Nicholas Saputra Bawa Berkah Bagi Pestapora 2023, Jadi Banyak Sponsor!

Nicholas Saputra dan Adam Suseno ikut campaign Pestapora!

Jakarta, IDN Times - Riandika Winandatama salah satu founder Boss Creator, membocorkan pengalaman Pestapora saat menggandeng Nicholas Saputra dan Adam Suseno, untuk campaign festival ini. Banyak sponsor yang masuk setelah iklan tersebut beredar di media sosial.

Ia menceritakan pengalamannya ini dalam acara Indonesia Millennial and Gen Z Summit, pada Jumat (24/11/2023). Diketahui, Riandika mewakili rekan sejawatnya, Kiki Ucup dan Adi Praja.

“Kita kaget pas Nicholas Saputra mau ikut campaign sama Pestapora. Pas Nicholas Saputra itu kayak membawa berkah buat Pestapora, banyak sponsor yang masuk setelah itu,” ucap Riandika.

Campaign berkonsep buah-buahan yang dibawakan oleh Nicholas Saputra dan Adam Suseno, menjadi salah satu daya tarik Pestapora di tahun 2023. Tak heran, jika festival ini lebih menarik dari tahun sebelumnya.

“Tahun 2023 banyak penonton yang nonton penampil lainnya, yang gak ada di tahun 2022, kayak ada Sheila On 7 yang sudah ditunggu-tunggu dari tahun sebelumnya. Apalagi dengan konsep buah-buahan yang dibawakan oleh Nicholas Saputra,” tambahnya.

IDN Media menggelar Indonesia Millennial and Gen-Z Summit (IMGS) 2023, sebuah konferensi independen yang khusus diselenggarakan untuk dan melibatkan generasi Milenial dan Gen Z di Tanah Air. Dengan tema Purposeful Progress, IMGS 2023 bertujuan membentuk dan membangun masa depan Indonesia dengan menyatukan para pemimpin dan tokoh nasional dari seluruh nusantara.

IMGS 2023 diadakan pada 24 - 26 November 2023 di Pulau Satu dan Dome Senayan Park, Jakarta. Dalam IMGS 2023, IDN Media juga meluncurkan Indonesia Millennial and Gen-Z Report 2024.

Survei ini dikerjakan oleh IDN Research Institute bekerja sama dengan Advisia sebagai Research Partner. Melalui survei ini, IDN Media menggali aspirasi dan DNA Milenial dan Gen Z Indonesia

Baca Juga: Kiki Ucup Pestapora Digaet Menpora, Ada Apa Nih saat Sumpah Pemuda?

Topik:

  • Triadanti
  • Yunisda Dwi Saputri

Berita Terkini Lainnya