10 Film Animasi yang Bikin Kamu 'Gapapa' sama Keadaan, Semangat!

Gapapa untuk merasa gapapa, lho #IDNTimesHype

Tidak masalah atau gapapa menjadi kalimat yang melekat di percakapan kita. Setidaknya kamu bisa mengetikkan pesan gapapa sehari sekali. Namun, apakah kamu pernah berkata gapapa untuk dirimu sendiri?

Nah, untuk menemani momen gapapa di hidup kamu, beberapa film ini bisa jadi pilihan. Berikut film-film animasi yang bisa menjadi latar momen gapapa kamu. Perhatian, akan ada spoiler saat penjelasan di bawah ini.

1. Up (2009)

https://www.youtube.com/embed/ORFWdXl_zJ4

Up menjadi latar untuk kamu yang sedang merasa gapapa untuk istirahat dan mengejar mimpi masa kecil. Carl (Edward Ansen) merupakan kakek yang ingin bisa berada di mimpi masa kecilnya, Paradise Falls. Perjalanan Carl didasari kesedihannya atas kematian sang istri, Ellie.

2. Toy Story 4 (2019)

https://www.youtube.com/embed/wmiIUN-7qhE

Toy Story 4 bisa membuat kamu berpikir akan selalu ada yang menerimamu. Woody (Tom Hanks) merasa perubahan yang signifikan ketika pemilikinya, Bonnie, membawa pulang Forky (Tony Hale). Forky merasa dirinya bukanlah mainan, Bonnie yang membuatnya dari sebuah garpu. Woody berusaha meyakinkan Forky kalau Bonnie adalah rumahnya dan tidak perlu merasa terasing.

3. Coco (2017)

https://www.youtube.com/embed/Rvr68u6k5sI

Coco membawa kisah yang unik. Sebuah anak bernama Miguel (Anthony Gonzalez) berusaha mengejar mimpinya, tetapi tidak didukung keluarga. Tindakan nekat Miguel selanjutnya justru membukakan jalan baginya dan keluarga untuk mengungkap kisah masa lalu yang selalu menjadi hambatan dalam mimpinya. Miguel membuat kamu terus bersemangat dan tak mengapa meski pernah tidak didukung.

4. The Lion King (1994)

https://www.youtube.com/embed/lFzVJEksoDY

Perasaan dikhianati sudah menjadi makanan bagi Simba (Matthew Broderick). Simba harus keluar dari kawanannya karena tuduhan bohong pamannya. Simba harus mencari suaka dan membaur dengan rumah baru yang menjadi tempatnya tumbuh dewasa. Simba cocok untuk perasaaan gapapa meski sudah disakiti.

5. Inside Out (2015)

https://www.youtube.com/embed/yRUAzGQ3nSY

Film ini berkisah lima bagian emosi di otak yang mengatur emosi seseorang. Saat awalan film muncul perasaan, mengapa emosi Riley hanya senang saja? Tidak ada kenangan dari bentuk emosi lainnya. Dari sini kamu bisa memahami bahwa gapapa untuk merasakan sedih atau marah, karena bukan kesenangan saja yang ada di hidup ini. 

Baca Juga: 10 Meme Kartun Spongebob dengan Pesan Kebaikan, Reminder Diri Sendiri

6. Monster, Inc. (2001)

https://www.youtube.com/embed/6tCxnHCqqxg

Monster, Inc. membawa kisah yang menyentuh hati. Sullivan (John Goodman) dan Mike (Billy Crystal) bekerja di perusahaan pembangkit listrik tenaga teriakan anak kecil. Mereka mengalami kecelakaan kerja saat seorang anak kecil mengikuti mereka ke dunia monster.

Siapa sangka Sullivan dan Mike justru menjaga anak tersebut dan memastikan anak itu tenang. Kehangatan Sullivan dan Mike bisa menjadi pesan untuk gapapa tetap berupaya baik walau dunia tidak mendukung kebaikanmu.

7. Toy Story 3 (2010)

https://www.youtube.com/embed/JcpWXaA2qeg

Mengapa Toy Story 3 masuk di daftar ini padahal sudah ada Toy Story 4? Toy Story 3 memberikan kompleksitas cerita lain yang cocok untuk kamu yang sedang bergulat dengan bertambahnya umur. Ketika kamu dianggap tidak relevan lagi untuk ada di hidup seseorang, itu pula yang dirasakan mainan-mainan ini saat Andy ingin menyingkirkan mereka dari hidupnya. Gapapa, di luar sana akan ada sosok yang lebih memerlukanmu.

8. Wish Dragon (2021)

https://www.youtube.com/embed/uWIRyU5fuzU

Bercerita seperti Aladdin dengan kemampuan magis untuk menuruti keinginan tuannya, Wish Dragon memberikan twist pada jalan ceritanya. Kamu bisa merasakan teguhnya sebuah harapan dari Din bisa bertemu dengan sahabat kecilnya. Gapapa menghargai hidup dengan kesederhanaan.

9. The Land Before Time (1988)

https://www.youtube.com/embed/FBaGXDRNnQI

Kisah ini berkisah tentang brontosaurus yang tidak memiliki keluarga bernama Littlefoot (Gabriel Damon) berjalan mencari area yang lebat dan asri. Littlefoot berjalan ditemani oleh teman-temannya dan mereka memiliki masalah dari kejaran predator. Film ini dimasukkan sebagai salah satu film animasi dengan alur cerita sedih.

10. Finding Nemo

https://www.youtube.com/embed/SPHfeNgogVs

Finding Nemo merupakan film keluarga yang baik untuk menggambarkan perasaan orangtua kepada anaknya. Perjalanan yang dilakukan Marlin (Albert Brooks) dan Dory (Ellen DeGeneres) mencari Nemo (Alexander Gould) membuktikan tidak ada rintangan yang susah bagi Marlin untuk menyelamatkan anaknya. Sebagai Nemo, kita bisa merasa gapapa, kamu tidak akan pernah sendiri.

Film-film di atas semoga bisa menjadi referensi kamu untuk momen gapapa di dalam hidup. Nah, kira-kira kamu mau nonton film yang mana?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Anime Romantis di Netflix, Sudah Nonton?

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya