Flight Risk (2025) adalah film thriller kriminal terbaru garapan Mel Gibson. Di film ini, seorang U.S. Marshal bernama Madelyn "Maddie" Harris (Michelle Dockery) mencoba melindungi akuntan mafia yang menjadi informan, Winston (Topher Grace), dari pilot gadungan yang diperankan Mark Wahlberg.
Ketegangan terus meningkat ketika Maddie harus mendaratkan pesawat dengan selamat sambil menghadapi ancaman dari sang pilot. Namun, cerita tidak berakhir di pesawat. Babak ketiga film ini memuat kejutan dan aksi menegangkan hingga menit terakhir.