7 Film tentang Kisah Cinta Manusia dan Robot, Mesin Juga Punya Hati!

Cinta tak mengenal perbedaan!

Tidak hanya hubungan manusia dan binatang saja, ada satu hal lagi yang nggak kalah unik yakni hubungan manusia dan mesin dapat berupa robot atau A.I (artificial intelligence) yang sering dieksplorasi dalam film-film fiksi ilmiah.

Berikut ini 7 film yang mengeksplorasi hubungan manusia dengan Robot, Check it out !

1. Blade Runner 2049 (2017)

7 Film tentang Kisah Cinta Manusia dan Robot, Mesin Juga Punya Hati!dailyhive.com

Salah satu film terbaik yang rilis di tahun 2017, Blade Runner 2049 merupakan sequel dari film original Blade Runner yang dirilis tahun 1982 dan dibintangi aktor senior Harrison Ford. Bersetting 30 tahun setelah film pertama film ini menceritakan seorang Blade Runner bernama K dalam misinya menemukan rahasia yang bisa mengancam stabilitas sosial antara manusia dan Replicant  (manusia buatan) serta mencari jati dirinya sendiri.

K adalah seorang Replicant yang bertugas memburu para Replicant lain yang memberontak maka dari itu dia tidak punya waktu untuk hidup normal layaknya manusia. Karena itu K menginstall Joi, sebuah A.I hologram yang memiliki kecerdasan layaknya manusia yang bertujuan untuk mencukupi kebutuhan sosial K.

Meski mereka tidak bisa saling menyentuh hubungan emosional K dan Joi sangat kuat bahkan Joi rela menentang penciptanya demi K.

2. Ex Machina (2015)

7 Film tentang Kisah Cinta Manusia dan Robot, Mesin Juga Punya Hati!gregorykatsoulis.com

Caleb Smith adalah seorang programmer yang bekerja di perusahaan search engine, Blue Book. Suatu hari Caleb memenangkan sebuah kontes yang berhadiah tamasya mewah ke rumah CEO mereka Nathan Bateman selama seminggu.

Sesampainya di rumah mewah tersebut Caleb dikenalkan pada Ava,sebuah robot humanoid yang sudah diprogram untuk memiliki pemikiran layaknya manusia. Nathan menyuruh Caleb berinteraksi dengan Ava dan menyuruhnya menilai sisi kemanusiaan robot tersebut.

Caleb yang banyak menghabiskan waktu dengan Ava mulai jatuh cinta dengan robot tersebut meski telah mendapat peringatan oleh Nathan jika robot memiliki pemikiran yang lebih kompleks. Saat mengetahui Nathan ingin upgrade Ava yang berarti menghapus semua ingatan tentang Caleb, Caleb harus memilih antara percaya dengan robot yang dia cintai atau Nathan yang merasa Ava belum sepenuhnya mengerti konsep menjadi manusia.

3. A.I Rising (2018)

7 Film tentang Kisah Cinta Manusia dan Robot, Mesin Juga Punya Hati!www.imdb.com

Tahun 2148 seorang cosmonaut berpengalaman Milutin ditugaskan untuk melakukan perjalanan luar angkasa, dia ditemani oleh Nimani, sebuah Android yang diprogram untuk memenuhi seluruh kebutuhan cosmonaut.

Milutin yang merasa bosan karena Nimani yang terlalu submisif dan punya cara interaksi yang kurang natural, melakukan peretasan pada program Nimani dan menghilangkan semua protokol pembatasan dan membuat Nirmani bebas memiliki pemikiran sendiri.

Film ini memberikan gambaran tentang mengapa sebuah robot yang diciptakan untuk memuaskan manusia harus diberi pembatasan agar tetap loyal dengan tujuan mereka diciptakan.

Baca Juga: LOVOT, Robot Manja yang Bisa Jadi Obat Saat Kesepian

4. Alita Battle Angel (2019)

7 Film tentang Kisah Cinta Manusia dan Robot, Mesin Juga Punya Hati!www.nationthailand.com

Film yang baru dirilis Februari lalu ini adalah sebuah adaptasi dari manga Jepang dengan judul yang sama. Salah satu adaptasi manga yang mendapat respon positif baaik dari orang-orang Jepang dan juga penggemar manga Battle Angel Alita. Kesesuaian cerita dan desain karakter yang dibuat semirip mungkin dengan versi manga merupakan kunci kesuksesan adaptasi live action semacam ini.

Bersetting di era Cyberpunk, manusia dan robot hidup berdampingan. Suatu hari Dr. Ido menemukan sebuah robot rusak yang kemudian di perbaiki dan diberi nama Alita. Alita yang masih belum mengerti tentang semua hal di tempat tersebut kemudian bertemu Hugo, seorang laki-laki berandalan yang mengajak Alita berkeliling kota. 

Lama-lama Alita menjadi menyukai Hugo dan ingin membantunya meraih mimpinya untuk meinnggalkan kota ini ke Zalem, sebuah kota metropolis yang berada di atas mereka. Alita yang mulai menyadari potensi kemampuanya kemudian mengikuti sebuah kontes Death Race untuk memenangkan uang demi Hugo.

5. Her (2013)

7 Film tentang Kisah Cinta Manusia dan Robot, Mesin Juga Punya Hati!review.content-science.com

Theodore adalah seorang pecundang yang kesepian dan introvent yang bekerja sebagai penulis surat untuk orang lain. Theodore yang dilanda depresi akhirnya mengupgrade komputernya yang berupa A.I yang dia namakan Samantha.

Samantha yang mempunyai kemampuan learning dan problem solving yang luar biasa menjadi teman curhat Theodore mengenai masalah-masalah kehidupannya. Theodore lalu selalu bergantung pada Samantha dalam membuat keputusan dalam hidupnya. apakah Theodore mampu mengembalikan percaya dirinya dibantu oleh sang A.I?

Film ini dapat memberikan hubungan emosional antara manusia dan sebuah A.I tanpa harus memberikan wujud manusiawi ataupun wajah ekspresif.

6. Tron Legacy (2010)

7 Film tentang Kisah Cinta Manusia dan Robot, Mesin Juga Punya Hati!tron.fandom.com

Film ini merupakan kelanjutan dari film originalnya, Tron. bersetting 27 tahun setelah event di film pertama. Karakter utama di film ini adalah Sam yang merupakan anak dari CEO ENCOM International, Kevin Flynn yang hilang secara misterius.

Sam yang terjebak dalam dunia virtual setelah menemukan komputer tua tersembunyi di Basement bekas gedung milik ayahnya harus dipaksa mengikuti permainan melawan NPC yang diprogram dengan kemampuan luar biasa bernama Rizler, Sam yang hampir kalah di tangan Rizler akhirnya diselamatkan Quorra sebuah A.I yang diprogram ayah Sam yang ternyata selama ini ada di dunia virtual ini. 

Jika kamu penggemar film fiksi ilmiah dengan aksi seru maka kamu wajib menonton Tron: Legacy ini.

7. Robot & Frank (2012)

7 Film tentang Kisah Cinta Manusia dan Robot, Mesin Juga Punya Hati!www.hollywoodreporter.com

Frank Weld hidup seorang diri di masa tuanya dan sedang mengidap dementia. anak Frank, Hunter tidak bisa sering mengunjungi karena sibuk dengan pekerjaanya sebagai pengacara. Hunter yang tidak ingin memasukkan ayahnya ke panti jompo akhirnya membelikan Frank robot pembantu keseharian Frank.

Frank yang awalnya membenci si  robot akhirnya mulai menyukai robot tersebut setelah mengetahui bahwa robot tersebut tidak bisa membedakan hal baik dan buruk yang dimanfaatkan Frank untuk melakukan hal-hal jahil di masa tuanya.

Hubungan antara manusia dan robot bukan melulu soal cinta, nah Robot & Frank ini memberikan hubungan layaknya ayah dan anak antara manusia dan robot. Frank yang kesepian akhirnya menemukan kebahagiaan dengan robot yang selalu menemani keseharianya.

Gimana menurut kalian? Apakah suatu hari nanti teknologi kita akan mampu menciptakan sebuah A.I dengan kemampuan berpikir layaknya manusia?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film yang Disutradarai Peter Jackson, Wajib Nonton Nih!

Mito Rudito Photo Verified Writer Mito Rudito

Menulis tentang hobi sambil meminum secangkir kopi perlahan menjadi rutinitas yang menyenangkan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya