9 Fakta Missing, Sekuel Searching Siap Tayang di Indonesia Tahun 2023

Cerita di Missing tak berhubungan dengan Searching, lho

Searching (2018) menjadi salah satu film terfavorit di tahun 2018. Dikemas dengan unik dan penuh misteri, film dengan budget 880 ribu dolar AS tersebut berhasil meraup keuntungan mencapai 75,5 juta dolar AS.

Berusaha mengulang kesuksesan film pertamanya, Sev Ohanian dan Aneesh Chaganty siap menghadirkan sekuel bertajuk Missing di tahun 2023. Menghadirkan plot cerita yang baru dan tidak berhubungan dengan Searching (2018), berikut sembilan fakta fillm Missing yang siap tayang di Indonesia pada 2023 mendatang.

1. Dilm Missing disutradarai dan ditulis oleh Nick Johnson serta Will Merrick. Missing juga jadi film debutan keduanya sebagai sutradara, lho

9 Fakta Missing, Sekuel Searching Siap Tayang di Indonesia Tahun 2023cuplikan film Missing (dok. Sony Pictures/Missing)

2. Ide ceritanya sendiri diciptakan oleh Sev Ohanian dan Aneesh Chaganty yang sempat mengerjakan proyek film Searching (2018) dan Run (2020)

9 Fakta Missing, Sekuel Searching Siap Tayang di Indonesia Tahun 2023cuplikan film Missing (dok. Sony Pictures/Missing)

3. Natalie Qasabian, Sev Ohanian, dan Aneesh Chaganty pun menjadi orang yang memproduseri film sekuel ini

9 Fakta Missing, Sekuel Searching Siap Tayang di Indonesia Tahun 2023cuplikan film Missing (dok. Sony Pictures/Missing)

4. Missing menggaet Storm Reid, Nia Long, Joaquim de Almeida, Tim Griffin, hingga Ken Leung sebagai pemeran dalam filmnya

9 Fakta Missing, Sekuel Searching Siap Tayang di Indonesia Tahun 2023cuplikan film Missing (dok. Sony Pictures/Missing)

5. Missing akan mengisahkan seorang gadis yang diperankan Storm Reid. Ia berusaha mencari keberadaan ibunya yang diperankan Nia Long

9 Fakta Missing, Sekuel Searching Siap Tayang di Indonesia Tahun 2023cuplikan film Missing (dok. Sony Pictures/Missing)

Baca Juga: Review Film Searching, Cermin Kehidupan Sosial Masa Kini

6. Masih memakai formula yang sama dengan film pertamanya, gadis tersebut berusaha mencari ibunya melalui media sosial dan internet

9 Fakta Missing, Sekuel Searching Siap Tayang di Indonesia Tahun 2023cuplikan film Missing (dok. Sony Pictures/Missing)

7. Sev Ohanian, selaku pencetus film ini mengungkapkan, bahwa Missing menjadi epilog dan berhubungan dengan film Run (2020)

9 Fakta Missing, Sekuel Searching Siap Tayang di Indonesia Tahun 2023cuplikan film Missing (dok. Sony Pictures/Missing)

8. Film ini awalnya direncanakan memulai produksi pada November 2020, tapi diundur menjadi Maret hingga Mei 2021 karena COVID-19

9 Fakta Missing, Sekuel Searching Siap Tayang di Indonesia Tahun 2023cuplikan film Missing (dok. Sony Pictures/Missing)

9. Missing akan menjadi sekuel dari film Searching (2018) yang siap dirilis mulai 20 Januari 2023 di Amerika Serikat

9 Fakta Missing, Sekuel Searching Siap Tayang di Indonesia Tahun 2023Missing (dok. Sony Pictures/Missing)

Film yang diproduksi di Los Angeles, California ini kabarnya juga akan tayang di Indonesia, lho. Namun, hingga kini belum ada kepastian kapan Missing akan ditayangkan di Indonesia. Apakah kamu menantikan perilisannya?

Baca Juga: Hati-hati Main Internet, 5 Pelajaran Penting dari 'The Social Dilemma'

Putri Pratitis Photo Verified Writer Putri Pratitis

Manusia biasa yang menginginkan uang banyak

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya