Sukses Go Internasional, 5 Artis Ini Bergabung dengan Agensi Hollywood

Kariernya bakalan makin sukses nih!

Banyak artis yang ingin berkarier di luar negeri. Sayangnya, tak semua artis mampu mewujudkan hal tersebut. Perlu bakat dan kerja keras untuk bisa go internasional.

Berikut ini adalah 5 artis multitalenta yang telah bergabung dengan agensi Hollywood. Bergabung dengan manajemen asing membuat mereka lebih mudah untuk berkarier di Amerika. Siapa saja mereka?

1. Joe Taslim

Sukses Go Internasional, 5 Artis Ini Bergabung dengan Agensi Hollywoodinstagram.com/joe_taslim

Pernah berakting dalam film "Fast and Furious 6" membuat nama Joe Taslim semakin dikenal. Beberapa tahun yang lalu, ia telah direkrut oleh salah satu agensi terbesar di Amerika, International Creative Management Partners. Banyak artis terkenal yang bernaung di bawah agensi tersebut, ada Beyonce, Eminem, Samuel L Jackson, dan masih banyak lagi.

2. Cinta Laura

Sukses Go Internasional, 5 Artis Ini Bergabung dengan Agensi Hollywoodinstagram.com/claurakiehl

Sukses di Indonesia tak membuat Cinta Laura merasa puas. Akhir-akhir ini, ia sibuk berkarier di Hollywood. Cinta bahkan telah menandatangani kontrak dengan salah satu agensi di Amerika. Hingga saat ini, ada 6 film Amerika yang dibintangi Cinta Laura, antara lain The Philosophers, The Ninth Passenger, TAR, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Tak Diperhitungkan, 5 Film Hollywood Ini Justru Sukses Besar di 2018

3. Agnez Mo

Sukses Go Internasional, 5 Artis Ini Bergabung dengan Agensi Hollywoodinstagram.com/agnezmo

Penyanyi Agnez Mo benar-benar serius mewujudkan impiannya untuk go internasional. Setelah merilis single berjudul "Coke Bottle", ia diajak bergabung oleh Wright Entertainment Grup.

Agensi WEG merupakan manajemen artis yang sangat terkenal di Amerika. Ada banyak musisi internasional yang diorbitkan agensi ini, seperti Britney Spears, Justin Timberlake, Jonas Brothers, dan lain-lain.

4. BLACKPINK

Sukses Go Internasional, 5 Artis Ini Bergabung dengan Agensi Hollywoodinstagram.com/joe_taslim

Berkolaborasi dengan penyanyi Dua Lipa membuat BLACKPINK dikenal masyarakat dunia. Bulan Oktober 2018 lalu, girlband asal Korea Selatan ini menandatangani kontrak dengan Interscope Records. Bekerja sama dengan label rekaman milik Universal Music Group ini membuat BLACKPINK satu agensi dengan Lady Gaga, Selena Gomez, Maroon 5, dan masih banyak lagi.

5. Julie Estelle

Sukses Go Internasional, 5 Artis Ini Bergabung dengan Agensi Hollywoodinstagram.com/julstelle

Penampilan adik Cathy Sharon dalam film "The Night Comes for Us" membuatnya dilirik oleh manajemen artis Amerika. Belum lama ini, ia resmi bergabung dengan International Creative Management Partners, agensi yang juga dinaungi oleh aktor Joe Taslim. Meski bergabung dengan agensi Hollywood, Julie Estelle masih bisa tinggal di Indonesia dan main film lokal. 

Itu dia 5 artis berbakat yang bergabung dengan agensi Hollywood. Kita doakan semoga kariernya di Hollywood makin sukses. Ditunggu lho karya terbarunya!

Baca Juga: Punya Wajah Sangar, 10 Bintang Hollywood Ini Ternyata Ayah Penyayang

Hilda T Photo Verified Writer Hilda T

Tetap semangat!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya