7 Film Animasi Terbaik dari Pixar, Terbaru Turning Red

Film Pixar sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya

Untuk para penggemar film animasi, Pixar Animation Studios bukanlah sebuah nama yang asing. Selama lebih dari dua dekade, Pixar telah menghasilkan puluhan film-film yang menarik, berkualitas, dan ramah keluarga. 

Pada 2022 ini, Pixar baru saja merilis film terbarunya yang berjudul Turning Red. Film satu ini menghasilkan visual menggemaskan dengan kisah unik. Namun, tidak hanya itu, film-film Pixar pun hampir semuanya bagus untuk disaksikan.

1. Coco (2017)

https://www.youtube.com/embed/Rvr68u6k5sI

Coco menceritakan kisah Miguel (Anthony Gonzalez), anak kecil yang tinggal di sebuah desa di Meksiko bersama keluarganya. Di keluarganya, musik adalah sesuatu yang sangat dilarang. Namun, Miguel diam-diam sebenarnya bermimpi menjadi musisi populer seperti Ernesto (Benjamin Bratt).

Suatu hari, Miguel yang mencoba mencuri gitar di makam Ernesto justru terbawa ke dunia para arwah. Di sana, Miguel bertemu  kerabat-kerabatnya yang telah meninggal. Untuk bisa kembali, ia harus melakukan beberapa perjalanan dan menyelesaikan misi.

2. Up (2009)

https://www.youtube.com/embed/HWEW_qTLSEE

Sejak kecil, Carl Fredricksen (Edward Asner) mengidolakan petualang bernama Charlez Muntz (Christopher Plummer). Kecintaannya ini membawanya bertemu dengan Ellie (Elie Docter) yang sama-sama menyukai Muntz.

Carl dan Ellie terus bersama-sama hingga akhirnya menikah dan berjanji akan bersama-sama pergi ke Paradise Fall. Keduanya bercita-cita untuk membangun rumah di sana.

Sayang, Ellie meninggal sebelum impian itu terwujud. Carl yang kesepian pun akhirnya memutuskan untuk menepati janjinya kepada sang istri dengan cara menerbangkan rumah mereka menggunakan ribuan balon warna-warni.

3. Toy Story 3 (2010)

https://www.youtube.com/embed/ZZv1vki4ou4

Toy Story adalah seri film pertama yang diproduksi oleh Pixar. Keempat film Toy Story sangat dicintai oleh penonton dan kritikus. Namun di antara semuanya, Toy Story 3 dianggap yang terbaik sekaligus paling mengharukan. 

Di seri ketiga Toy Story, digambarkan Andy (John Morris) tak lama lagi akan masuk kuliah. Andy yang sudah beranjak dewasa sudah jarang memainkan mainannya. Awalnya, Andy berniat untuk menyimpan semua mainannnya, kecuali Woody (Tom Hanks) di gudang. 

Celakanya, ibu Andy salah mengira mainan-mainan itu sebagai barang tak terpakai dan mereka pun berakhir di tempat penitipan anak. Para mainan pun jadi yakin bahwa Andy sudah tidak membutuhkan mereka lagi, sedangkan Woody di sisi lain mencoba meyakinkan mereka untuk kembali kepada Andy.

Baca Juga: 7 Alasan Turning Red Jadi Film Animasi Terbaik Pixar 

4. Soul (2020)

https://www.youtube.com/embed/xOsLIiBStEs

Menceritakan dunia pasca kematian, Soul mengisahkan petualangan Joe Gardner (Jamie Fox), seorang guru musik yang bermimpi menjadi musisi jazz. Setelah terus-menerus gagal, Joe akhirnya mendapatkan kesempatan untuk tampil di sebuah klub musik jazz.

Sepulang dari tampil di klub jazz, Joe mengalami kecelakaan. Ia jatuh ke lubang selokan dan berakhir koma. Saat bangun, Joe justru mendapati dirinya sudah dalam berwujud soul (jiwa).

Tidak terima bahwa ia telah mati, Joe lalu menggunakan berbagai cara agar bisa hidup kembali. Salah satu caranya adalah mengikuti pelatihan bersama 22 (Tina Fey), soul lain yang enggan pergi ke Bumi.

5. Ratatouille (2007)

https://www.youtube.com/embed/NgsQ8mVkN8w

Ratatouille adalah film yang unik karena tokoh utamanya seekor tikus bernama Remy. Remy bermimpi menjadi koki dan untuk mencapai impiannya itu ia berteman dengan tukang sampah restoran ternama di Paris, Alfredo Linguini.

Berbeda dengan tikus ataupun manusia lainnya, Remy memiliki indra perasa yang sangat kuat sehingga mampu merasakan dan meracik makanan yang sangat lezat. Dengan bantuan Linguini, Remy pun akhirnya belajar menjadi koki yang baik.

Akan tetapi, tetap saja wujudnya yang merupakan seekor tikus menjadi masalah. Tikus dianggap hama dan harus dienyahkan.

6. The Incredibles (2004)

https://www.youtube.com/embed/-UaGUdNJdRQ

Mengangkat tema pahlawan super, The Incredibles menceritakan keluarga Parr yang semua anggotanya memiliki kemampuan super. Mereka terdiri atas Bob Parr (Mr. Incredible), istrinya Helen (Elastigirl), Violet, Dash, dan Jack-Jack. 

Sehari-hari, Bob dan Helen memerangi berbagai kejahatan dan menyelamatkan warga dari ancaman bahaya. Namun, suatu waktu para superhero justru dianggap berpotensi mengancam kota sehingga mereka dipaksa untuk hidup seperti orang biasa. 

Bertahun-tahun berlalu, Bob yang masih belum move on dari perannya sebagai superhero akhirnya mendapat sebuah pesan misterius yang memintanya untuk datang ke sebuah pulau terpencil. Sayang, Bob tidak sadar bahwa ada rencana jahat yang dapat mengancam keluarganya dan dunia.

7. Turning Red (2022)

https://www.youtube.com/embed/XdKzUbAiswE

Baru tayang tahun 2022, Turning Red adalah film Pixar yang menceritakan kisah gadis 13 tahun bernama Meilin “Mei” Lee . Ia hidup di Toronto bersama ibu yang protektif dan memiliki tiga teman yang sangat dekat dengannya.

Namun, sikap ibunya yang kelewat protektif membuat Mei merasa selalu diawasi bahkan ketika sedang berada di sekolah. Suatu hari, Mei menyadari bahwa ibunya tengah mengintip dirinya dari luar jendela sekolah. Itu membuat Mei panik dan malu hingga tubuhnya mulai bereaksi aneh.

Tubuh Mei secara ajaib berubah menjadi panda merah raksasa. Tentu saja wujudnya sekarang menarik perhatian banyak orang. Bagaimana kelanjutan kisah Mei? Temukan jawabannya di film Turning Red, ya!

Film Pixar sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Semua dijamin keren, seru, dan, ramah keluarga. Pada 2022 ini, rasanya belum lengkap banget nih kalau belum menyaksikan Turning Red. Tunggu apa lagi? Segera tonton film menggemaskan satu ini!

Baca Juga: 10 Soundtrack Film Animasi Pixar Terbaik

Ciams Photo Verified Writer Ciams

Writer wannabe~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya