10 Aktivitas Queen Elizabeth II Pasca Kepergian Suami, Tetap Ceria

Tetap ceria dan bahagia dengan busana cerahnya

Pada minggu lalu tepatnya hari Rabu (22/09) waktu Inggris, saluran televisi BBC One merilis sebuah dokumenter bertajuk 'Prince Philip: The Royal Family Remembers'. Siaran tersebut menghadirkan keluarga Kerajaan Inggris dalam rangka mengenang Prince Philip yang seharusnya merayakan usia satu abad tahun ini.

Menghabiskan hampir seratus tahun hidupnya dengan berbagai hal, The Duke of Edinburgh meninggalkan cerita manis bagi keluarga. Terkhusus bagi sang istri, Queen Elizabeth II. Nampak tegar, ini dia potret Ratu Inggris beraktivitas pasca kepergian suami tercinta!

1. Ibu empat anak ini gak ingin lama larut dalam kesedihan. Ia kembali menjalankan tugasnya sebagai ratu dengan senyuman

10 Aktivitas Queen Elizabeth II Pasca Kepergian Suami, Tetap CeriaQueen Elizabeth II melepas pelayaran perdana Kapal Perang HMS Queen Elizabeth di Portsmouth Historic Dockyard, Mei 2021 (instagram.com/theroyalfamily)

2. Menghadiri sebuah acara bersama keluarga, perempuan kelahiran 21 April 1926 ini sempat melontarkan kalimat humor

10 Aktivitas Queen Elizabeth II Pasca Kepergian Suami, Tetap CeriaThe Duchess of Cambridge, The Duchess of Cornwall, dan Queen Elizabeth II menghadiri acara tahunan Big Lunch di Taman Botani The Eden Project, Juni 2021 (instagram.com/dukeandduchessofcambridge)

3. Selain melaksanakan tugas secara virtual, Elizabeth Alexandra Mary pun kembali menyambut tamu di Windsor Castle

10 Aktivitas Queen Elizabeth II Pasca Kepergian Suami, Tetap CeriaQueen Elizabeth II menyambut Presiden Amerika Joe Biden dan istri di Windsor Castle, Juni 2021 (instagram.com/theroyalfamily)

4. Ia juga mulai aktif mengunjungi negara-negara persemakmuran. Untuk tugas ini, Queen Elizabeth II ditemani anggota kerajaan senior

10 Aktivitas Queen Elizabeth II Pasca Kepergian Suami, Tetap CeriaQueen Elizabeth II mengunjungi Skotlandia bersama Prince William, Juni 2021 (instagram.com/hellomag)

5. Karena baru kehilangan orang terkasih, ia gak jarang melakukan kewajibannya sebagai pemimpin monarki secara solo. Totalitas abis!

10 Aktivitas Queen Elizabeth II Pasca Kepergian Suami, Tetap CeriaQueen Elizabeth II meresmikan pembukaan Argyll and Sutherland Highlanders Museum, Juni 2021 (instagram.com/hellomag)

Baca Juga: Surat Ratu Elizabeth Jadi Suntikan Inggris di Final Piala Eropa

6. Dilansir dari berbagai media lokal, anggota keluarga banyak menghabiskan waktu bersama sang ratu pasca wafatnya Prince Philip

10 Aktivitas Queen Elizabeth II Pasca Kepergian Suami, Tetap CeriaQueen Elizabeth II dan Anne, Princess Royal mengunjungi The Children's Wood Project, Glasgow, Juni 2021 (instagram.com/hellomag)

7. Di media sosial resmi kerajaan, penggemar British Royal Family merasa bahagia melihat ratu mereka baik-baik saja dan bahagia

10 Aktivitas Queen Elizabeth II Pasca Kepergian Suami, Tetap CeriaQueen Elizabeth II menyambut kehadiran Kanselir Jerman Angela Merkel di Windsor Castle, Juli 2021 (instagram.com/hellomag)

8. Banyak dari netizen senang saat melihat senyuman bahagia Queen Elizabeth II yang menenangkan serta meneduhkan

10 Aktivitas Queen Elizabeth II Pasca Kepergian Suami, Tetap CeriaQueen Elizabeth II menghadiri acara Royal Windsor Horse Show, Juli 2021 (instagram.com/hellomag)

9. Yang gak kalah membuat masyarakat Inggris takjub, sang ratu selalu berpenampilan stunning nan meriah dengan busana cerah

10 Aktivitas Queen Elizabeth II Pasca Kepergian Suami, Tetap CeriaQueen Elizabeth II mengunjungi lokasi pengambilan gambar sinema elektronik Coronation Street, Juli 2021 (instagram.com/hellomag)

10. Salah satunya mengenakan setelan berwarna pink saat bertandang ke Balmoral Castle untuk menikmati liburan musim panas

10 Aktivitas Queen Elizabeth II Pasca Kepergian Suami, Tetap CeriaQueen Elizabeth II mengunjungi Balmoral Castle untuk liburan musim panas, Agustus 2021 (instagram.com/hellomag)

Tahun ini, perempuan kelahiran Mayfair, London tersebut menjalani liburan musim panas sekaligus musim gugur untuk pertama kalinya tanpa kehadiran suami terkasih.

Selain kembali menjalani aktivitas seperti biasa, Queen Elizabeth II dan segenap keluarga Kerajaan Inggris tengah sibuk mempersiapkan Platinum Jubilee Medal. Acara yang akan diselenggarakan pada tahun 2022 mendatang ini bertujuan untuk memperingati 70 tahun sang ratu memimpin Britania Raya.

Baca Juga: 9 Kenangan Manis Ratu Elizabeth II bersama Ayahnya, Raja George VI

Aqeera Danish Photo Verified Writer Aqeera Danish

edith

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya