Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Pamit Wamil, 10 Potret Baron VAV Ini Bakal Dirindukan Penggemar

instagram.com/vav_official

Choi Choong Hyeob atau yang dikenal dengan nama Baron VAV siap memulai tugasnya untuk menjalankan wajib militer pada 7 September 2020. Sebelum resmi memulai tugas wajib militernya, Baron sempat membagikan surat tulisan tangan untuk penggemarnya VAMPZ melalui akun fan cafe pada 17 Agustus 2020.

Kini sebagai ucapan perpisahan, agensinya A TEAM Entertainment mengunggah video cover Baron menyanyikan lagu IU yang berjudul Through the Night. Resmi memulai tugas wajib militernya, ini 10 pesona Baron VAV yang akan dirindukan!

1. Baron memulai wajib militernya pada 7 September 2020 dengan merahasiakan tempatnya bertugas

instagram.com/baron.vav

2. Sebagai ucapan perpisahan, Baron membuat cover lagu IU, Through the Night, spesial untuk VAMPZ

instagram.com/baron.vav

3. Lagu ini ditulis IU dengan maksud menyampaikan pengakuan paling tulus kepada orang yang dicintai

instagram.com/baron.vav

4. Sesuai dengan lagunya, Baron ingin menyampaikan perasaannya untuk VAMPZ yang sudah mendukungnya selama ini

instagram.com/baron.vav

5. Mendengar lagu ini VAMPZ makin sedih, deh

instagram.com/baron.vav

6. Tapi gak perlu sedih nih karena VAV akan segera comeback pada 15 September!

instagram.com/baron.vav

7. Mereka akan mengeluarkan mini album keenam berjudul MADE FOR TWO!

instagram.com/baron.vav

8. Album ini merupakan comeback pertama mereka setelah album POISON pada Oktober 2019, lho

instagram.com/baron.vav

9. Pada 8 September 2020, VAV baru saja mengeluarkan highlight medley lagu album MADE FOR TWO, nih. Sudah dengar belum?

instagram.com/baron.vav

10. Comeback kali ini akan terasa berbeda karena mereka akan melakukan promosi hanya dengan enam anggota

instagram.com/baron.vav

Meskipun Baron tak bisa ikut dalam kegiatan promosi, ia tetap terlibat dalam pembuatan album MADE FOR TWO, kok. Nah, itu dia 10 potret Baron yang akan dirindukan selama ia menjalankan wajib militer. Selamat menjalankan tugas wajib militer Baron!

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Zahrotustianah
Olivia Sabat
Zahrotustianah
EditorZahrotustianah
Follow Us