10 Fakta Unik Film Hollywood Ticket to Paradise, Ada Aktor Indonesia!

Ticket to Paradise merilis trailer perdananya pada Rabu (29/6/2022). Trailer-nya langsung mencuri perhatian, karena memperlihatkan keindahan Bali dan jadi reuni dua aktor besar Hollywood, George Clooney dan Julia Roberts.
Bakal dirilis mendekati akhir tahun, berikut 10 fakta menarik dari film Ticket to Paradise. Selain dibintangi aktor Hollywood papan atas, ada aktor Indonesia, Maxime Bouttier, yang turut digaet jadi pemeran, lho.
Siapakah dia? Langsung simak sederet faktanya film tersebut berikut ini, yuk!
1. Ticket to Paradise merupakan judul film bergenre romansa komedi terbaru produksi Hollywood
2. Film ini memasangkan George Clooney dan Julia Roberts sebagai pemeran utamanya
3. Selain dua aktor populer tersebut, ada pula Kaitlyn Dever dan Lucas Bravo yang turut mengisi jajaran pemeran
4. Film ini bercerita tentang pasangan yang sudah bercerai dan pergi ke Bali untuk hentikan putri mereka menikahi pria yang baru ditemuinya
5. Memiliki cerita yang berlatar di Bali, film ini turut melakukan pengambilan gambar di Australia
Editor’s picks
Baca Juga: 10 Potret Awet Muda Julia Roberts, Sang Pretty Woman Genap 54 Tahun
6. Aktor Indonesia bernama Maxime Bouttier diketahui ikut bermain dalam film besutan sutradara Ol Parker ini
7. Maxime akan berperan sebagai warga lokal yang menjalin hubungan dengan anak dari karakter George Clooney dan Julia Roberts
8. Working Tittle Films, Smokehouse Pictures, dan Red Om Film menjadi rumah produksi yang menggarap film ini bersama-sama
9. Bakal tayang mendekati akhir tahun, Ticket to Paradise diestimasi rilis pada 21 Oktober 2022
10. Pendistribusian film Hollywood yang satu ini akan berada di bawah naungan Universal Pictures
Belum rampung jalani proses syuting, masyarakat Indonesia dibuat tak sabar menantikan perilisan film Hollywood satu ini. Selain berlatar di Bali dan gaet aktor Indonesia, Ticket to Paradise juga memiliki jajaran bintang ternama sekaligus alur cerita yang menarik sehingga bikin penasaran banget untuk ditonton, ya! Jadi gak sabar!
Baca Juga: Debut Hollywood, 10 Film Romance yang Dibintangi Maxime Bouttier
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.