10 Kumpulan Film Terbaik Karya Aktor yang Bermanuver Jadi Sutradara 

Terbaru Dev Patel lewat film Monkey Man

Cukup mudah menemukan aktor yang bermanuver jadi sutradara. Seperti biasa, ada yang sukses dan tak sedikit yang gagal. Kabar baiknya, tak sedikit yang sukses pada percobaan pertama alias debut. Terbaru ada Dev Patel yang mencuri perhatian pada premier film debutnya sebagai sutradara di SXSW 2024. 

Sebagai apresiasi untuk aktor-aktor yang berhasil melakukan manuver di belakang layar, mari rekap film terbaik mereka. Berikut setidaknya sepuluh film terbaik dari aktor sekaligus sutradara yang dimaksud.

1. Mommy (2014) karya aktor dan sutradara prodigy Xavier Dolan

10 Kumpulan Film Terbaik Karya Aktor yang Bermanuver Jadi Sutradara Mommy (dok. Metafilms/Mommy)

Mommy adalah karya paling menonjol dari aktor sekaligus sutradara Xavier Dolan. Berkisah soal pergumulan batin ibu tunggal dengan anak pengidap kondisi neurodiversitas, film itu mengantarnya untuk menggondol Jury Prize di Cannes Film Festival 2014. Banyak yang menyebut Dolan sebagai prodigy. Ia awalnya seorang aktor anak yang kemudian bermanuver jadi sutradara pada usia 20 tahun, dimana Mommy dirilis saat ia berusia 25 tahun. Pada usia yang relatif muda, Xavier Dolan sudah membubuhkan daftar filmografi dan prestasi yang tak main-main. 

2. La Haine (1995) digarap Peter Kassovitz pada usia 27 tahun

10 Kumpulan Film Terbaik Karya Aktor yang Bermanuver Jadi Sutradara La Haine (dok. Criterion/La Haine)

Gelar spesial juga diberikan banyak pihak pada aktor Peter Kassovitz saat ia merilis debut direktorialnya yang berjudul La Haine pada 1995. Saat itu Kassovitz masih berusia 27 tahun, tetapi debutnya sebagai sutradara bikin publik terkagum-kagum. Isu yang diangkatnya sensitif, yakni konflik antara polisi anti huru hara dengan demonstran, terutama dari kalangan imigran. Cara pengemasan cerita dan sinematografinya sungguh inventif, tak heran kalau La Haine disebut salah satu film penting dalam sejarah perfilman Prancis. 

3. Promising Young Woman (2020) karya Emerald Fennell

10 Kumpulan Film Terbaik Karya Aktor yang Bermanuver Jadi Sutradara Promising Young Woman (dok. Focus Features/Promising Young Woman)

Emerald Fennell juga jadi salah satu contoh aktor bermanuver jadi sutradara yang berhasil pada percobaan pertamanya. Pada 2020, ia mencuri perhatian lewat film Promising Young Woman. Tak kalah kreatif, film thriller dengan pesan sosial kuat itu dikemas ala romcom yang berwarna-warni. Plotnya pun menawan dan mampu hadirkan nuansa horor yang pas saat bicara kasus pelecehan seksual. Bukan one-hit-wonder, Fennell berhasil merilis karya  terbaru yang tak kalah fenomenal, Saltburn pada akhir 2023 lalu. 

4. Booksmart (2019), film debutnya Olivia Wilde

10 Kumpulan Film Terbaik Karya Aktor yang Bermanuver Jadi Sutradara Booksmart (dok. Annapurna Pictures/Booksmart)

Dikenal sebagai langganan film drama, tak ada yang menyangka kalau Olivia Wilde punya bakat jadi sutradara. Ia berhasil dapat rekognisi untuk kemampuannya itu kala merilis Booksmart (2019). Film komedi coming-of-age itu mampu menyenggol banyak isu penting, salah satunya soal ekspektasi sosial yang menghantui perempuan muda. Tiga tahun berselang, Wilde kembali lewat film Don't Worry Darling yang masih membahas isu seputar perempuan. 

5. Lady Bird (2017), film indie fenomenalnya Greta Gerwig

10 Kumpulan Film Terbaik Karya Aktor yang Bermanuver Jadi Sutradara Lady Bird (dok. A24/Lady Bird)

Greta Gerwig sebenarnya sudah mulai bermanuver jadi sutradara pada 2008 lewat film indie Nights and Weekends (2008). Saat itu ia berkolaborasi dengan Joe Swanberg. Beberapa tahun kemudian, ia mulai menulis naskah dan jadi kolaborator setia Noah Baumbach yang sekaligus suaminya. Baru pada 2017, Gerwig merilis Lady Bird yang menandai debutnya sebagai sutradara tunggal dan ternyata dapat respons positif. Film itu seolah mengeset standar baru dalam genre coming-of-age

Baca Juga: 10 Aktor Hollywood yang Jadi Sutradara, Greta Gerwig Naik Daun!

6. Falcon Lake (2023) garapan Charlotte Le Bon

10 Kumpulan Film Terbaik Karya Aktor yang Bermanuver Jadi Sutradara Falcon Lake (dok. TIFF/Falcon Lake)

Dikenal sebagai aktris di berbagai film Hollywood dan Eropa, aktris Charlotte Le Bon akhirnya merilis karya debutnya sebagai sutradara pada 2023 lalu. Filmnya berjudul Falcon Lake yang memadukan beberapa genre sekaligus, yakni horor-supranatural, thriller, melodrama, romantis, dan coming-of-age. Meski underrated, filmnya cukup disukai dan membuat penonton tak sabar menanti proyek Le Bon lainnya. 

7. Away from Her (2006) antar Sarah Polley sabet dua nominasi Oscar

10 Kumpulan Film Terbaik Karya Aktor yang Bermanuver Jadi Sutradara Away from Her (dok. Foundry Films/Away from Her)

Memulai kariernya sebagai aktris cilik, Sarah Polley banting setir jadi sutradara pada akhir 1990-an. Setelah merilis beberapa film pendek, Polley sukses merampungkan film fitur debutnya pada 2006 dengan judul Away from Her. Film ini berhasil mengantarnya menembus Oscar dengan raihan satu nominasi. Film terbaru Polley adalah Women Talking (2022) yang dapat satu piala Oscar.

8. Eksil (2022) jadi karya paling memorable dari Lola Amaria sejauh ini

10 Kumpulan Film Terbaik Karya Aktor yang Bermanuver Jadi Sutradara film Eksil (dok. Lola Amaria Production/Eksil)

Dari Indonesia, Lola Amaria mungkin bisa disebut contoh aktor yang sukses bermanuver jadi sutradara. Dikenal sebagai model dan aktris pada awal kemunculannya, sejak 2006 ia mulai fokus di belakang layar. Puncaknya terjadi saat ia merilis Eksil. Film yang sebenarnya tayang di beberapa festival film mancanegara pada 2022 ini akhirnya dirilis di tanah air pada 2024 dan dapat respons positif. Eksil sendiri merupakan seri wawancara Lola Amaria dengan beberapa aktivis dan mahasiswa sayap kiri Indonesia di luar negeri yang dicabut kewarganegaraannya selama rezim Soeharto. 

9. Get Out (2017), film horor sosial karya Jordan Peele

10 Kumpulan Film Terbaik Karya Aktor yang Bermanuver Jadi Sutradara film Get Out (dok. Blumhouse Productions/Get Out)

Dikenal sebagai aktor dan komedian, Jordan Peele bergeser ke ranah penyutradaraan film pada akhir 2010-an. Film debutnya Get Out yang rilis pada 2017 pun fenomenal. Film itu memelopori munculnya subgenre horor baru bertajuk horor-sosial. Subgenre itu merujuk pada film horor yang sarat pesan sosial dan politik. Setelah kesuksesan Get Out, kariernya sebagai sutradara tak terbendung lagi, Peele merilis Us (2019) dan Nope (2022) yang juga sukses besar.

10. Monkey Man (2024) memastikan Dev Patel dapat rekognisi yang sepantasnya

10 Kumpulan Film Terbaik Karya Aktor yang Bermanuver Jadi Sutradara Monkey Man (dok. Monkeypaw Productions/Monkey Man)

Setelah beberapa tahun jadi salah satu aktor langganan film Hollywood, Dev Patel akhirnya debut jadi sutradara lewat Monkey Man. Film yang sebagian latarnya diambil di Batam, Indonesia ini menuai pujian pada penayangan perdananya di SXSW 2024. Tak hanya jadi sutradara, Patel juga memerankan protagonis utama di film tersebut, yakni pemuda yang bergabung dengan sebuah klub tinju bawah tanah untuk melawan orang-orang korup nan serakah. 

Melakukan manuver karier memang mungkin dilakukan, tetapi tak semua dapat hasil yang sama. Sepuluh karya film di atas hanya contoh sukses aktor yang ternyata menyimpan bakat terpendam jadi sutradara.

Baca Juga: 5 Film Debut Aktor Indonesia sebagai Sutradara, Terbaru OOTD!

Dwi Ayu Silawati Photo Verified Writer Dwi Ayu Silawati

Penulis, netizen, pembaca

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya