James McAvoy dan Elliot Page Tanggapi Isu Diganti Cast Baru di X-Men

- Elliot Page menyambut positif rencana Marvel melakukan casting ulang X-Men dan antusias melihat aktor baru mengambil peran tersebut.
- James McAvoy juga mendukung masa depan X-Men, bahkan setuju jika Colman Domingo dipercaya memerankan Professor X selanjutnya.
- Kevin Feige selaku presiden Marvel Studios sudah konfirmasi akan lakukan casting ulang karakter X-Men setelah Avengers: Secret Wars.
Isu seputar cast baru karakter X-Men sebenarnya sudah lama bergulir. Terlebih lagi, Kevin Feige selaku presiden Marvel Studios sudah mengutarakan rencana melakukan casting ulang pemain untuk karakter X-Men setelah film Avengers: Secret Wars (2027).
Ternyata, isu tersebut sudah sampai ke telinga Elliot Page dan James McAvoy yang selama ini dikenal sebagai pemeran karakter X-Men. Lalu, apa kata mereka mengenai isu tersebut?
1. Elliot Page senang dengan rencana Marvel terhadap X-Men

Ketika menghadiri acara New York Comic Con pada 12 Oktober 2025 lalu, Elliot Page sempat ditanyakan pendapatnya mengenai rencana Feige yang ingin merombak para cast X-Men. Menanggapi hal itu, Page tampak senang dan antusias dengan rencana tersebut.
"Kedengarannya fantastis, aku excited ingin melihat orang-orang menciptakan kembali (X-Men) yang baru," katanya, dikutip dari artikel Screen Rant yang tayang 12 Oktober 2025 lalu.
Elliot Page sendiri memang bukan nama yang asing dalam waralaba film X-Men. Page tercatat sempat berperan menjadi Kitty Pryde, dan muncul bersama McAvoy yang berperan sebagai Professor X dalam film X-Men: Days of Future Past (2014) dan X-Men: Apocalypse (2016), prekuel dari film X-Men.
2. James McAvoy turut menyatakan dukungannya untuk masa depan X-Men

James McAvoy pun memberikan pernyataan bernada serupa. Tak hanya menyuarakan dukungannya, ia juga setuju kalau aktor Colman Domingo dapat menggantikannya sebagai karakter Professor Charles Xavier atau Professor X berikutnya.
"Aku gak sabar melihat apa yang akan terjadi selanjutnya. Aku adalah penggemar sebelum aku menjadi karyawan, dan aku akan menjadi penggemar lagi. Aku tidak sabar menunggunya," ujar McAvoy, dikutip dari Entertainment Weekly.
Sosok Colman Domingo sendiri dikenal lewat perannya dalam Fear the Walking Dead, Selma, dan Lincoln. Sebelumnya, sempat beredar rumor kalau Marvel berpotensi mengincar Domingo sebagai Professor X untuk kemungkinan reboot franchise X-Men.
3. Sejauh ini, ada tiga karakter X-Men yang muncul di trailer Avengers: Doomsday

Sementara itu, setidaknya ada tiga karakter X-Men yang bisa dipastikan akan tampil dalam Avengers: Doomsday. Mereka adalah Professor X, Magneto, dan Cyclops yang terlihat dalam video teaser yang diunggah 6 Januari 2026 lalu.
Pada video tersebut, peran Professor X masih diperankan oleh Patrick Stewart, Ian McKellen masih sebagai Magneto, dan James Marsden berperan menjadi Cyclops. Kemunculan mereka melalui video teaser film Avengers: Doomsday pun turut disambut antusias penggemar.
Dilansir Variety, Feige sudah mengonfirmasi bahwa, setelah peristiwa Avengers: Secret Wars, Marvel Studios akan melakukan casting ulang untuk para mutan berkekuatan super dalam film X-Men mendatang yang akan disutradarai oleh Jake Schreier. Kita tunggu saja update terbarunya nanti, ya!


















