Lazada Ultah, Kamu yang Dapat Hadiah? Coba Main Game-nya Yuk 

Main game Lazzie Star bisa dapat apartemen lho

Siapa hayo yang gak mau dapat hadiah apartemen mewah Casa De Parco di BSD City dari Lazada? Yap, dalam rangka Lazada Epic 10th Birthday, Lazada punya berbagai program seru. Salah satunya melalui game Lazzie Star Cake Master di aplikasi Lazada.

Nah, udah ketebak pasti kamu udah gak sabar ingin main game Lazzie Star - Cake Master. Sini IDN Times kasih tahu caranya. Check this out!

1. Keseruan game Lazzie Star - Cake Master

Lazada Ultah, Kamu yang Dapat Hadiah? Coba Main Game-nya Yuk Hadiah Lazada Epic 10th Birthday (Dok. Lazada)

Dalam game ini kamu bakalan diajak menjalani misi melatih Lazzie untuk bisa naik level dari seorang Apprentice menjadi seorang Cake Master. Game tersebut dapat dimainkan mulai dari 15 hingga 29 Maret 2022.

Selain hadiah utama berupa tiga unit apartemen mewah Casa De Parco di BSD City, kamu juga berkesempatan memenangkan ratusan hadiah menarik lainnya lho!

Irene Inonu, selaku VP Head of Marketing Branding Communication Lazada Indonesia mengatakan, hadiah-hadiah ini merupakan kado spesial dari Lazada dalam rangka festival belanja Lazada Epic 10th Birthday.

“Untuk menjadi pemenang dalam tantangan ini, setiap konsumen memiliki kesempatan yang sama untuk melatih Lazzie, ikon singa Lazada yang kali ini tampil sebagai pembuat kue dan menjadikannya seorang Cake Master dalam permainan Lazzie Star - Cake Master di aplikasi Lazada,” katanya.

Baca Juga: Kembali Ramaikan JFW 2022, Lazada Gandeng 9 Desainer Lokal Indonesia

2. Cek yuk cara mainnya!

https://www.youtube.com/embed/73PHhKI70KU

Mulai dari 15 hingga 29 Maret, kamu dapat membantu Lazzie naik level dari seorang Apprentice hingga menjadi seorang Cake Star melalui enam tahap permainan.

Sambil bermain, kamu juga akan secara otomatis mengumpulkan Bonus Dadakan serta berbagai voucher belanja yang semuanya dapat digunakan pada saat check out, di periode Lazada Epic 10th Birthday Sale 27-29 Maret nanti.

Setiap pemain yang berhasil mencapai level 10, memiliki kesempatan untuk mendapatkan hadiah eksklusif berupa motor Yamaha, smartphone dan beauty box berisikan berbagai produk terkurasi dari brand-brand kecantikan terkenal seperti Bobbi Brown, Clinique & MAC yang dapat diperoleh setiap pukul 20.55.

3. Perhatikan syarat dan ketentuannya ya

Agar berkesempatan mendapatkan apartemen mewah Casa De Parco di BSD City, kamu harus bisa mengumpulkan 25 Golden Key ketika menyelesaikan misi Lazzie Star Cake Master setiap harinya.

Kamu juga harus melakukan pembelanjaan di periode 27-29 Maret 2022 dan mengikuti syarat serta ketentuan yang berlaku untuk permainan ini. Kado spesial dari Lazada ini akan diberikan kepada 3 konsumen beruntung.

Untuk mengetahui lebih lanjut syarat dan ketentuan yang berlaku, pelanggan dapat mengakses situs ataupun aplikasi Lazada.

4. Apartemen mewah dan ratusan hadiah menanti!

Lazada Ultah, Kamu yang Dapat Hadiah? Coba Main Game-nya Yuk Hadiah Lazzie Star Cake Master (Dok.Lazada)

Nantinya hadiah Lazzie Star dapat diklaim pada 15-29 Maret 2022 pada pukul 20.55. Sementara untuk pemenang Grand Prize berupa apartemen mewah Casa De Parco, akan diumumkan pada 15 April 2022 melalui laman Lazzie Star di aplikasi Lazada dan Instagram Story pada akun resmi Lazada @lazada_id.

“Puluhan ribu produk dari berbagai kategori, baik dari brand lokal maupun internasional, juga turut dipersembahkan khusus untuk para konsumen dengan beragam promo menarik. Jangan lupa juga kumpulkan bonus dadakan yang tersedia hingga Rp1.000.000,- setiap harinya agar belanja menjadi lebih seru dan untung,” tambah Irene.

5. Fokus bangun bisnis ecommerce yang berkelanjutan

Lazada Ultah, Kamu yang Dapat Hadiah? Coba Main Game-nya Yuk Aplikasi Lazada (ShutterStock/KoAunLee)

Didirikan pada 2012, Lazada Group merupakan platform belanja online yang mengombinasikan interaksi, informasi dan hiburan bagi konsumen melalui konsep shoppertainment.

Sebagai pionir dari Harbolnas, festival belanja terbesar di Indonesia, Lazada Indonesia fokus untuk membangun bisnis e-commerce yang berkelanjutan melalui pemberdayaan pebisnis lokal demi mendorong pertumbuhan perekonomian nasional. 

Beberapa penghargaan pun telah diraih Lazada selama ini, termasuk di antaranya sebagai Brand of the Year 2018 untuk kategori e-commerce dan marketplace dari Marketeers. (WEB)

Baca Juga: Lazada Buka Kesempatan Magang dan Beasiswa Ratusan Juta, Yuk Daftar!

Topik:

  • Ridho Fauzan
  • Cynthia Kirana Dewi

Berita Terkini Lainnya