6 Film Bollywood Ini Kisahkan Perjuangan Cinta yang Ditentang Keluarga

Sampai akhirnya mendapat restu dan happy ending!

Film Bollywood memang rajanya kisah-kisah percintaan. Jangan salah, meski temanya kebanyakan 'begitu' melulu, tapi yang namanya cinta seolah gak pernah ada bosannya untuk diangkat menjadi tema cerita. Nah, buat kamu yang suka kisah romance dari negeri KPop, gak ada salahnya nih sekali-kali nonton konflik percintaan dari negeri Bollywood.

Berikut beberapa film rekomendasi tentang perjuangan cinta anak muda yang ditentang keluarga, sampai akhirnya mendapat restu. 

1. 2 States

https://www.youtube.com/embed/CGyAaR2aWcA

Film yang diangkat dari novel karya Chetan Bhagat ini mengisahkan perjuangan cinta antara Krish dan Ananya, dimana keluarga mereka berasal dari dua latar belakang budaya yang berbeda. Bukan perbedaan materi lho, tapi tradisi. Benar saja, saat satu sama lain mengenalkan pasangan pada keluarga, hadir ketidakcocokan dari orangtua.

Di sinilah konflik dan drama yang bikin greget mulai bergulir. Tapi, cara Krish dan Ananya meyakinkan keluarga mereka cukup menyentuh, sampai akhirnya mereka pun mendapat restu untuk menikah.

2. Humpty Sharma Ki Dulhania

https://www.youtube.com/embed/hWMWEhOjmFs

Cinta Humpty pada Kavya memang gak main-main. Kavya memang jatuh cinta pada Humpty, tapi dia memilih putus karena sang ayah bakal menikahkannya dengan lelaki pilihan keluarga. Meski tahu Kavya bakal dijodohkan, Humpty nekad datang ke rumah Kavya, alhasil dipukuli oleh penjaga keluarga Kavya.

Melihat kesungguhan Humpty, ayah Kavya pun mengajukan tantangan. Di sinilah ketegangan sekaligus drama lucu terjadi. Ayah Kavya pada akhirnya luruh, ia pun memberi restu agar Kavya menikah dengan lelaki yang dicintainya. 

3. Junooniyat

https://www.youtube.com/embed/8vicEGLOEdw

Kapten Jahan dan Suhani saling mencintai lewat pertemuan demi pertemuan yang tak sengaja. Tapi saat keduanya menumbuhkan cinta, Suhani baru tahu kalau keluarganya punya peraturan tak menerima menantu seorang tentara karena sebuah pengalaman pahit dimana tentara bisa pergi meninggalkan istrinya dalam bertugas.

Ayah Suhani memberi pilihan pada Kapten Jahan, yaitu menikahi Suhani tapi meninggalkan pekerjaannya sebagai tentara, atau menjauhi Suhani selamanya. Berat banget gak tuh, pilihannya? Tapi, setelah melewati waktu yang panjang dan beragam konflik, Jahan dan Suhani akhirnya direstui keluarga dan bisa hidup bersama.

Baca Juga: Bikin Penasaran, Ini 5 Makanan yang Sering Muncul di Film Bollywood

4. Heropanti

https://www.youtube.com/embed/R0ECf5-5vro

Apa jadinya saat seorang pria jatuh cinta pada gadis dari desa, dimana peraturan desa itu tak membolehkan pasangan menikah karena jatuh cinta? Peraturan keluarga yang aneh bin nyeleneh, ya? Tapi begitulah, namanya juga film. Gak main-main, yang melanggar aturan itu harus dihukum mati. Sial bagi Bablu yang jatuh hati pada Dimpty, seorang gadis cantik dari desa tersebut.

Segala usahanya membuat Dimpty jatuh cinta dibumbui dilema. Pasalnya, saat cinta mulai bertepuk dan Dimpty jatuh cinta pada Bablu, pertanyaan besar muncul, bagaimana cara mereka mengajukan hubungan cinta itu pada keluarga Dimpty di desa? Ini sih jatuh cinta sekaligus cemas tingkat dewa! Rumit banget ya konfliknya? 

5. Chennai Express

https://www.youtube.com/embed/rARol7Dk2zo

Kisah film Bollywood satu ini agak unik, soalnya hubungan cinta Rahul dan Meena memang ditentang habis keluarga besar Meena, tapi sebenarnya hubungan cinta itu cuma pura-pura. Jadi gini, Meena dan Rahul pura-pura jatuh cinta karena Meena gak mau dijodohkan dengan lelaki pilihan ayahnya. Nah, dari kedekatan dan konflik inilah Rahul dan Meena malah cinta beneran. Rahul sampai rela dipukuli dan berdarah-darah sebelum akhirnya berhasil mendapat restu ayahnya Meena untuk menikah. Happy ending, deh!

6. Toilet Ek Prem Katha

https://www.youtube.com/embed/ym4EJQ7XORk

Kisah cinta satu ini juga unik banget, soalnya cinta Keshav dan Jaya yang baru saja menikah harus berbenturan dengan aturan kuno orangtua Keshav, yaitu gak boleh ada toilet di rumah. Jaya kecewa karena Keshav gak bilang aturan itu sebelumnya. Rupanya desa tempat tinggal Keshav mengharuskan semua wanita untuk buang air besar pada dini hari di semak-semak ladang. 

Ayah Keshav sejak awal memang kurang setuju dengan keputusan Keshav menikahi wanita 'modern'. Keshav lantas galau karena harus memilih keinginan istri untuk bikin toilet di rumah atau mematuhi aturan keras ayahnya yang fanatik dan percaya takhayul. Melihat keraguan itu, Jaya pun minggat dari rumah keluarga Keshav dan kembali ke rumah orangtuanya.

Setelah melewati beragam liku dan konflik, akhirnya ayah Keshav meminta maaf. Ia baru menyadari bahwa toilet adalah kebutuhan urgen dalam rumah tangga. Ya, iyalah! Gak hanya keluarga Keshav, kasus gugatan perceraian Keshav dan Jaya karena alasan 'toilet', tercium media massa dan sampailah ke telinga pemerintah. Desa 'kuno' itu akhirnya diberi penyuluhan dan dibangun toilet umum secara bertahap. Cinta Keshav dan Jaya akhirnya jadi pelopor terciptanya toilet pertama di desa mereka, keren juga sih!

Itulah beberapa film Bollywood yang berkisah tentang perjuangan cinta dan bagaimana menakhlukan hati keluarga yang menentang. Film mana nih yang sudah pernah kamu tonton?

Baca Juga: 5 Film Bollywood Bergenre Horror-Comedy yang Bakal Mencerahkan Harimu

Nita Nurfitria Photo Verified Writer Nita Nurfitria

Hai !

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya