10 Istilah yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Nonton Serial Fallout

Apa itu Vault, raiders, dan Ghoul?

Satu lagi serial adaptasi dari game yang menyita perhatian beberapa waktu belakangan ini, yaitu Fallout. Serial yang dibintangi Ella Purnell ini bergenre drama post-apocalyptic, dengan sentuhan action dan thriller sadis yang mencolok.

Mengadaptasi dari cerita game yang sarat dengan unsur science fiction, serial Fallout memiliki cukup banyak istilah asing yang sering disebut. Sebelum menonton serialnya, kamu wajib tahu ini arti dari istilah-istilah penting yang ada di serial Fallout.

 

1. Vault

10 Istilah yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Nonton Serial Falloutistilah serial Fallout yang wajib kamu tahu (dok. Prime Video)

Merupakan bunker yang dirancang oleh Vault-Tec untuk melindungi sebagian kecil penduduk Amerika Serikat dari ledakan bom nuklir. Ada ratusan Vault yang tersebar di AS, telah disiapkan untuk eksperimen bom nuklir yang dilakukan oleh Vault-Tec bekerja sama dengan pemerintah AS.

2. Raiders

10 Istilah yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Nonton Serial Falloutistilah serial Fallout yang wajib kamu tahu (dok. Prime Video)

Ini merupakan istilah slang yang dipakai di wasteland, merujuk pada orang yang selamat dari insiden bom nuklir dan bertahan hidup dengan menjarah dan membunuh. Raiders biasanya menargetkan orang-orang lemah yang pergi sendirian ke kota-kota kecil.

Raiders sering ditemukan di sekitaran wasteland. Mereka bahkan memiliki kelompok yang terorganisir dan punya pengaruh kuat. Beberapa kelompok Raiders yang terkenal antara lain Crafter Raiders, Ishmael Ashur, dan kelompok Raiders yang ada di Nuka-World.

3. Wasteland

10 Istilah yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Nonton Serial Falloutistilah serial Fallout yang wajib kamu tahu (dok. Bethesda)

Wasteland di universe Fallout merujuk pada sebagian besar kondisi Amerika Serikat pasca bom nuklir yang meledak di Amerika Serikat. Kondisi tersebut digambarkan seperti gurun pasir yang luas dan gersang, minim tumbuhan dan juga air.

Ledakan itu hanya memerlukan waktu dua jam sehingga mengubah Amerika Serikat, berikut beberapa negara lainnya menjadi wasteland yang gersang.

4. Tranquilizer

10 Istilah yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Nonton Serial Falloutistilah serial Fallout yang wajib kamu tahu (dok. Prime Video)

Salah satu senjata yang dipakai Lucy di serial Fallout. Senjata ini cukup jadi perhatian saat pertama kali muncul di serial Fallout. Senjata tranquilizer memiliki peluru mengandung cairan bius.

Dalam game, belum ada senjata tranquilizer yang sama persis dengan yang muncul di serial. Namun, senjata yang mirip pernah muncul di game Fallout: the Frontier.

5. Aspirant

10 Istilah yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Nonton Serial Falloutistilah serial Fallout yang wajib kamu tahu (dok. Prime Video)

Istilah ini juga cukup sering muncul, terutama di kalangan Brotherhood of Steel. Aspirant merupakan ranking dari para pejuang Brotherhood. Rankingnya berada di nomor dua ranking terendah yang ada di Brotherhood of Steel.

Bagi para pejuang yang berada di level ini, mereka akan dipanggil oleh senior mereka dengan menggunakan sebutan aspirant baru diikuti oleh namanya.

Baca Juga: 5 Game dengan Adaptasi Serial dan Film Tersukses, Terbaru Fallout

6. Gulper

10 Istilah yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Nonton Serial Falloutistilah serial Fallout yang wajib kamu tahu (dok. Prime Video)

Gulper menjadi salah satu monster menakutkan yang telah muncul di serial Fallout. Meski belum diceritakan asal muasalnya, dalam game Fallout 4 disebut bahwa ia merupakan seekor salamander yang terkena dampak dari bom nuklir.

Usai tercemar radioaktif dari ledakan nuklir, bentuknya menjadi raksasa dan buas. Ukurannya bahkan bisa melebihi besar tubuh manusia dan memiliki gigi yang sangat banyak.

7. Pip-Boy

10 Istilah yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Nonton Serial Falloutistilah serial Fallout yang wajib kamu tahu (dok. Prime Video)

Pip-Boy merupakan perangkat yang dipakai oleh pegawai Vault-Tec Corporation sebelum ledakan nuklir terjadi. Perangkat ini memiliki fungsi seperti komputer, menyimpan informasi pribadi, merekam pembicaraan, hingga bisa juga digunakan untuk alat bantu mempermudah kehidupan sehari-hari.

Usai ledakan terjadi, Pip-Boy menjadi salah satu perangkat wajib dikenakan oleh penghuni vault. Usai pemiliknya meninggal, Pip-Boy akan diserahkan oleh keluarga, ikut dikubur, atau diserahkan kepada pengawas vault.

8. Ghoul

10 Istilah yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Nonton Serial Falloutistilah serial Fallout yang wajib kamu tahu (dok. Prime Video)

Tidak semua manusia di universe Fallout beruntung bisa hidup. Banyak yang mati dan beberapa ada yang berubah menjadi Ghoul. Ghoul merupakan manusia yang terkena radiasi dari ledakan bom nuklir.

Usai terkena radiasi, penampilan mereka menjadi seperti terbakar parah bahkan hingga memperlihatkan tulang-tulangnya. Biasanya manusia yang berubah jadi Ghoul akan kehilangan kesadaran dan berkelakuan seperti zombie. Beberapa ada yang bisa memulihkan kesadaran mereka, dan bertahan hidup dengan harus meminum obat rutin.

9. Great War

10 Istilah yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Nonton Serial Falloutistilah serial Fallout yang wajib kamu tahu (dok. Prime Video)

Ini dijadikan sebutan untuk insiden bom nuklir yang terjadi secara global. Bom nuklir yang direncanakan juga tak terlepas dari perang Amerika Serikat dengan China. Perang ini menyebabkan gangguan iklim global, miliran korban jiwa, paparan radiasi parah, serta runtuhnya struktur sosial dan pemerintahan.

10. SPECIAL

10 Istilah yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Nonton Serial Falloutistilah serial Fallout yang wajib kamu tahu (dok. Prime Video)

SPECIAL atau biasa juga ditulis dengan S.P.E.C.I.A.L adalah statistik yang dimiliki oleh karakter Fallout. Istilah ini juga disebut pada awal-awal episode, untuk menyaring kelayakan penduduk yang ada di dalam Vault.

SPECIAL sendiri merupakan singkatan dari Strength, Perception, Endurance, Charisma, Intelligence, Agility, dan Luck.

Nah, kalau sudah tahu arti dari istilah-istilah ini, kamu aman banget buat langsung nonton serial Fallout. Gak lagi bingung di tengah-tengah episode, deh.

Baca Juga: Apakah Akan Ada Serial Fallout Season 2?

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya