10 Inspirasi Outfit Tenis Serba Putih ala Artis Indonesia

Salah satu olahraga artis yang kini sedang naik daun adalah tenis. Di tengah kesibukannya di industri hiburan, gak jarang mereka terlihat melakukan olahraga dengan raket tersebut. Saat bermain tenis, mereka juga gak melupakan outfit kece untuk mendukung penampilan. Nah, sederet inspirasi outfit tenis ala artis Indonesia berikut bisa kamu sontek saat bermain tenis nanti. Simak, yuk!
1. Yura Yunita tampil menawan berbusana serba putih. T-shirt serta mini skirt putih dengan garis biru muda jadi pilihannya. Ia memilih menggunakan sepatu warna hijau
2. Kirana Larasati menggunakan crop top warna abu-abu dengan mini skirt putih dan sepatu putih bertali hijau. Terlihat simple namun kece!
3. OOTD Syahrini saat main tenis serba putih namun tak terkesan membosankan. Sebab ia memadukan celana dengan mini skirt bermotif
4. Enzy menggunakan sleeveless shirt, mini skirt, visor cap, sepatu dan wristband warna putih. Enzy nampak memesona saat pertandingan tenis!
5. Wulan Guritno tampil memesona saat bermain tenis dengan outfit crop top, plisket skirt dan sepatu warna senada
6. Saat latihan untuk pertandingan tenis, Nagita dan Gege Elisa kompak berbusana serba putih. Outfit putih membuat keduanya terlihat seumuran, ya
Editor’s picks
Baca Juga: 10 Ide Outfit Santai ala Chanyeol EXO, Cocok untuk Daily Outfit!
7. Dengan model outfit yang sama, sleeveless shirt dan mini skirt putih. Nia Ramadhani dan Luna Maya juga kompak menguncir rambutnya. Anti ribet ketika olahraga!
8. Ussy Sulistiawaty memilih mengenakan kaos dan rok olahraga ketika bermain tenis. Ia juga memadukan kaos kaki beraksen stripe untuk kesan bold namun fresh
9. Dian Sastro nampak sangat modis dengan polo putih yang dipadukan dengan mini skirt putih
10. Fanny Ghassani nampak serius saat bermain tenis. Ia tampil menawan dengan bodycon dress warna putih bergaris hitam di pinggirannya
Walau sibuk, sederet seleb Indonesia di atas tetap menyempatkan untuk melakukan olahraga kesukaannya yakni tenis. Sekaligus sebagai figur publik, mereka gak lupa untuk menjaga penampilan serta kenyamanan melalui outfit yang mereka kenakan. Semoga inspirasi outfit tenis ala mereka bisa menginspirasi ketika bermain tenis, ya!
Baca Juga: 10 Ide Outfit Sporty ala Daniel Mananta, Nyaman untuk Olahraga
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.