Solusi Sementara, Paul Scholes Sarankan MU Rekrut Mesut Ozil

Ozil telah terbuang dari Arsenal

Salah satu krisis yang dihadapi Manchester United musim ini adalah minimnya kreativitas di lini serang. Hal itu terbukti dengan jumlah gol yang mereka lesatkan ke gawang lawan. Dari sembilan laga Liga Inggris, Setan Merah hanya mampu cetak 10 gol.

Hal ini sendiri diperburuk dengan cederanya Paul Pogba dalam sebulan terakhir, sehingga Rashford dan kawan-kawan semakin paceklik gol. Sebuah masukan datang dari legenda MU, Paul Scholes yang menyarankan agar Setan Merah datangkan Mesut Ozil Januari mendatang. Kenapa? Berikut ulasannya.

1. Scholes: Ia bisa jadi jawaban jangka pendek

Solusi Sementara, Paul Scholes Sarankan MU Rekrut Mesut Ozilexpress.co.uk

Mesut Ozil musim ini kembali terpinggirkan dari skuat Arsenal asuhan Unai Emery. Ia hanya baru dimainkan dalam dua laga di Liga Inggris. Kontraknya sendiri masih tersisa hingga 2021 nanti dan dikabarkan akan segera dilepas The Gunners.

Melihat kondisi tersebut, Scholes pun sarankan agar MU merekrutnya di Januari nanti sebagai solusi jangka pendek untuk mengatasi krisis Setan Merah saat ini. Menurutnya, Ozil adalah sosok playmaker kreatif yang bakal mampu menghubungkan tim bersama.

"Manchester United bisa bekerja dengan seseorang seperti Ozil yang mampu menghubungkan tim bersama. [Ia adalah] pemain yang bisa menghubungkan tim-tim bersama. Ia punya kualitas yang sangat bagus. Ia menunjukkan itu dalam kariernya," ujar Scholes kepada BT Sport.

"Ia bisa menjadi jawaban jangka pendek, saya tidak tahu. Saya pikir itu akan tergantung pada dia, pada akhirnya. Saya tidak [melihat itu terjadi], tapi ia adalah tipe pemain, jangka pendek, yang bisa dilakukan United bersama dia."

Baca Juga: Baru Sebulan Melatih Oldham, Paul Scholes Resmi Mengundurkan Diri

2. Pilihan alternatif sebelum hadirkan incaran utama, James Maddison

Solusi Sementara, Paul Scholes Sarankan MU Rekrut Mesut Ozilmanchestereveningnews.co.uk

James Maddison dikabarkan menjadi incaran utama MU dalam bursa transfer mendatang. Namun play maker Leicester City itu diyakini baru akan bisa diboyong pada bursa transfer musim panas tahun depan.

Nama lainnya yang jadi incaran adalah Ivan Rakitic, akan tetapi sang pemain lebih memilih untuk bergabung dengan klub asal Italia daripada MU. Kondisi ini tampaknya membuat pilihan memboyong Mesut Ozil pada Januari nanti adalah sebuah pilihan yang masuk akal. Apalagi sang pemain memiliki segudang pengalaman bersama tim besar.

3. MU mulai bangkit dari keterpurukan

Solusi Sementara, Paul Scholes Sarankan MU Rekrut Mesut Ozilgoal.com

Saat ini MU memang masih terpuruk di posisi ke-14 Liga Inggris. Tetapi mereka mulai menunjukkan perbaikan dengan menahan imbang Liverpool dan menang 0-1 atas Partizan Belgrade di Liga Eropa pada Jumat dini hari tadi (25/10).

Kemenangan tandang tersebut menjadi yang pertama dari 8 laga tandang terakhir MU di semua ajang. Terakhir kali mereka menang di kandang lawan terjadi saat melawan PSG di babak 16 besar Liga Champions musim lalu.

Hal ini pun menjadi sebuah nilai positif yang dipercayai punggawa Setan Merah sebagai awal kebangkitan MU. Mampukah mereka tampil stabil?

Baca Juga: Tersingkir di Juventus, Manchester United Bakal Rekrut Emre Can?

Ganjar Firmansyah Photo Verified Writer Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya