12 Fakta Menarik Karier Boyz II Men, Gelar Konser 2025

Boyz II Men menjadi salah satu boyband terpopuler pada era 90-an. Lagu-lagunya bikin hati meleleh. Nah, salah satunya single R&B mereka yang sukses besar adalah, "Motownphilly", "End of the Road", dan "I'll Make Love To You."
Mungkin kamu gak tahu kalau boyband tersebut berlatih vokal di kamar mandi, tepatnya saat mereka bersekolah di Philadelphia High School for the Creative & Performing Arts, tempat pertama kali mereka bertemu. Pasalnya, semua personel boyband ini adalah vokalis utama dan bernyanyi di paduan suara di sekolah seni tersebut. Nathan Morris menjadi leader yang memilih langsung anggota bandnya setelah ia mendengar kemampuan vokal mereka. Ia akhirnya membentuk grup yang awalnya disebut Unique Attraction.
Pada 2015, Nathan Morris kembali ke sekolah lamanya bersama Shawn Stockman dan Wanya Morris, tapi tanpa Michael McCary, untuk manggung. Mereka pun dapat kesempatan untuk bertemu kembali dengan guru-guru mereka. Di samping itu, anggota Boyz II Men merasa bersyukur karena menempuh pendidikan di sekolah yang mengajarkan mereka kreativitas tanpa batas. "Ada begitu banyak orang berbakat di sana," kenang Nathan Morris.
Nah, rupanya, Boyz II Men menggelar konser yang bertajuk Boyz II Men & Kahitna Live in Jakarta. Konser yang digelar di Istora Senayan, Jakarta ini, diadakan pada 21—22 Mei 2025. Siapa, nih, yang nonton konsernya? Pasti seru banget dong! Kalau begitu, kita ulik aja, yuk, perjalanan karier mereka!
1. Boyz II Men terinspirasi dengan boyband terkenal asal Boston, New Edition

Rupanya, Boyz II Men terinspirasi dengan boyband asal Boston, New Edition, yang merupakan grup R&B yang sangat sukses saat itu. Nah, keempat siswa sekolah menengah dari Philadelphia High School for the Creative & Performing Arts ini sangat suka dengan musik-musik New Edition. Akhirnya, keempat remaja ini membuat grup dengan nama lagu New Edition, yakni Boys to Men. Meski awalnya mereka menamai grup tersebut dengan julukan Unique Attraction.
Seperti yang dikatakan Nathan Morris dalam siniar Larry King Now, anggota Boyz II Men awalnya gak mau memakai nama itu terus. Namun, karena mereka sering meng-cover lagu-lagu New Edition, nama grup itu pun tetap bertahan lama. Anggota Boyz II Men bahkan dapat kesempatan untuk bertemu dengan salah satu idola mereka, karena para anggota Boyz II Men ini menyelinap ke belakang panggung di sebuah konser dan mencari penyanyi New Edition bernama Michael Bivins. Nah, dari sinilah Boyz II Men membawakan acapella untuk Michael Bivins.
Michael Bivins pun terkesan dengan suara mereka dan ngasih nomor teleponnya kepada Nathan Morris. Namun, Nathan justru sering meneleponnya. "Aku memaksanya," ungkap Nathan Morris, mengingat bagaimana ia terus membujuk Michael Bivins untuk mempopulerkan Boyz II Men.
2. Manajer tur Boyz II Men tewas tertembak

Awal karier Boyz II Men diwarnai dengan tragedi. Sebab, manajer tur mereka yang bernama Khalil Rountree, tewas tertembak pada 1992 dalam sebuah percobaan perampokan. Seperti yang dilaporkan Chicago Tribune, manajer tersebut menginap di Guest Quarters Suite Hotel bersama rombongan band lainnya. Namun, ada 3 laki-laki gak dikenal yang mengetuk pintu hotel mereka. Dalam aksi penyelamatan, Khalil Rountree mengawal anggota Boyz II Men untuk melarikan diri dari lantai 4 hotel bersama dengan manajer tur lain yang bernama Qadree El-Amin. Sayangnya, Khalil Rountree tertembak di bagian lututnya saat ingin memasuki lift.
Seorang juru bicara label rekaman Motown Records, menyebut kalau insiden itu gak bisa dijelaskan secara detail. "Saat beliau (Khalil Rountree) terbunuh di Chicago, kami sempat terguncang," ungkap Nathan Morris saat diwawancarai Des Moines Register. Ia mengungkapkan kalau boyband tersebut sangat bergantung dengan Khalil Rountree, karena Khalil sangat mendukung dan membimbing boyband ini. "Dia seperti ayah kami sendiri. Dia lebih dari sekadar manajer." Boyz II Men kemudian memberikan penghormatan kepada Khalil Rountree dengan mendedikasikan lagu berjudul "Khalil" di album II pada 1994.
3. Boyz II Men melahirkan beberapa single yang menjadi hits besar

Boyz II Men baru mendapat perhatian ketika merilis beberapa single hits, salah satunya "End of the Road", yang membawa boyband ini ke posisi No. 1 pertama mereka di tangga lagu Billboard. Lagu tersebut awalnya ditulis sebagai lagu soundtrack untuk film komedi romantis Eddie Murphy berjudul Boomerang (1992). Boyz II Men pun gak nyangka kalau lagu tersebut disukai banyak orang.
Lagu "End of the Road" pun akhirnya dimasukkan ke album perdana Boyz II Men. Lagu ini juga menjadi rekaman platinum bersertifikat, dengan penjualan jutaan dolar. "Kami gak menyangka sama sekali. Kami rasa ada sesuatu yang istimewa dengan lagu itu. Kami gak tahu lagu itu akan laku keras," kata Shawn Stockman kepada People. "'End of the Road' mengubah hidup kami. Lagu itu membawa kami ke internasional."
Bekerja sama dengan label rekaman legendaris, Motown Records, Boyz II Men berhasil memecahkan rekor dengan lagu-lagu hits berikutnya, "On Bended Knee", yang menggantikan lagu hits sebelumnya, "I'll Make Love to You" di posisi No. 1 Billboard. Bisa dibilang, Boyz II Men adalah artis ketiga yang pernah mencetak lagu-lagu hits berturut-turut di puncak Billboard Hot 100, setelah Elvis Presley dan The Beatles.
4. Gaya berpakaian Boyz II Men menjadi trendsetter

Boyz II Men terkenal dengan pakaian khas mereka. Pasalnya, grup band ini selalu mengenakan pakaian preppy yang serasi. Namun, mereka gak selalu menyukai pakaian yang mereka kenakan, lho. Sebenarnya, Michael Bivins adalah leader yang ngasih saran tentang cara berpakaian mereka yang preppy dan serasi tersebut.
"Awalnya kami gak terlalu menyukainya," ungkap Shawn Stockman untuk majalah Spin. "Namun, saat kami mengenakan pakaian itu, kami justru nyaman."
Wanya Morris juga mengungkapkan kepada Chicago Tribune bahwa Boyz II Men diminta untuk berpenampilan layaknya artis R&B lain. "Kami gak menarik. Jadi, manajer lama kami, Michael Bivins, membuat kami lebih menarik dengan tampil berani. Dia mengajak kami berbelanja dan kami membeli pakaian untuk tahun berikutnya," kenangnya.
Pakaian mereka memang berbeda dari boyband kulit hitam lainnya. Yap, benar saja, pakaian Boyz II Men pun menjadi tren. "Dia (Michael Bivins) seorang visioner. Semua orang mulai mengikuti gaya berpakaian kami setelah mereka melihat kami," ungkap Nathan Morris.
5. Kedekatan anggota Boyz II Men dengan Will Smith

Boyz II Men terkenal di era 90-an saat mereka tampil di acara TV milik teman mereka. Rupanya, grup tersebut menjadi bintang tamu bersama teman mereka, yakni aktor Will Smith, dalam acara spesial Natal bertajuk Fresh Prince of Bel-Air (1993). Dalam acara ini, karakter yang diperankan Will Smith, berjanji kepada keluarganya kalau ia akan mengundang Boyz II Men untuk tampil.
"Kami punya sejarah karena besar di lingkungan yang sama dan berkecimpung dalam dunia hiburan," kata Shawn Stockman kepada People. "Kami sangat bangga dengan Will Smith karena kesuksesannya," tambahnya. Bahkan, Nathan Morris bilang kalau Will Smith sempat ingin dijadikan manajer Boyz II Men, sebelum Michael Bivins hadir.
6. Duet Boyz II Men dan Mariah Carey menghasilkan lagu yang menjadi hits
Musisi R&B paling berpengaruh sepanjang masa, yakni Boyz II Men dan Mariah Carey, berduet dalam lagu berjudul "One Sweet Day" (1995). Lagu ini menjadi salah satu single No. 1 di Billboard terlama sepanjang masa. "One Sweet Day" awalnya diciptakan untuk menghormati orang-orang yang menderita AIDS. Sebab, kolaborator lama Mariah Carey yang bernama David Cole, meninggal dunia pada 1995 karena AIDS.
Hal ini ternyata berbarengan dengan meninggalnya manajer tur Boyz II Men yang bernama Kahlil Rountree. Kebetulan juga, Nathan Morris sudah menulis lagu untuk menghormati Kahlil Rountree. Nah, lagu yang ditulisnya ini terdengar sangat mirip dengan lagu baru Mariah Carey. Mengetahui hal tersebut, suami (sekarang mantan) sekaligus produser musik Mariah Carey yang bernama Tommy Mottola, mengundang Boyz II Men untuk berduet dengan Mariah Carey.
"Lagu itu hampir sama dengan yang sedang aku tulis. Aku bilang kepadanya (Tommy Mottola) kalau aku sedang menggarap lagu dengan melodi yang mirip. Meski liriknya berbeda, tapi premisnya sama. Keduanya saling melengkapi. Aku menyanyikan melodi dan lirik yang sudah aku tulis untuknya, dan kami menggabungkan keduanya," kata Nathan Morris menjelaskan.
Benar saja, lagu "One Sweet Day" berada di posisi No. 1 tangga Billboard selama 16 minggu. Lagu ini berhasil dikalahkan pada 2019 oleh Lil Nas X dengan lagu "Old Town Road."
7. Cinta segitia Wanya Morris

Wanya Morris terjerat skandal cinta segitiga pada era 90-an. Kala itu, ia menjalin hubungan dengan Brandy Norwood dan penyanyi "Freak Like Me" bernama Adina Howard. Pasalnya, Brandy sempat bekerja sama dengan Wanya Morris dalam remix lagunya yang berjudul "Brokenhearted." Bintang R&B itu pun melakukan tur dengan Wanya Morris dan jatuh cinta pada penyanyi Boyz II Men tersebut.
Brendy Norwood dan Wanya Morris akhirnya berpacaran, tetapi hubungan itu gak bertahan lama. "Ia jatuh cinta dengan orang lain. Sangat menyakitkan ketika harus jatuh cinta sendirian. Hal itu sangat kacau," Brandy Norwood mengakui pada sebuah episode Behind the Music di VH1. "Hanya itu yang bisa aku katakan. Rasanya seperti ada seseorang yang mengambil hatiku dan menghancurkannya."
Adina Howard mengakui cinta segitiga itu, yang dianggapnya merusak kariernya yang menjanjikan. Album kedua Brandy Howard pun tertunda, dan hubungannya dengan Wanya Morris juga gak berjalan baik.
8. Dua anggota Boyz II Men menderita masalah kesehatan

Meskipun Boyz II Men terus merilis album-album hits, kesuksesan mereka terancam karena masalah kesehatan. Satu tur harus dijadwalkan ulang karena Wanya Morris menderita polip pada pita suaranya. Pita suara kanannya terganggu.
Gak hanya itu, Michael McCary didiagnosis menderita multiple sclerosis, yang dirahasiakannya hingga 2016. Awalnya, ia merasakan sakit di punggungnya. Namun semakin lama, rasa sakitnya semakin parah.
Pada usia 22 tahun, Michael McCary mengalami gejala yang lebih serius. Dokter memberitahunya kalau sarafnya bisa putus. Jadi sewaktu-waktu, ia bisa mengalami kelumpuhan. Sayangnya, Michael gak pernah mau cerita tentang penyakitnya kepada anggota band lainnya.
9. Mengapa Michael McCary meninggalkan Boyz II Men?

Nah, karena kesehatan Michael McCary semakin lama semakin parah, dan Michael gak terbuka dengan anggota Boyz II Men yang lain, hubungannya dengan anggota yang lain pun ikut memburuk. Michael meninggalkan grup tersebut pada 2003.
Anggota Boyz II Men yang lainnya mengungkapkan tentang perpisahan tersebut kepada Huffington Post pada 2014. Mereka bilang kalau Michael McCary menyerah dengan keadaan. Anggota Boyz II Men mengaku sudah menghubungi Michael agar datang ke acara reuni Boyz II Men. Namun, Michael gak menggubrisnya.
Meskipun anggota Boyz II Men lain gak tahu penyakit yang diderita Michael McCary, pernyataan anggota Boyz II Men justru membuat Michael kecewa. "Aku merasa dikhianati, jalinan persahabatan kami rusak," ungkap Michael McCary pada 2016, setelah mengungkapkan penyakitnya. "Kita bahkan gak pernah ngobrol sama sekali."
10. Boyband kulit putih yang dianggap meniru Boyz II Men

Saat boyband kulit putih seperti NSYNC dan Backstreet Boys muncul, Boyz II Men mengaku kalah saing. Bahkan, beberapa pengamant musik mengatakan kalau lagu "I'll Never Break Your Heart" milik Backstreet Boys terdengar mirip seperti lagu "End of the Road" milik Boyz II Men.
Dalam serial dokumenter This Is Pop (2021), anggota grup Boyz II Men, Shawn Stockman, menjelaskan bahwa Boyz II Men harus berjuang dua kali lebih keras untuk mempertahankan karier mereka. Pasalnya, boyband kulit putih lebih digandrungi. "Hal seperti itu sering terjadi dalam musik urban," jelas Nathan Morris sembari mengisyaratkan bahwa Boyz II Men masih bertahan meski banyak saingan.
"Ke mana pun kami pergi, kami ingin agar semua orang tahu dari mana kami berasal," lanjut Nathan Morris. "Kami ingin mereka tahu tentang Philly (Philadelphia) dan apa artinya bagi kami. Karena hal itu seperti lencana kehormatan yang harus kami bawa ke mana-mana."
11. Berapa kekayaan bersih Boyz II Men

Menurut Celebrity Net Worth, anggota Boyz II Men, yaitu Wanya Morris, Shawn Stockman, dan Nathan Morris, masing-masing punya kekayaan 30 juta dolar AS atau setara dengan Rp487,5 miliar. Sementara itu, anggota mereka yang sudah hengkang, yakni Michael McCary, punya kekayaan senilai 10 juta dolar AS atau setara dengan Rp162,5. Meskipun ia gak lagi tampil bersama Boyz II Men.
Seperti yang Boyz II Men bilang kepada Forbes, ketiga anggota boyband berhasil bertahan lebih dari tiga dekade karena sejak awal mereka membagi pendapatan secara merata. "Jika satu orang menulis lagunya, kami semua menerima uangnya. Jika satu orang menyanyikannya, kami semua dibayar, karena ini adalah grup kami dan kami mengizinkan semua anggotanya menjadi bagian darinya," Nathan Morris menjelaskan.
"Aku gak ingin siapa pun dalam grup merasa lebih tinggi atau rendah dari yang lain. Bagiku, kekayaan bukanlah status, tetapi mentalitas," imbuh Shawn Stockman. "Ketika kamu punya uang sekaya yang dimiliki para atlet dan public figure lain, tapi jika kamu gak diajarkan cara menghargai dan mengapresiasinya, kamu gak akan tahu apa arti kekayaan tersebut. Ini bukan dari sudut pandang materialistis saja."
12. Boyz II Men menggelar residensi di Las Vegas

Boyz II Men bergabung dengan jajaran artis hebat, seperti Celine Dion dan Lady Gaga, karena meluncurkan residensi (serangkaian konser di satu tempat) di Mirage, Las Vegas. "Hal semacam ini butuh kerja keras," Nathan Morris mengakui, merenungkan kerja kerasnya demi menghibur para penggemar dalam beberapa tahun terakhir. "Dan kami terus melakukannya."
Namun, beberapa anggota grup menentang residensi Las Vegas, seperti yang diungkapkan Wanya Morris dalam serial Netflix berjudul This is Pop. Penyanyi itu merasa terganggu dengan stereotip terkait pertunjukan di Sin City. "Dipilihnya Las Vegas membuatku menentangnya. Aku beranggapan kalau, 'Orang-orang pergi ke Las Vegas untuk mati,'" kata Wanya Morris. Nathan, di sisi lain, bersikeras bahwa tampil di Las Vegas dilakukan untuk mempertahankan karya Boyz II Men.
Meski populer di era 90-an, Boyz II Men masih menjadi boyband kesayangan banyak orang. Nah, saat konser tur Asianya pada 2025, Boyz II Men berhasil menarik perhatian banyak penggemarnya. Kamu salah satunya bukan?