Fajar Sadboy Gak Nyangka Lolos Indonesian Idol, Syok Audisinya Viral!

Jakarta, IDN Times - Fajar Sadboy kembali viral di media sosial belakangan ini. Bukan karena gimmick komedi ataupun quote-quote-nya yang out of the box, melainkan karena kemunculannya sebagai salah satu peserta di ajang Indonesian Idol Season 14. Dengan penampilan yang unik, Fajar pun lolos ke tahap selanjutnya setelah mendapatkan empat yes dari juri dan golden ticket.
Dalam sesi wawancara eksklusif bersama IDN Times, Fajar sendiri mengaku gak menyangka kalau ia bisa lolos. Bahkan, ia sempat merasa syok karena tayangan audisinya viral di media sosial.
1. Fajar Sadboy gak nyangka lolos Indonesian Idol

Fajar Sadboy ternyata gak menyangka dirinya bisa lolos audisi Indonesian Idol Season 14. Sambil bercanda, remaja asal Gorontalo tersebut mengatakan, “I don't nyangka. Apalagi sampai dapet golden ticket.”
Fajar kemudian melanjutkan bahwa awalnya ia tidak seserius itu untuk mengikuti Indonesian Idol. Saat itu, ia hanya kebetulan sedang menjalani syuting di lokasi yang berdekatan dengan tempat audisi. Karena penasaran, ia pun akhirnya iseng mengikuti audisi tersebut.
“Sebenarnya aku lagi syuting di Taman Kodok yang dekat dari situ. Nah, kebetulan iseng, aku masuk lah ke Indonesian Idol,” lanjut Fajar, Selasa (6/1/2026).
2. Syok tayangan audisinya viral dan ramai di media sosial

Menerima empat yes dari juri dan golden ticket untuk melangkah ke babak selanjutnya, penampilan Fajar saat mengikuti audisi Indonesian Idol tersebut pun mencuri perhatian dan membuat namanya kembali viral media sosial.
Terkait hal itu, Fajar mengaku syok. Ia juga gak menyangka penampilannya tersebut menerima sambutan yang besar sehingga ia kembali viral.
“Tentunya syok banget. Kok bisa? Alhamdulillah seramai itu. Sampai ada yang edit Wenggo Wenggo jadi versi mereka,” kata Fajar dengan nada antusias.
Sambil mengucap syukur, Fajar Sadboy juga berterima kasih kepada netizen yang telah mendukungnya.
3. Senang bisa ikut karantina 6 bulan

Meski awalnya ia cuma iseng dan sama sekali gak menyangka bisa lolos Indonesian Idol Season 14, Fajar tetap merasa senang atas pencapaiannya tersebut. Ia pun mengungkap kebahagiaannya karena berkesempatan untuk mengikuti masa karantina selama enam bulan bersama peserta lainnya.
“Tentunya senang banget. Aku diajak karantina 6 bulan,” lanjutnya sambil tersenyum.
Di tengah viral audisi Indonesian Idol tersebut, saat ini Fajar sendiri juga sedang sibuk mempromosikan film terbarunya berjudul Caper: Check Out Sekarang, Pay Later. Juga dibintangi oleh Amanda Manopo, film ini dijadwalkan tayang di bioskop mulai 5 Februari 2026.



















