10 Potret Artis Jomblo Meski Sukses di Usia 20-an Tahun
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Menemukan pasangan yang tepat bukanlah perkara mudah. Bukan hanya tentang cinta dan kesetiaan, tapi juga komitmen untuk saling mendukung dan memberikan ruang agar saling berkembang. Di tengah banyaknya pasangan yang memilih menikah di usia muda, ada pula yang menentukan jalan hidupnya dengan fokus pada pendidikan maupun pekerjaan. Bukan tak butuh cinta, hanya saja sedang menikmati pertambahan usia menjadi dewasa yang lebih bermanfaat.
Seperti beberapa artis yang masih berstatus jomblo meski sudah sukses di usia 20-an tahun. Beberapa fokus pada karir di dunia hiburan, ada pula yang sembari menjalani pendidikan di perguruan tinggi. Alih-alih pamer kekasih, Mereka justru pamer prestasi. Berikut sederet artis jomblo meski sukses di usia 20-an tahun.
1. Masuk usia 20 tahun, Aaliyah Massaid memancarkan pesona cewek muda yang mandiri dan kuat. Cantik seperti sang mama!
2. Sukses sejak anak-anak, Yuki Kato justru minder karena belum memiliki kekasih di usianya saat ini. Semoga segera bertemu jodoh, ya!
3. Sukses di berbagai bidang yang ditekuni, Prilly mengaku tak banyak didekati pria. Sampai usia 26 tahun ia masih betah menjomblo
4. Masih berusia 24 tahun, Natasha Wilona semakin laris membintangi film dan web series. Masih jomblo meski sering digosipkan dengan beberapa aktor
5. Beby Tsabina masih fokus pada pendidikannya di Amerika. Ia pun banyak membintangi film layar lebar. Tak jadi masalah meski masih jomblo
Editor’s picks
6. Nabilah Ayu semakin kalem semenjak berhijab. Cewek 23 tahun ini masih aktif di teater JKT48 dan melakukan banyak kegiatan sosial. Jomblo, lho!
7. Cassandra Lee masih jomblo sejak putus dari aktor Rendy Martin. Ia pun lebih sering bepergian bersama keluarga dan sahabat
8. Mantan artis cilik Amel Carla kini tengah fokus pada pendidikan dan karirnya. Di usia 21 tahun, ia masih nyaman berstatus jomblo
9. Cewek kelahiran 1997, Tatjana Saphira, kembali eksis di dunia hiburan. Ia yang kini berstatus jomblo fokus pada projek web seriesnya
10. Tak masalah saat tak punya kekasih di usia 26 tahun, Marsha pun terlihat nyaman dan enjoy dengan kesendiriannya. Sering liburan, lho!
Itulah beberapa artis jomblo meski sukses di usia 20-an tahun. Usia bukan patokan untuk segera dan tergesa mencari pendamping. Jodoh akan datang di saat yang tepat. Selagi masih menanti, maka perbanyak aktivitas yang menambah nilai diri agar layak bersanding dengan sosok yang bernilai tinggi.
Baca Juga: 10 Momen Pernikahan Artis yang Mantap Lepas Lajang di Tahun 2022
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.