10 Fakta Perjalanan Karir Baim Wong, dari Aktor hingga Youtuber Sukses

Semua bidang sukses dijalani

Siapa tak kenal Baim Wong? Seorang aktor, model, youtuber dan juga pengusaha yang akhir-akhir ini banyak menciptakan sensasi. Kontrovesi dari berbagai konten Youtube yang dibuatnya, tak jarang membuat banyak orang geram bahkan menghujatnya.

Namun, dibalik semua itu, ada sosok Baim Wong yang dikenal pekerja keras dan sangat menyayangi keluarga. Baim Wong yang berkarir sejak usia 16 tahun ini sudah mencoba berbagai bidang untuk meraih kesuksesannya. 

Tak banyak yang tahu bagaimana perjalanan karir Baim Wong dan apa saja yang telah ia raih selama kurang lebih 25 tahun terjun di industri hiburan tanah air. Mengawali karirnya sebagai seorang aktor film, ia pun dinilai sukses menjadi Youtuber dengan puluhan juta subscriber. Seperti apa, ya?

1. Mengawali karir sebagai pemain film pada tahun 1997. Film pertamanya berjudul Prastiani The Movie. Kini, dia sudah bermain dalam 21 judul film

10 Fakta Perjalanan Karir Baim Wong, dari Aktor hingga Youtuber Suksespotret Baim Wong (instagram.com/baimwong)

2. Dikenal sebagai raja sinetron dengan 37 judul sinetron yang pernah ia mainkan. Sinetron Benci Bilang Cinta (2006) menjadi sinetron populer yang melambungkan namanya

10 Fakta Perjalanan Karir Baim Wong, dari Aktor hingga Youtuber Suksespotret Baim Wong (instagram.com/baimwong)

3. Sejak tahun 2013 hingga 2018, tercatat sudah 10 judul FTV yang ia mainkan. Meski tak terlalu banyak, tetapi ia lekat dengan karakter playboy

10 Fakta Perjalanan Karir Baim Wong, dari Aktor hingga Youtuber Suksespotret Baim Wong (instagram.com/baimwong)

4. Baim Wong juga mencoba web series. Ada dua judul yang pernah ia perankan, yaitu The Publicist (2017) dan (H)ours (2018)

10 Fakta Perjalanan Karir Baim Wong, dari Aktor hingga Youtuber Suksespotret Baim Wong (instagram.com/baimwong)

5. Semenjak menikah dengan Paula Verhoeven, Baim Wong mendirikan rumah produksi sendiri bernama Tiger Wong Entertainment

10 Fakta Perjalanan Karir Baim Wong, dari Aktor hingga Youtuber Suksespotret Baim Wong, Paula Verhoeven dan Kiano (instagram.com/baimwong)

Baca Juga: Penampakan Baim Wong Saat Penuhi Panggilan Polisi, Tersenyum Lebar

6. Dari rumah produksi itu, Baim dan Paula menciptakan banyak variety show di berbagai stasiun TV. Salah satunya Bapau Asli Indonesia

10 Fakta Perjalanan Karir Baim Wong, dari Aktor hingga Youtuber Suksespotret Baim Wong (instagram.com/baimwong)

7. Baim Wong juga memiliki Youtube channel dengan jumlah subscriber mencapai 20,8 juta. Kontennya berisi vlog sampai social experiment

10 Fakta Perjalanan Karir Baim Wong, dari Aktor hingga Youtuber Suksespotret Baim Wong, Tamara dan ibu guru Zera (instagram.com/baimwong)

8. Ayah dua anak ini juga pernah meraih penghargaan sebagai Aktor Pendatang Baru Terfavorit di Indonesian Movie Awards 2012

10 Fakta Perjalanan Karir Baim Wong, dari Aktor hingga Youtuber Suksespotret Baim Wong (instagram.com/baimwong)

9. Baim Wong juga menjajal berbagai bisnis. Mulai dari rumah produksi, kuliner, fashion, sampai menjadi presiden sebuah klub basket

10 Fakta Perjalanan Karir Baim Wong, dari Aktor hingga Youtuber Suksespotret Baim Wong dan klub Satria Muda (instagram.com/satriamuda)

10. Sahabat Raffi Ahmad ini pun dikenal sebagai suami sekaligus ayah yang mencintai keluarga. Ia sering meluangkan waktu untuk berlibur bersama

10 Fakta Perjalanan Karir Baim Wong, dari Aktor hingga Youtuber Suksespotret Baim Wong, Paula Verhoeven, Kiano dan Kenzo (instagram.com/baimwong)

Nah, itu tadi beberapa fakta perjalanan karier Baim Wong, sejak menjadi aktor hingga kini sukses menjadi Youtuber. Baim Wong memang mengejutkan masyarakat dengan berbagai kontroversinya. Meski begitu, Baim Wong adalah pria yang dikenal sangat menyayangi keluarga dan setia kepada para sahabatnya. Semoga masalah yang tengah dihadapi bisa terselesaikan dengan baik.

Baca Juga: 9 Artis Dipolisikan Karena Konten Medsos, Terbaru Baim Wong dan Paula

Nelsi Islamiyati Photo Verified Writer Nelsi Islamiyati

Menulis adalah salah satu terapi terbaik saat kita mulai lelah berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya