/embed/OjFLxAB4vpA

Diablero adalah salah satu serial horor fiksi asal Meksiko yang diproduksi oleh Morena Film dan ditayangkan oleh Netflix. Serial ini akan diluncurkan pada 21 Desember 2018, dengan menghadirkan bintang-bintang asal Meksiko, yakni Christoper von Uckermann, Gisselle Kuri, Humberto Busto, Horacio Garcia Rojas dan lainnya.

Diablero mengisahkan mengenai seorang Pastor muda di Mexico City yang berusaha menemukan seorang wanita muda yang diculik oleh Iblis, dengan dibantu oleh pemburu hantu. 

2. La Balada de Hugo Sanchez

https://www.youtube.com/embed/UdQFc2hUH7k

La Balada de Hugo Sanchez merupakan serial komedi asal Mexico yang ditayangkan oleh Netflix sejak 17 Juni 2018. Serial ini menghadirkan aktor ternama asal Meksiko, Jesus Javala yang berperan sebagai Hugo Sanchez. TV Seri berbahasa Spanyol ini merupakan  spin off dari serial sebelumnya berjudul Club de Cuervos yang ditayangkan oleh Netflix tahun 2015.

Kisah dari serial ini mengenai Hugo Sanchez yang sebelumnya menjadi asisten, mendapatkan kepercayaan untuk menangani tim Cuervos dalam menghadapi pertandingan di Nicaragua. Ini merupakan pertama kalinya ia menangani satu tim untuk bertanding. 

3. Wild District

https://www.youtube.com/embed/HkyPAudgrec

Wild District adalah web seri asal Kolombia yang ditayangkan oleh Netflix, yang sudah dirilis sejak 19 Oktober 2018 lalu. Series ini menghadirkan aktor tersohor asal Kolombia, Juan Pablo Raba sebagai pemeran utama, Jhon Jeiver. Wild District mengisahkan mengenai Jhon Jeiver yang merupakan gerilyawan yang kabur dari hutan di Kolombia ke Bogota usai adanya perdamaian dengan pemerintah Kolombia.  

4. 3%

https://www.youtube.com/embed/8yyzNQfaQR8

3% adalah serial TV asal Brazil, bergenre dystopia thriller yang ditayangkan oleh Netflix sejak 25 November 2016 lalu. Serial ini juga sudah masuk pada season kedua yang dirilis pada 28 April 2018, dan rencananya akan meluncurkan season 3 pada tahun 2019 mendatang. 3% mengisahkan mengenai masa depan, di mana terdapat seleksi yang dilakukan untuk menuju ke sebuah pulau yang lebih aman. Akan tetapi hanya 3% dari seluruh penduduk yang dapat menuju ke tempat tersebut. 

Baca Juga: 4 Film Netflix Bertema Natal, Pas Buat Nemenin Akhir Tahunmu

5. Samantha

https://www.youtube.com/embed/gl368oUtXmA

Samantha merupakan serial komedi asal Brazil yang ditayangkan oleh Netflix sejak 6 Juli 2018 lalu. Serial ini mengisahkan mengenai kehidupan Samantha yang merupakan seorang selebriti yang memiliki acara televisi tersendiri ketika masih anak-anak. Namun ia berusaha untuk kembali menjadi aktris walaupun sudah dewasa dengan berbagai cara. Pastinya kisah Samantha yang diperankan oleh Emanuelle Araujo ini lucu dan mengundang tawa dari para penonton.

6. The Mechanism

https://www.youtube.com/embed/13OtvUxOcUU

The Mechanism adalah political drama Netflix asal Brazil, dengan yang diluncurkan pada tanggal 23 Maret 2018. Serial ini akan meluncurkan season dua pada tahun 2019 mendatang, dan dibintangi oleh aktor terkenal asal Brazil, Selton Mello.

The Mechanism mengisahkan mengenai Marco Ruffo yang merupakan seorang delegasi Kepolisian yang terobsesi untuk menyelesaikan kasus yang ia tangani. Namun ternyata kasus tersebut merupakan kasus money laundering terbesar yang ada dalam sejarah Brazil, yang membuat persoalan semakin rumit bagi dirinya dan rekannya Verena Cardoni.

7. The House of Flower

https://www.youtube.com/embed/zP7PcXQLmcI

The House of Flower adalah drama dark comedy asal Mexico yang ditayangkan oleh Netflix pada 10 Agustus 2018. Serial ini juga akan merilis season 2 dan 3 pada tahun 2019 dan 2020 mendatang. Kisah dari seri ini mengenai keluarga kaya raya asal Meksiko yang memiliki toko bunga ekslusif, akan tetapi kematian dari salah satu anggotanya membuat keluarga tersebut berantakan. Selain itu berbagai masalah lainnya mulai bermunculan menimpa keluarga de la Mora usai kejadian tersebut. 

8. Luis Miguel

https://www.youtube.com/embed/ebI7b7NoH54

Luis Miguel la serie mengisahkan mengenai biografi dari penyanyi legendaris kelahiran Puerto Rico, asal Meksiko, Luis Miguel. Ia merupakan salah satu ikon dari Amerika Latin dan menjadi penyanyi paling sukses dari Amerika Latin. Maka kisah series ini mengambil latar belakang dari seorang Luis Miguel dari sebelum ia menjadi seorang penyanyi sukses, hingga menjadi seorang penyanyi hebat. Serial ini sudah dirilis sejak 22 April 2018, dan dibintangi oleh aktor asal Meksiko, Diego Boneta dan youtuber terkenal yang juga berasal dari Meksiko, Juan Pablo Zurita. 

 

Itulah tadi daftar rekomendasi serial Netflix Amerika Latin yang bisa kamu tonton di akhir pekan atau waktu libur nanti. Cerita dan genre yang gak seperti drama biasa bisa bikin kamu betah nonton. Selamat menonton!

Baca Juga: Pacific Rim Hingga Kingdom, 15 Konten  Netflix Wajib Tonton di 2019

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya