5 Film Bertema Isu Pelecehan Seksual Anak yang Menyayat Hati

Mampu menguras emosi para penonton

Banyak film yang mengangkat isu-isu sosial sebagai jalan ceritanya. Salah satunya adalah tentang kasus pelecehan seksual sedang marak diperbincangkan. Kisah-kisah memilukan yang diangkat melalui sebuah film tersebut diharapkan dapat membuat kita semua bisa sadar bahwa pelecehan seksual dapat menimpa siapa pun, termasuk anak-anak. Yuk, simak kelima daftarnya di bawah ini! 

1. Hope (2013)

https://www.youtube.com/embed/9PsBBsX6TC0

Diangkat dari kasus Cho Doo Soon yang sempat menggemparkan warga Korea Selatan, film Hope mengisahkan tentang perjalanan traumatis yang dilalui Im So Won (Lee Re) akibat kekerasan seksual. Sementara itu, orang tua So Won juga berjuang untuk terus mendukung putri kecil mereka. 

Film yang menguras emosi ini benar-benar menampilkan bagaimana proses jatuh bangun So Won untuk bangkit dari kejadian nahas yang menimpanya. Tak hanya itu, film Hope juga menyoroti beberapa orang yang masih menyalahkan So Won, sebagai korban pelecehan seksual. 

2. Silenced (2011)

https://www.youtube.com/embed/k3BUIreDAeY

Silenced merupakan film adaptasi dari kisah nyata yang terjadi di Gwangju Inhwa School di Korea Selatan. Sama seperti judulnya, film Silenced bercerita tentang perjuangan para siswa tunarungu yang menuntut keadilan karena mengalami pelecehan seksual.

Dibintangi oleh Gong Yoo, film besutan sutradara Hwang Dong Hyuk ini mampu mengaduk emosi para penontonnya. Selain itu, film Silenced seolah memberikan tamparan keras tentang ganjaran perilaku pelecehan seksual yang sering kali tidak setimpal. 

Dalam konflik film Silenced ini juga menampilkan bahwa hukum seakan dapat dibeli oleh uang dan kekuasaan. Tak ayal, para penonton berhasil dibuatnya merasakan kekecewaan dan amarah secara nyata. 

Baca Juga: 10 Film tentang Kekerasan dan Pelecehan Seksual, Perjuangannya Hebat!

3. Precious (2009)

https://www.youtube.com/embed/urFY3jp759c

Clairecee atau lebih akrab disapa Precious (Gabourey Sidibe) merupakan seorang remaja yang memiliki banyak impian. Malangnya, kehidupan yang dijalani oleh Precious ini sangat kelam.

Menginjak usia yang baru 16 tahun, ia sudah memiliki dua orang anak akibat pelecehan seksual yang dilakukan oleh ayahnya sendiri. Belum lagi, Precious juga mengalami kekerasan fisik dari Mary (Mo'Nique), ibu kandungnya yang temperamen.

Sempat dikeluarkan dari sekolahnya akibat hamil, ia akhirnya dipindahkan ke sekolah alternatif lainnya. Dari sinilah Precious bertemu dengan guru pembimbingnya, Weiss (Mariah Carey) yang membuka harapan baru bagi dirinya dan kedua anaknya. 

4. Michael (2011)

https://www.youtube.com/embed/UYN7a98MgMg

Michael (Michael Fuith) merupakan seorang pria biasa yang bekerja sebagai pegawai asuransi.  Namun, tak ada yang tahu bahwa ia telah menyekap seorang anak laki-laki berusia 10 tahun bernama Wolfgang (David Rauchenberger) di dalam ruang bawah tanahnya. 

Film karya sutradara Markus Schleinzer tersebut mengingatkan kita semua bahwa para pelaku pelecehan seksual dapat berperilaku serta berpenampilan baik di depan umum. Hal inilah yang membuat banyak orang sering kali tidak menyadarinya. 

5. 27 Steps of May (2019)

https://www.youtube.com/embed/fCc4FZhZMoU

Tak begitu banyak dialog yang ada dalam film 27 Steps of May, karena sang sutradara Ravi Bharwani menyuguhkan penderitaan serta trauma korban pemerkosaan dalam kesunyian. Dikisahkan, May (Raihaanun) mengalami pelecehan seksual saat dirinya berusia 14 tahun. 

Semenjak saat itu, May mulai menarik dirinya dari dunia luar dan menjadi sosok pendiam. Sementara, ayah May yang diperankan oleh Lukman Sardi juga berkecamuk dalam rasa bersalah karena merasa gagal melindungi putrinya.

Para penonton diajak untuk ikut merasakan betapa sakitnya menjadi korban atau keluarga pelecehan seksual. Meskipun begitu, film ini juga menunjukkan usaha May dan ayahnya untuk bangkit dari lingkup ruang trauma. 

Kelima film di atas mencoba membuka mata para penonton bahwasanya pelecehan seksual dapat terjadi di sekitar lingkungan sekitar tanpa pandang bulu. Semoga kita juga akan lebih aware terhadap hak dan isu-isu tentang pelecehan seksual terhadap anak.

Baca Juga: 10 Film Korea dari Kisah Nyata, Kasus Pelecehan hingga Pembunuhan

I am Lavennia Photo Verified Writer I am Lavennia

"Earth" without "Art" is just "Eh".

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya