Festival Film Indonesia FFI 2022 Mengusung Tema Perempuan

Festival Film Indonesia 2022 berbeda dari tahun sebelumnya

Jakarta, IDN Times - Piala Citra Festival Film Indonesia 2022 kembali digelar. Acara tahunan ini akan berlangsung pada 22 November 2022. 

Pada tahun ini, Piala Citra FFI 2022 mengusung tema Perempuan: Citra, Karya, & Karsa. Berikut fakta Piala Citra FFI 2022 yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. 

1. Festival Film Indonesia FFI 2022 melibatkan penonton

Festival Film Indonesia FFI 2022 Mengusung Tema PerempuanKonferensi pers Festival Film Indonesia 2022 (IDN Times/Rafifa Shabira)

Reza Rahadian selaku Ketua Komite Festival Film Indonesia 2021-2023 mengatakan bahwa Piala Citra Festival Film Indonesia 2022 ini berbeda dari tahun sebelumnya. Ia menyebut penonton akan terlibat dalam festival tahunan ini. 

"Ada keterlibatan dari penonton. Nanti bisa voting. Kategorinya ada tiga, ada film pilhan penonton. Jadi, kita mengganti terfavorit menjadi kata pilihan penonton,” ujar Reza Rahadian saat ditemui di Sudirman, Jakarta Pusat pada Jumat (11/11/2022).

2. Hal yang baru terjadi di FFI 2022

Festival Film Indonesia FFI 2022 Mengusung Tema PerempuanKonferensi pers Festival Film Indonesia 2022 (IDN Times/Rafifa Shabira)

Garin Nugroho, Ketua Bidang Penjuarian FFI 2021-2023 mengatakan bahwa ada beberapa perbedaan yang terdapat pada Festival Film Indonesia 2022. Bahkan perbedaan ini baru terjadi di FFI kali ini. 

"Dulu, kebanyakan film populer rata-rata tidak akan mendominasi di FFI. Seperti horor yang dahulu dianggap sebagai film kelas dua, sekarang bisa terlihat dominasinya. Contohnya, KKN Di Desa Penari yang penontonnya sangat banyak, tapi juga kualitasnya bagus dan masuk nominasi," ujar Garin

3. Pengisi acara didominasi perempuan

Festival Film Indonesia FFI 2022 Mengusung Tema PerempuanKonferensi pers Festival Film Indonesia 2022 (IDN Times/Rafifa Shabira)

Seperti yang diketaui, Festival Film Indonesia 2022 mengusung tema Perempuan: Citra, Karya & Karsa. Reza Rahadian mengungkapkan bahwa pada tahun ini, FFI akan digelar lebih personal. Selain itu, pengisi acara akan didominasi oleh perempuan. 

"Kita tahun kemarin opening-nya lebih festive, tahun ini akan lebih personal. Untuk pengisinya saya gak bisa bocorin tapi akan didominasi sama perempuan," kata Reza. 

4. Ada perubahan venue acara

Festival Film Indonesia FFI 2022 Mengusung Tema PerempuanKonferensi pers Festival Film Indonesia 2022 (IDN Times/Rafifa Shabira)

Malam anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia 2022 akan digelar pada 22 November 2022 mendatang di JCC Plenary Hall, Jakarta. Malam Anugerah FFI 2022 ini dapat disaksikan di kanal YouTube Festival Film Indonesia, Budaya Saya, dan Kemendikbudristek RI.

"Venue berubah, sekarang pindah. Tahun lalu undangan terbatas. Tahun ini bisa lebih banyak. Melihat kondisi terkini mudah-mudahan memungkinkan. Tamy yang datang gak hanya yang masuk jajaran nominasi tapi semua bisa datang," papar Reza Rahadian. 

Baca Juga: Daftar Lengkap Nominasi Festival Film Indonesia 2022

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya