5 Rekomendasi Film Horor di Lionsgate Play, Mencekam!

Bikin merinding!

Lionsgate Play merupakan salah satu penyedia layanan streaming film. Platform ini diluncurkan oleh Starz, layanan streaming global yang meluaskan ekspansinya ke wilayah Asia.

Di Lionsgate Play, kamu dapat menyaksikan beragam film menarik. Salah satunya adalah deretan film horor di Lionsgate Play yang gak kaleng-kaleng kerennya!

Buat kamu pencinta film penuh teror ini, berikut deretan rekomendasi film horor di Lionsgate Play yang mencekam! Bikin watchlist-mu makin panjang!

1. The Autopsy of Jane Doe (2016)

5 Rekomendasi Film Horor di Lionsgate Play, Mencekam!The Autopsy of Jane Doe (dok. 42/The Autopsy of Jane Doe)

The Autopsy of Jane Doe merupakan film horor supranatural yang disutradarai Andre Ovredal. Menceritakan proses autopsi jenazah seorang wanita tanpa identitias yang kemudian dipanggil Jane Doe.

Jane Doe ditemukan tak bernyawa dengan tubuh telanjang setengah terkubur di suatu TKP pembunuhan di Virginia. Polisi membawanya ke rumah autopsi yang dikelola ayah-anak, Tommy dan Austin. 

Keduanya sudah lama bekerja mengautopsi jenazah. Tetapi malam itu, untuk pertama kalinya kejadian supernatural meneror mereka. Benda-benda bergerak dengan sendirinya, disusul kengerian yang kian mencekam. Ternyata mayat Jane Doe datang bersama para iblis. 

2. Piranha 3DD (2012)

5 Rekomendasi Film Horor di Lionsgate Play, Mencekam!Piranha 3DD (dok. Dimension Films/Piranha 3DD)

Film garapan sutradara John Gulager ini merupakan sekuel dari film Piranha 3D. Piranha 3DD berlatar waktu satu tahun setelah kejadian mengerikan di Danau Victoria pada film pertama. Kali ini, ikan piranha menyerbu sebuah waterpark yang ramai pengunjung.

Ikan-ikan itu datang lewat saluran pipa dari danau ke kolam renang. Meski sudah diperingatkan berkali-kali oleh anaknya, si pemilik waterpark tetap tidak peduli.

Hingga terjadilah peristiwa berdarah itu. Ribuan ikan piranha menguasai kolam renang, menggigit dan mencabik para pengunjung. Korban-korban pun berjatuhan. Tragedi tak terelakkan lagi.

3. Deadly Blessing (1981)

5 Rekomendasi Film Horor di Lionsgate Play, Mencekam!Deadly Blessing (dok. United Artists/Deadly Blessing)

Deadly Blessing merupakan film horor jagal yang disutradarai Wes Craven. Film ini berlatarkan di sebuah desa pertanian terpencil bernama Our Blessing. Penduduknya sangat mempercayai takhayul dan menolak kecanggihan teknologi. 

Sepasang suami istri yang baru menikah, Martha dan Jim juga tinggal di desa itu. Saat Martha hamil muda, Jim tewas mengenaskan ditabrak traktor yang berjalan sendiri. Martha yakin ada orang yang sengaja melakukannya. Tetapi penduduk desa percaya itu adalah ulah incubus.

Incubus merupakan iblis yang menjelma seorang pria agar dapat meniduri para wanita. Sejak kematian Jim, berbagai teror menghantui penduduk, termasuk Martha dan teman-teman perempuan lainnya.  

Baca Juga: Lionsgate Play Indonesia Gabung dengan First Media, Ada Film Eksklusif

4. Child's Play (2019)

5 Rekomendasi Film Horor di Lionsgate Play, Mencekam!Child's Play (dok. Orion Pictures/Child's Play)

Film horor jagal yang disutradarai Lars Klevberg ini merupakan reboot dari film dengan judul sama tahun 1988. Menceritakan boneka bernama Buddi  yang mana sistem keamanannya rusak sehingga membahayakan semua orang di sekitarnya.

Boneka Buddi ini dihadiahkan seorang ibu untuk putranya, Andy Barclay. Buddi dilengkapi kecerdasan buatan yang menjadikannya bisa bertingkah seperti manusia. Tetapi karena rusak, Buddi terkendala saat merespon situasi.

Semakin hari, kerusakan Buddi mulai membahayakan. Akibat diajak menonton film horor, Buddi pun menanggapi hal itu sebagai kesenangan buat Andy. Boneka Buddi lantas menjalankan aksi pembunuhannya seperti dalam film horor tersebut dan meneror seisi kota. 

5. American Psycho II (2002)

5 Rekomendasi Film Horor di Lionsgate Play, Mencekam!American Psycho II (dok.Lionsgate Films/American Psycho II)

Film horor thriller garapan sutradara Morgan J. Freeman ini menceritakan seorang wanita muda bernama Rachel Newman. Sebagai seorang psikopat, Rachel tega membunuh siapa saja yang menghalangi tujuan dan mimpi-mimpinya. 

Rachel kuliah di jurusan kriminologi yang diajarkan Profesor Starkman, mantan agen FBI. Ia sangat berambisi menjadi asisten dosen. Menjadi asisten dosen berarti akan memperbesar peluangnya untuk terpilih mengikuti pelatihan FBI. 

Tetapi Rachel tidak sendiri, semua mahasiswa lain mengingikan hal yang sama. Mereka saling berlomba membuktikan yang terbaik. Tidak yakin belajar giat saja dapat membuatnya menang, Rachel pun menghabisi pesaingnya satu per satu, dengan cara yang sangat sadis dan dingin. 

Menyaksikan film horor tentunya punya keseruan tersendiri. Penonton akan ikut terbawa suasana mencekam dan penuh ketakutan yang disajikan sepanjang film. Nah, dari 5 film horor di Lionsgate Play tadi, sudah nonton yang mana saja? 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Thriller di Lionsgate Play, Penuh Ketegangan!

Ekos Saputra Photo Verified Writer Ekos Saputra

gemar membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya