Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Buah Iblis yang Bisa Membuat Pengguna Langsung Sekuat Yonko

Blackbeard menggunakan dua Buah Iblis.
Blackbeard menggunakan dua Buah Iblis. (dok. Toei Animation/One Piece)
Intinya sih...
  • Gura Gura no Mi memberi kekuatan setara Yonko dengan kemampuan menghasilkan gempa dan tsunami yang menghancurkan pulau.
  • Yami Yami no Mi bisa menjadi counter semua Buah Iblis dan menonaktifkan kemampuan Buah Iblis orang lain.
  • Uo Uo no Mi, Model: Seiryu memberikan kekuatan sebesar Yonko dengan kemampuan berubah menjadi naga timur dan kulit yang sangat keras.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Dalam serial One Piece, menjadi Yonko memang bukan hal yang mudah. Selain kekuatan yang besar, seseorang juga harus memiliki pengaruh dan wilayah kekuasaan. Tidak sembarang bajak laut bisa menjadi Yonko.

Namun, jika ingin sekadar menjadi sekuat Yonko, itu tidak akan sesulit menjadi Yonko. Pasalnya, ada beberapa Buah Iblis yang bisa membuat pengguna langsung sekuat Yonko. Buah Iblis apa saja?

1. Gura Gura no Mi

Whitebeard
Whitebeard (dok. Toei Animation/One Piece)

Gura Gura no Mi merupakan salah satu Buah Iblis milik Blackbeard yang sebelumnya dimakan oleh Whitebeard. Buah Iblis ini dikatakan sebagai Buah Iblis jenis Paramecia yang paling kuat. Bahkan, dikatakan bahwa Gura Gura no Mi memiliki kekuatan untuk menghancurkan dunia.

Gura Gura no Mi sendiri memungkinkan penggunanya untuk memanipulasi getaran dari permukaan apa pun. Kemampuan ini bisa membuat penggunanya menghasilkan gempa yang sangat kuat hingga menimbulkan tsunami yang bisa menghancurkan sebuah pulau dengan seketika. Meski Buah Iblis ini pernah dimakan oleh Yonko, Gura Gura no Mi tetap akan memberi kekuatan yang setara dengan level Yonko, bahkan jika dimakan oleh orang biasa.

2. Yami Yami no Mi

Blackbeard menggunakan Yami Yami no Mi.
Blackbeard menggunakan Yami Yami no Mi. (dok. Toei Animation/One Piece)

Sama seperti Buah Iblis sebelumnya, Yami Yami no Mi juga merupakan salah satu Buah Iblis milik Blackbeard. Buah Iblis jenis Logia ini memungkinkan penggunanya untuk memanipulasi dan berubah menjadi kegelapan. Ketika diaktifkan, Blackbeard bisa mengeluarkan kegelapan yang akan menelan semua hal di sekitarnya seperti lubang hitam.

Tak hanya itu, Yami Yami no Mi juga memiliki kemampuan spesial yang membuatnya bisa menjadi counter semua Buah Iblis. Yami Yami no Mi memiliki kemampuan lain yang membuat penggunanya dapat menonaktifkan kemampuan Buah Iblis orang lain. Sekalipun Buah Iblis ini tidak dimakan Blackbeard, Yami Yami no Mi tetap akan memberikan penggunanya kekuatan setara dengan level Yonko.

3. Uo Uo no Mi, Model: Seiryu

Kaido dalam wujud naga.
Kaido dalam wujud naga. (dok. Toei Animation/One Piece)

Uo Uo no Mi, Model: Seiryu merupakan Buah Iblis yang dimakan oleh salah satu mantan Yonko, Kaido. Buah Iblis jenis Mythical Zoan ini memungkinkan penggunanya untuk berubah menjadi naga timur. Tak hanya memberikan Kaido napas api dan kemampuan untuk terbang, Buah Iblis ini juga memberikan Kaido kulit yang sangat keras.

Selama dimakan oleh Kaido, hanya segelintir orang yang bisa benar-benar melukai Kaido. Dibutuhkan orang sekuat Kozuki Oden atau Roronoa Zoro hanya untuk membuat Kaido berdarah. Dengan kekuatan sebesar itu, Uo Uo no Mi, Model: Seiryu bisa membuat seseorang seketika berada pada level Yonko.

4. Soru Soru no Mi

Big Mom menggunakan Soru Soru no Mi.
Big Mom menggunakan Soru Soru no Mi. (dok. Toei Animation/One Piece)

Masih merupakan Buah Iblis milik mantan Yonko, Soru Soru no Mi tidak sengaja dimakan oleh Charlotte Linlin atau Big Mom. Sederhananya, Soru Soru no Mi memungkinkan penggunanya untuk memanipulasi jiwa orang lain. Pengguna Buah Iblis ini bisa mengurangi usia orang lain dengan mengambil jiwa mereka.

Tak hanya itu, pengguna juga bisa menggunakan jiwa tersebut untuk memperkuat dirinya sendiri, menciptakan pasukan, atau menghidupkan benda mati dan tanaman. Hal yang mengerikan dari Soru Soru no Mi ialah Buah Iblis ini memberikan seseorang kekuatan untuk membunuh musuhnya seketika. Tentunya, siapa saja yang memakan Buah Iblis ini akan memiliki kekuatan yang setara dengan level Yonko.

5. Ope Ope no Mi

Law menciptakan Room.
Law menciptakan Room. (dok. Toei Animation/One Piece)

Dimakan oleh Trafalgar D Water Law, Ope Ope no Mi merupakan Buah Iblis yang paling diinginkan di dunia. Bagaimana tidak, Ope Ope no Mi bisa mengubah hal yang mustahil menjadi mungkin. Pertama, Ope Ope no Mi bisa menyembuhkan penyakit penggunanya.

Kedua, Ope Ope no Mi juga memungkinkan penggunanya untuk melakukan hal-hal tidak masuk akal, seperti menukar jiwa orang lain, memutilasi orang lain tanpa membunuh korbannya, sampai memanipulasi gravitasi. Terakhir, Buah Iblis ini juga bisa memberikan keabadian pada orang lain dengan mengorbankan nyawa penggunanya. Meski tidak dimakan oleh Yonko, Buah Iblis ini terbukti cukup kuat untuk membuat Law mengalahkan Yonko sekuat Big Mom.

Menjadi Yonko memang bukanlah hal yang mudah. Namun, jika seseorang sekadar ingin berada pada level Yonko dengan seketika, ia bisa memakan salah satu dari kelima Buah Iblis di atas. Karena kekuatan yang luar biasa, kelima Buah Iblis di atas bisa membuat seseorang menjadi sekuat Yonko meski hanya orang biasa. Jadi, bagaimana menurutmu?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Yudha ‎
EditorYudha ‎
Follow Us

Latest in Hype

See More

7 Potret Ulang Tahun ke-63 Pak Muh, Dinyanyiin Lagu Romantis

02 Nov 2025, 21:47 WIBHype