12 Potret Oki Setiana Dewi Berdakwah di University of Edinburgh

Oki Setiana Dewi sangat senang saat menjalani safari dakwah di Inggris. Kali ini ia berkesempatan mengisi sebuah acara yang diadakan oleh mahasiswa Indonesia yang menempuh pendidikan di University of Edinburgh. Oki Setiana Dewi pun berkeliling sekitar area kampus dan berjumpa dengan komunitas mahasiswa dari Indonesia yang ada di Edinburgh.
Oki Setiana Dewi yang didampingi sang ibu pun begitu terkesan dan sangat bahagia karena diundang di salah satu kampus ternama di sana. Ia pun menyapa dan bersilaturahmi dengan mahasiswa di sana.
1. Setelah menyelesaikan rangkaian safari dakwah di London, kali ini Oki Setiana Dewi mengunjungi Edinburgh

2. Ia mengisi acara safari dakwah di University of Edinburgh. Salah satu kampus ternama di sana

3. Oki menyempatkan diri untuk berkeliling sekitar kampus yang mirip dengan kastil. Begitu megah!

4. Oki juga terkesan dengan berbagai sudut dari kampus tersebut. Bentuk aslinya masih terjaga dengan baik

5. Ada banyak mahasiswa dari Indonesia yang menempuh pendidikan di Unviersity of Edinburgh

6. Oki Bahkan disambut hangat oleh beberapa perwakilan dari mahasiswa Indonesia di Edinburgh

7. Ada pula mahasiswa Indonesia lulusan Mesir yang melanjutkan kuliah di Edinburgh. Semua berkumpul di sini!

8. Oki mengisi safari dakwah di sebuah ruangan kelas yang sangat luas. Ia terlihat begitu mirip dengan seorang dosen ya!

9. Ruangan kelas tersebut diisi oleh puluhan mahasiswa asal Indonesia yang begitu antusias dengan materi dakwah Oki

10. Oki begitu antusias mengisi safari dakwah pertamanya di kampus ini. Serasa sedang mengajar di Indonesia ya

11. Oki dan sang ibu juga diajak bersilaturahmi dengan mahasiswa Indonesia yang tinggal di Edinburgh

12. Hidangan sederhan dan obrolan hangat membuat Oki Setiana Dewi betah bersama komunitas mahasiswa ini

Oki Setiana Dewi begitu senang dan bahagia bisa mengisi acara safari dakwah di Unviersity of Edinburgh. Ia pun berjumpa dengan mahasiswa Indoneisa yang sedang menempuh pendidikan di sana. Ia tampak sangat menikmati waktu bersama dengan komunitas mahasiswa Indonesia di Edinburgh.


















